Suara.com - Model terakhir dari seri Mi A Android One Xioami menerima pembaruan (update) pada Mi A3. Sayang, update tersebut membawa kabar buruk bagi pemiliknya karena dilaporkan merusak perangkat.
Sebagaimana melansir laman Gizmochina, Selasa (5/1/2021), Xiaomi menawarkan perbaikan gratis bagi mereka yang terkena dampak.
Minggu lalu, Xiaomi telah meluncurkan pembaruan Android 11 yang mengejutkan untuk Mi A3. Sayangnya, menyebabkan perangkat tersebut mengalami brick.
Menyusul laporan yang tersebar luas, Xiaomi harus menghentikan peluncurannya. Pernyataan resmi yang dikirimkan telah memberi tahu bahwa buat kamu yang terpengaruh, dapat memperbaiki perangkat secara gratis meskipun perangkat tidak bergaransi.
Buat yang terkena dampak, bisa mengunjungi salah satu dari lebih dari 2000 pusat layanan di seluruh negeri yang dekat dengan mereka.
Xiaomi juga menawarkan permintaan maafnya kepada pengguna yang terpengaruh dalam pernyataan resmi, tetapi itu mungkin tidak cukup.
Xiaomi terus-menerus mengalami masalah dengan seri Mi A dalam hal pembaruan. Misalnya, pembaruan Mi A2 Lite Android 10 harus dirilis tiga kali.
Mi A1 juga mengalami beberapa masalah ketika diperbarui ke Android Pie dan pengguna Mi A3 harus menandatangani petisi untuk memaksa Xiaomi merilis pembaruan Android 10.
Saat ini, belum ada berita kapan update baru akan tersedia.
Baca Juga: Xiaomi Larang Pengguna Xiaomi Mi A3 Update Android 11, Kenapa?
Berita Terkait
-
Hore! Pembaruan Android 11 Sudah Tersedia di Poco F2 Pro
-
Early Access Realme UI 2.0 Berbasis Android 11 Akan Datang ke Realme 7 Pro
-
Intip HP Middle Baru Samsung, Ditenagai Snapdragon 460 dan Android 11
-
Jajaran Smartphone Samsung Ini Akan Mendapat One UI 3.0 Android 11
-
Cara Menggunakan Perekam Layar di Android 11
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
-
Bos Pajak Cium Manipulasi Ekspor Sawit Senilai Rp45,9 Triliun
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
Terkini
-
19 Kode Redeem FC Mobile 7 November 2025, Manfaatkan Jalan Tol Menuju Pemain OVR 113 Di Sini
-
44 Kode Redeem FF 7 November 2025, Klaim Skin Groza FFCS Segera karena Terbatas
-
7 HP Murah Terbaru di Indonesia: Baterai Jumbo, Cocok untuk Pekerja Mobile dan Streaming
-
Deret Keunggulan Xiaomi 15T, Dari Lensa Zoom hingga Kamera Leica
-
Moto Buds Bass Rilis: TWS Murah Motorola dengan Fitur ANC dan Baterai Tahan Lama
-
Lazada Siapkan Investasi Rp 400 Miliar buat Harbolnas 11.11
-
Lupakan Garmin! Ini 5 Pilihan Smartwatch Strava Terbaik 2025 di Bawah Rp 1 Juta untuk Pelari Kalcer
-
22 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 6 November: Ada Rank Up, Gems, dan Pemain 110-113
-
55 Kode Redeem FF Terbaru 6 November: Raih Skin Groza FFCS, Diamond, dan Emote Bucin
-
Politisi PSI Yakin Gibran Adalah 'Jokowi 2.0', Tak Diasingkan di Papua