Suara.com - PT XL Axiata Tbk (XL Axiata) memastikan kualitas jaringan untuk memenuhi kebutuhan komunikasi bagi tim evakuasi, yang hingga kini masih bekerja keras menangani musibah jatuhnya pesawat Sriwijaya Air SJ-182 di perairan laut Kepulauan Seribu.
Penyediaan jaringan telekomunikasi ini berkoordinasi dengan pihak Basarnas, Bakamla serta pihak-pihak terkait. XL Axiata telah mengerahkan tim di lapangan untuk memperkuat jaringan di sejumlah titik, termasuk sinyal bisa dijangkau di perairan lokasi evakuasi.
Chief of Corporate Affairs XL Axiata, Marwan O. Baasir mengungkapkan rasa duka mendalam atas terjadinya musibah pesawat Sriwijaya SJ-182.
"Kami juga memastikan kualitas jaringan XL Axiata di lokasi agar bisa dimanfaatkan secara maksimal selama proses ini. Selain itu, kami juga memfasilitasi sarana komunikasi lainnya seperti telepon umum gratis, juga starter pack bagi yang membutuhkan,” ujarnya dalam keterangan resminya.
Marwan menambahkan, penguatan jaringan perlu dilakukan selain sebagai langkah antisipatif juga karena adanya peningkatan trafik yang cukup signifikan di beberapa titik lokasi yang menjadi pusat koordinasi tim evakuasi.
Sebagai contoh peningkatan trafik tercatat di BTS XL Axiata yang berada di Pulau Lancang Besar. Sejak Sabtu (9/1) naik sebesar 20 persen dan peningkatan pengguna layanan seluler sebesar 55 persen.
Tidak menutup kemungkinan trafik dan pengguna layanan XL Axiata akan terus meningkat selama proses evakuasi masih berlangsung.
Sejak dimulainya proses evakuasi oleh tim terkait, XL Axiata langsung menerjunkan tim untuk melakukan perkuatan dan penambahan kapasitas jaringan, di setiap BTS khususnya yang mencakup lokasi-lokasi pusat koordinasi.
Selain memastikan kualitas jaringan, XL Axiata juga mendirikan fasilitas Telpon Umum Gratis (TUG) di Posko Basarnas di JICT 2, Tanjung Priok yang dapat dimanfaatkan oleh seluruh tim, baik tim utama evakuasi, keluarga korban dan juga termasuk awak media yang bertugas di lokasi.
Baca Juga: Pengambilan Jenazah Okky Bisma Diwarnai Isak Tangis Keluarga
Tak hanya itu, XL Axiata juga memberikan kartu perdana gratis berisi kuota internet dan telpon untuk dapat dipergunakan tim evakuasi, sehingga dapat mempermudah mereka berkomunikasi dan berkoordinasi selama menjalani tugas sosial kemanusiaan ini.
Berita Terkait
-
Susuri Pulau-pulau Kecil, Tim SAR Cari Bagian Tubuh Korban Sriwijaya Air
-
Hari Keenam Sriwijaya Air Jatuh, Tim SAR Perluas Pencarian Udara
-
Hari Keenam Pencarian Sriwijaya Air, Tim SAR Fokus di 13 Sektor Ini
-
Update Sriwijaya Air SJ 182: 141 Kantong Potongan Tubuh Korban Ditemukan
-
9 Keluarga Korban Sriwijaya Air SJ 182 Belum Serahkan Sampel DNA
Terpopuler
- 5 Pilihan Produk Viva untuk Menghilangkan Flek Hitam, Harga Rp20 Ribuan
- 7 Mobil Bekas di Bawah Rp50 Juta untuk Anak Muda, Desain Timeless Anti Mati Gaya
- 7 Rekomendasi Mobil Matic Bekas di Bawah 50 Juta, Irit dan Bandel untuk Harian
- 5 Mobil Mungil 70 Jutaan untuk Libur Akhir Tahun: Cocok untuk Milenial, Gen-Z dan Keluarga Kecil
- 5 Rekomendasi Cushion Lokal dengan Coverage Terbaik Untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp50 Ribuan
Pilihan
-
4 HP Memori 512 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer dan Konten Kreator
-
3 Rekomendasi HP Infinix 1 Jutaan, Speknya Setara Rp3 Jutaan
-
5 HP Layar AMOLED Paling Murah, Selalu Terang di Bawah Terik Matahari mulai Rp1 Jutaan
-
Harga Emas Naik Setelah Berturut-turut Anjlok, Cek Detail Emas di Pegadaian Hari Ini
-
Cerita Danantara: Krakatau Steel Banyak Utang dan Tak Pernah Untung
Terkini
-
ChatGPT Go Resmi Diluncurkan Pertama di Asia Tenggara, Gandeng Telkomsel, Bundling Mulai Rp 50.000
-
Tim Cook Janjikan Berbagai Teknologi AI Canggih di Apple Intelligence
-
Xiaomi Sedang Garap HP Redmi dengan Baterai 9.000 mAh
-
ONIC, EVOS, dan AE Main Jam Berapa? Ini Update Jadwal Playoffs MPL ID S16
-
Amazon PHK 14 Ribu Karyawan, Proyek Game Tomb Raider Tak Terdampak
-
MediaTek Kompanio 540: Chipset Khusus Chromebook untuk Pelajar dengan Baterai Awet
-
7 HP Murah RAM 12 GB untuk Gamer Kantong Cekak, Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
4 HP Memori 512 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer dan Konten Kreator
-
3 Rekomendasi HP Infinix 1 Jutaan, Speknya Setara Rp3 Jutaan
-
Moto X70 Air Rilis: HP Midrange dengan Bodi Super Tipis 6 mm dan RAM 12 GB