Suara.com - Google Drive merupakan salah satu aplikasi penyimpanan online yang banyak digunakan masyarakat. Meski begitu, produk buatan Google ini juga punya limit akses download yang terkadang membuat penggunanya terganggu. Nah, bagi Anda yang sedang mengalami permasalahan serupa, berikut cara mengatasi limit Google Drive dengan mudah dan cepat.
Mengatasi Limit Google Drive dengan Modifikasi URL
Memodifikasi URL merupakan salah satu cara dan trik jitu yang bisa Anda lakukan untuk mengatasi permasalahan limit pada Google Drive. Berikut langkah-langkahnya.
- Modifikasi URL
Pertama, Anda bisa mencoba dengan cara memodifikasi URL google drive yakni menghapus bagian '&export=download' yang terletak di bagian belakang lalu tulisan 'uc' pada bagian depan dan diganti 'open. Jika sudah, langkah berikutnya adalah menekan tombol 'enter'. - Memindahkan File ke My Drive
Setelah mengganti URL, langkah berikutnya ialah memindahkan file yang akan didownload ke My Drive dengan cara mengklik ikon 'Add to My Drive' yang terletak di sebelah kanan atas. Lalu, klik ikon 'Folder' dilanjutkan dengan klik menu 'My Drive'. - Menyalin File
Selanjutnya, Anda akan melihat tampilan Google Drive milik Anda. Pada tahap ini file yang akan didownload sudah berhasil dipindahkan ke Google Drive dan akan muncul pada bagian 'Akses Cepat'. Berikutnya, klik kanan file lalu pilih menu 'Buat Salinan'. - Download File
Setelah salinan file dibuat, langkah berikutnya ialah klik kanan pada salinan file lalu pilih menu 'Download'. Kini, file tersebut sudah berhasil di download tanpa limit Google Drive yang mengganggu.
Mengatasi Limit Google Drive Menggunakan Ponsel
Jika Anda sedang dalam keadaan terdesak lalu disulitkan dengan limit Google Drive sehingga Anda tidak bisa mendownload aplikasi penting, maka jangan khawatir. Berikut langkah-langkah mengatasi limit Google Drive dengan ponsel.
- Copy Link
Pertama, copy link URL file Google Drive yang ingin didownload. - Buka situs OkeDrive.com
Selanjutnya, buka situs okedrive.com pada browser Android atau iOS yang ada di ponsel Anda. - Login atau Sign Up
Sebelum memulai mendownload, pastikan Anda sudah sign up lalu login ke situs tersebut. Gunakan akun email Google saat sign up untuk mempermudah dan menyingkat waktu. - Upload Link
Setelah login, klik ikon menu yang ada di pojok kanan atas lalu pilih menu 'upload link'. Kemudian paste linke file Google Drive yang sudah Anda copy ke kotak yang disediakan lalu klik 'Upload'. - Download File
Jika sudah mengupload link, maka akan ada link lainnya yang digunakan untuk mendownload. Klik opsi 'download' untuk mendownload file tersebut.
Itulah cara mengatasi limit Google Drive dengan mudah dan cepat.
Kontributor : Lolita Valda Claudia
Tag
Berita Terkait
-
Ransomware Mengintai? Google Drive Luncurkan Fitur AI Pendeteksi dan Pemulih Otomatis
-
Penyimpanan Google Penuh? Ini 5 Cara Jitu Mengosongkan Gratis Tanpa Langganan!
-
Drive Penuh? Ini Jurus Bersih-Bersih Biar Enggak Nyesek!
-
Cara Paling Gampang Buat Tau Siapa yang Numpang WiFi Tanpa Izin
-
10 Cara Bawa Pulang Cuan dari Setiap Perjalanan Bisnis, Ini Triknya!
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- 5 Mobil Bekas 80 Jutaan dengan Pajak Murah, Irit dan Nyaman untuk Harian
Pilihan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
-
MSCI Melihat 'Bandit' di Pasar Saham RI?
-
Harga Emas di Palembang Nyaris Rp17 Juta per Suku, Warga Menunda Membeli
Terkini
-
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
-
7 Aplikasi Penyebab HP Lemot, Diam-Diam Bikin Memori Cepat Penuh
-
HP Orang Tua Sering Muncul Iklan Aneh? Ini 6 Cara Hapus Iklan di HP Android
-
Redmi Turbo 5 Meluncur 29 Januari: Bawa Baterai 7.560 mAh, Harga Kompetitif
-
7 Tablet Memori 512 GB Murah RAM Melimpah, Desain dan Multitasking Enteng
-
Daftar Kode Redeem TheoTown Januari 2026: Cara Dapat Diamond Gratis Tanpa Ribet!
-
PUBG Mobile Raih Rekor Dunia dari Lapangan Banteng Jakarta
-
Bocoran Tampilan dan Fitur Android 17, Desain 'Liquid Glass' Mirip iOS
-
63 Kode Redeem FF Terbaru Aktif 28 Januari: Sikat Gloo Wall Gojo dan Bundle Sukuna
-
Infinix Note Edge 5G vs Redmi Note 15 5G: Duel HP Rp3 Jutaan Paling Panas di Awal 2026!