Suara.com - Realme menghadirkan edisi khusus Realme 8 Pro Illuminating Yellow dan Realme Watch S Master Edition. Kedua perangkat ini merupakan bagian dari program Be The Light yang dihadirkan untuk memperingati Ramadan 2021.
Palson Yi selaku Marketing Director realme Indonesia mengatakan, program Be The Light ditujukan untuk mengajak anak muda dalam berbuat kebaikan dan menjadi cahaya di lingkungannya dengan teknologi dan style dari Realme.
"Hal inilah yang menginspirasi kami untuk memperkenalkan realme 8 Pro Illuminating Yellow sebagai warna spesial Ramadan kami serta realme Watch S Master Edition dengan desain bergaya pop culture yang unik dan berbeda dari smartwatch lainnya," kata Palson Yi, Senin (3/5/2021).
"Keduanya akan meningkatkan style anak muda dan tampil menonjol di antara yang lainnya saat menjalani aktivitas baik di Bulan Ramadan maupun Lebaran," tambahnya.
Realme 8 Pro Illuminating Yellow sama dengan Realme 8 Pro yang sudah dihadirkan beberapa waktu lalu di Indonesia. Bedaya edisi baru ini menggunakan bahan fluorescent khusus yang dapat menyerap cahaya dan menciptakan cahaya di sekitar modul kamera dalam kondisi gelap.
Sementara untuk Realme Watch S Master Edition, perusahaan berkolaborasi dengan Grafflex untuk memadukan kreasi street culture dan teknologi. Grafflex membuat dua strap khusus dan tampilan jam yang serasi.
Harga Realme 8 Pro Illuminating Yellow varian 8GB+128GB dijual Rp 4.499.000. Pembelian bisa dilakukan hanya secara online di Tokopedia mulai 3-7 Mei 2021. Selain itu, pembeli juga mendapatkan bonus berupa realme Buds Q, bundling Telkomsel Max, Tec Protec setahun, cashback OVO Points Rp 200.000, dan diskon Rp 300.000 dari mitra bank.
Sementara harga Realme Watch S Master Edition dibanderol Rp 999.000. Pembelian bisa dilakukan di Tokopedia pada 3-7 Mei 2021. Realme juga menyediakan bonus berupa gratis Tec Protec satu tahun dan cashback OVO Points senilai Rp 100.000.
Baca Juga: Realme 8 5G Resmi Meluncur, Ini Spesifikasi dan Harganya
Berita Terkait
Terpopuler
- Lupakan Louis van Gaal, Akira Nishino Calon Kuat Jadi Pelatih Timnas Indonesia
- Mengintip Rekam Jejak Akira Nishino, Calon Kuat Pelatih Timnas Indonesia
- 7 Mobil Keluarga 7 Seater Seharga Kawasaki Ninja yang Irit dan Nyaman
- Link Download Logo Hari Santri 2025 Beserta Makna dan Tema
- Baru 2 Bulan Nikah, Clara Shinta Menyerah Pertahankan Rumah Tangga
Pilihan
-
5 Laga Klasik Real Madrid vs Juventus di Liga Champions: Salto Abadi Ronaldo
-
Prabowo Isyaratkan Maung MV3 Kurang Nyaman untuk Mobil Kepresidenan, Akui Kangen Naik Alphard
-
Suara.com Raih Penghargaan Media Brand Awards 2025 dari SPS
-
Uang Bansos Dipakai untuk Judi Online, Sengaja atau Penyalahgunaan NIK?
-
Dedi Mulyadi Tantang Purbaya Soal Dana APBD Rp4,17 Triliun Parkir di Bank
Terkini
-
25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Oktober: Klaim Pemain 111-113 dan 15 Juta Koin
-
5 Rekomendasi Smartwatch yang Baterainya Tahan 10 Hari, Cocok Dipakai Traveling
-
20 Kode Redeem FC Mobile 22 Oktober: Berhadiah Jersey Langka, XP Booster, dan Elite Player Drop
-
Raisa Trending di X, Begini Komentar Netizen Tanggapi Isu Perceraiannya
-
Komdigi Ungkap Depo Judi Online Tembus Rp 17 Triliun di Semester 1 2025
-
Game Sword of Justice Dirilis 7 November 2025 ke iOS, Android, hingga PC
-
25 Kode Redeem Free Fire 22 Oktober: Berhadiah Bundle Atlet, Skin Timnas dan Pet Eksklusif!
-
Uji Ketahanan Xiaomi 17 Pro: Lapisan Pelindung Setangguh iPhone 17 Pro
-
Axioo Hype R X8 OLED Resmi Meluncur: Laptop OLED dengan Ryzen 7, Super Ringan Seharga Rp 8 Jutaan
-
Menguak Potensi Krisis Air Bersih di Balik Kecanggihan AI