Suara.com - Xiaomi resmi menghadirkan varian baru Mi 10T Pro di Indonesia. Edisi baru ini menampilkan opsi penyimpanan RAM 8 GB dan memori internal 128 GB.
Varian baru ini memiliki kapasitas lebih kecil dari yang sudah dikenalkan Xiaomi akhir tahun lalu. Saat itu, Xiaomi Mi 10T Pro muncul dengan kapasitas penyimpanan RAM 8 GB dan ROM 256 GB dengan harga Rp6.999.000.
Kini Mi 10T Pro dengan varian 8GB/128GB ini dibanderol Rp6.499.000 untuk varian warna silver dan black. Perangkat sudah bisa didapatkan di e-commerce Blibli dan situs Mi.com.
Khusus pembelian di Blibli, penjualan dilakukan secara pre-order yang dibuka pada 15-22 April 2021 dan mulai dikirim pada 24 April 2021. Transaksi lewat Blibli akan mendapatkan bonus berupa power bank Mi 10.000 mAh dengan kecepatan 18 W.
Spesifikasi Xiaomi Mi 10T Pro
- Mi 10T Pro memiliki dimensi 165.1 x 76.4 x 9.3 mm dan bobot 218 gram. Bagian belakangnya hadir dengan modul kamera utama yang lebih besar, kemudian dipasangkan dengan dua lensa dan satu lampu flash LED yang disusun persegi di bawah lensa utama.
- Mi 10T Pro mengusung layar IPS LCD 6,67 inci, resolusi Full HD Plus 1080 x 2400 piksel, refresh rate 144Hz. Ponsel tampil dengan kamera depan punch hole di sudut kiri atas dan dilapisi Corning Gorilla Glass 5.
- Di sektor kamera, Mi 10T Pro mengusung kamera utama 108MP, kamera ultrawide 13MP, dan lensa makro 5 MP. Untuk kamera depan memiliki sensor 20 MP.
- Mi 10T Pro dipacu chipset Qualcomm Snapdragon 865. Ponsel juga diperkuat dengan RAM LPDDR5 8GB dan memori internal 128 GB atau 256 GB. Smartphone menjalankan sistem operasi Android 10, yang akan diupgrade ke Android 11, dan tampilan antarmuka MIUI 12.
- Fitur lain yang juga dihadirkan yakni sensor fingerprint di sisi layar, dual SIM, 5G, Wifi 6, Bluetooth 5.1, GPS, NFC, Infrared blaster, dan USB Type-C.
Berita Terkait
-
Hasil Piala Asia Futsal 2026: Indonesia Bantai Korsel di Hadapan Shin Tae-yong
-
KAI Daop 1 Rilis Jadwal Mudik Lebaran 2026, Siapkan 37 Ribu Kursi Per Hari
-
Penampakan Shin Tae-yong di Indonesia Arena, Nonton Serius Duel Timnas Futsal vs Korsel
-
Luke Vickery Skiip, Jordi Whermann Jadi Pemain Pertama yang Dinaturalisasi di Era John Herdman?
-
Rachmat Irianto Dipuji Mirip Maradona, Comeback ke Timnas Indonesia?
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Memori HP Penuh Gara-Gara WhatsApp? Ini Tips Bersihkan Sampah Media Tanpa Hapus Chat Penting
-
Telkomsel - Nuon Hadirkan IndiHome Gamer Full 1:1 Speed, Internet Rumah Khusus Gamer Mulai Rp290.000
-
Update WhatsApp Terbaru, Pengguna Harus Bayar Langganan Agar Bebas Iklan?
-
Memori HP Cepat Penuh? Ini Cara Setting WhatsApp agar Tidak Otomatis Simpan Foto dan Video
-
ITSEC Asia Gandeng Infinix Perkuat Keamanan Digital
-
5 Tablet Rp2 Jutaan yang Lancar Buat Edit Canva dan Capcut
-
Siap Masuk ke Indonesia, Skor AnTuTu iQOO 15R Tembus 3,5 Juta Poin
-
7 Aplikasi Anti Spam Terbaik untuk Lindungi HP Orang Tua dari Penipuan Telepon
-
6 Langkah Darurat Ini Jika Orang Tua Terlanjur Klik Link Penipuan di WhatsApp
-
61 Kode Redeem FF Terbaru Aktif 27 Januari: Klaim Diamond, Token Jujutsu, dan Emote Cursed