Suara.com - Mobile Legends Professional League (MPL) Indonesia Season 7 pekan keempat semakin memanas dengan pertemuan sang pemuncak klasemen, Alter Ego dengan dua tim yang berada di zona atas klasemen, yaitu Onic Esports yang berada di posisi kedua, dan EVOS Legends yang ada pada peringkat ketiga.
Laga hari kedua pekan keempat MPL Season 7, Sabtu (20/3/2021), akan mempertemukan Geek Fam dengan Bigetron Alpha pada match pertama. Pertemuan tersebut akan menjadi pertarungan panas bagi kedua tim yang saat ini berada di zona tengah klaseman.
Pertandingan selanjutnya akan mempertemukan dua tim yang berada di zona bawah klasemen, yaitu Aura Fire dan RRQ Hoshi. Sang juara bertahan RRQ Hoshi sedang mengalami masa sulit setelah kekalahan beruntun pekan lalu, yang membuatnya tersungkur di peringkat ke-7. Sementara, Aura Fire hingga saat ini belum meraih kemenangan, dan harus puas menetap di posisi ke-8.
Pertandingan terakhir pada hari kedua akan mempertemukan sang pemuncak klasemen Alter Ego dengan EVOS Legends, yang semakin percaya diri setelah kemenangan sapu bersih atas Onic Esports dan RRQ Hoshi pekan lalu.
Sementara, Alter Ego hingga saat ini memiliki catatan bersih kemenangan dengan match rate 100 persen. Laga tersebut semakin sengit karena akan mempertemukan dua jungler yang disebut bocah ajaib, yaitu Celiboy dan Ferxiic.
Hari ketiga pekan keempat MPL Season 7, Minggu (21/3/2021), Genflix Aerowolf akan bertemu dengan EVOS Legends. Kedua tim ini sedang dalam performa terbaiknya setelah menang pekan lalu.
Selanjutnya, laga penutup pekan keempat akan mempertemukan dua tim papan atas klasemen Alter Ego vs Onic Esports. Apakah Alter Ego mampu mempertahankan gelar sang pemuncak klasemen? Atau apakah posisi puncak klasemen akan digantikan oleh Onic Esports?
Berikut jadwal MPL Season 7 pekan keempat di hari kedua:
- Sabtu, 20 Maret 2021
Geek Fam vs Bigetron Alpha 11.30 WIB
Aura Fire vs RRQ Hoshi 14.30 WIB
EVOS Legends vs Alter Ego 17.00 WIB - Minggu, 21 Maret 2021
Genflix Aerowolf vs EVOS Legends 14.30 WIB
Alter Ego vs Onic Esports 17.00 WIB. [Antara]
Baca Juga: RRQ Hoshi Sebut Bigetron Alpha Kelinci Percobaan, Ternyata Ini Awal Mulanya
Berita Terkait
-
MPL S16 Mobile Legends Mulai Tanggal Berapa? Ini Jadwal, Roster dan Link Nonton
-
Hasil MSC Esports World Cup (EWC) 2025, RRQ Hoshi Comback Lolos ke Playoff!
-
SRG Innocent Jadi Mimpi Buruk, RRQ Hoshi Tersingkir di M6 Mobile Legends
-
LIVE REPORT: RRQ vs Vamos Knockout Stage M6 Mobile Legends
-
LIVE REPORT: RRQ vs TWIS, Perebutan Tiket Playoff M6 Mobile Legends
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
53 Kode Redeem FF Terbaru Aktif 9 Januari 2026, Kantongi Reward Gratis Sekarang Juga!
-
27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 9 Januari 2026, Gratis Pemain 111-115 dan Token Extra Time PL
-
5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
-
5 Rekomendasi HP Rp1 Jutaan dengan Memori Internal 256 GB di Tahun 2026
-
Terpopuler: Daftar HP Xiaomi Tahan hingga 5 Tahun, Tablet SIM Card Terbaik 1 Jutaan
-
Grok Buat Wanita Berbikini: Komdigi Soroti Pelanggaran Privasi, Tuai Polemik Internasional
-
Harga POCO M8 5G Lebih Mahal: Pakai Layar Curved AMOLED, Dukung Fitur Tangguh
-
Dimensity 8500 Bakal Setara Snapdragon Berapa? Jadi SoC POCO X8 Pro
-
5 HP 'Kembaran' iPhone 17 Versi Lebih Murah, Kamera Jernih Spek Flagship
-
Langkah Mudah Mengubah Margin di Microsoft Word: Jadikan Dokumen Lebih Rapi