Suara.com - PT LG Electronics Indonesia (LG) secara resmi meluncurkan perangkat dryer (pengering pakaian) terbarunya, LG Dual Inverter HeatPump ThinQ. Hadir dalam seri RV09VHP5W dengan kapasitas 9 kilogram.
“Kehadirannya menjadi kabar baik bagi mereka yang menginginkan dryer tak hanya hemat listrik, tapi juga memberi perawatan pakaian lebih baik dan sekaligus perhatian pada faktor kesehatan penggunanya,” ujar Head of Product Marketing Home Appliance LG Electronics Indonesia, Rumbi Simanjuntak.
Dryer pakaian ini mengusung hasil pengembangan terbarunya yaitu Dual Inverter, merujuk pada benaman dua silinder berputar pada tuas kompresor inverter yang bermanfaat lebih dari sekedar hemat listrik.
Rotasi dua silinder membuat dryer LG dengan teknologi Dual Inverter HeatPump memiliki rentang putaran lebih lebar, dibanding kompresor inverter dengan satu silinder.
Dryer dapat bekerja dengan kecepatan rendah untuk opsi lebih hemat energi maupun pengaturan kecepatan lebih tinggi untuk penyelesaian pekerjaan lebih cepat.
“Hemat listrik dengan fleksibilitas ini memungkinkan pengguna menghemat listrik tanpa harus mengurangi kenyamanannya,” ujar Rumbi.
Meninggalkan teknologi pengeringan pakaian yang mengandalkan lempengan pemanas, HeatPump digunakan LG dengan melandaskan kinerjanya pada refrigerant.
Mengalirkan suhu panas, kemudian didinginkan kembali secara berulangkali seperti prinsip kerja perangkat dehumidifier.
Teknologi heat pump mampu mengatur suhu panas lebih rendah yaitu sekitar 55 derajat Celcius dibanding dryer dengan heater yang mencapai 75 derajat Celcius.
Kemampuan pengeringan dengan suhu lebih rendah yang didukung cara kerja unik ini membuat teknologi heat pump lebih baik dalam menjaga performa berbagai bahan pakaian.
“Bukan sekedar mengeringkan, LG Dual Inverter Heatpump mempertahankan kualitas beragam material pakaian penggunanya untuk dapat digunakan dalam waktu lebih lama,” ujar Rumbi.
LG Dual Inverter Heatpump juga dirancang dengan kemampuan memberi perlindungan dari kemungkinan partikel merugikan kesehatan yang tanpa disadari menempel pada berbagai material kain.
Perlindungan pakaian dari partikel merugikan kesehatan ini dapat dilakukan karena ketersediaan siklus Allergy Care.
Baca Juga: Perlu Kamu Tahu, Perbedaan Layar OLED dan QNED
Mengaktifkan siklus ini, akan membuat dryer LG bekerja khusus dengan mempertahankan suhu 60 hingga 65 derajat Celcius, yang dapat menyingkirkan berbagai allergen dengan efektivitas hingga 99.9 persen.
Menambah kenyamanan penggunaan mesin pengering baju ini, LG memberikan juga fitur Auto Cleaning Condenser.
Keberadaannya menjadi jawaban atas hal yang selama ini dianggap menjadi gangguan dari penggunaan dryer, yaitu adanya serat dan debu dari sisa pengeringan pakaian yang terkumpul di unit kondensor.
Berbeda dari pengering pakaian yang membutuhkan pembersihan manual secara teratur, Auto Cleaning Condenser pada dryer LG bekerja otomatis dengan menggunakan semburan air yang kuat untuk menghilangkan serat dan debu dari kondensor.
ThinQ hadir dengan kepintaran untuk melengkapi seluruh kehandalan dryer ini. Dari mengoperasikan hingga mendapat siklus tambahan, mesin pengering LG Dual Inverter HeatPump dapat melakukannya melalui konektivitas Wi-Fi.
Berita Terkait
-
Begini Cara Kerja Teknologi Heat Pump di Pengering Pakaian LG Terbaru
-
Siap Diumumkan 5 April, LG Positif Keluar dari Bisnis Smartphone
-
Suara Jernih dan Punya Teknologi UV Nano, LG Luncurkan Tone Free NBS-FN7
-
LG Siap Hadirkan Jaringan 6G pada 2029
-
Wow! Ada Lemari Bisa Halau Virus Corona, Berikut Spesifikasinya
Terpopuler
- 10 Sunscreen untuk Flek Hitam Terlaris di Shopee yang Bisa Kamu Coba
- Penyerang Klub Belanda Siap Susul Miliano Bela Timnas Indonesia: Ibu Senang Tiap Pulang ke Depok
- Lebih Murah dari Innova Zenix: 5 Mobil 7 Seater Kabin Lega Cocok untuk Liburan Keluarga Akhir Tahun
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 26 Oktober: Raih 18.500 Gems dan Pemain 111-113
- 7 Mobil 8 Seater Termurah untuk Keluarga, MPV hingga SUV Super Nyaman
Pilihan
-
4 HP Memori 256 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer yang Ingin Install Banyak Game
-
Disebut Menteri Berbahaya, Menkeu Purbaya Langsung Skakmat Hasan Nasbi
-
Hasan Nasbi Sebut Menkeu Purbaya Berbahaya, Bisa Lemahkan Pemerintah
-
5 Fakta Kemenangan 2-1 Real Madrid Atas Barcelona: 16 Gol Kylian Mbappe
-
Harga Emas Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Sentuh Rp 2,4 Juta di Pegadaian, Antam Nihil!
Terkini
-
Bocoran Xiaomi 17 Ultra, HP Premium dengan Kamera 200MP!
-
Qualcomm Resmi Rilis Snapdragon 6s Gen 4, Dukung Fitur Gaming hingga Kamera 200MP
-
Setelah Samsung, Giliran Oppo Gandeng Google buat Teknologi AI
-
Riset Indosat: Jika Indonesia Serius Adopsi AI, PDB Bisa Tembus Rp 2.326 Triliun di 2030
-
41 Kode Redeem FF Terupdate 27 Oktober 2025, Ada Skin Evo Gun Populer Bisa Didapatkan Gratis
-
Daftar Lengkap 17 Kode Redeem FC Mobile 27 Oktober 2025, Dapatkan 500 Token FootyVerse
-
Film Horor Ternyata Bisa Jadi Terapi untuk Mengatasi Kecemasan
-
Komdigi Akui Kualitas Internet Indonesia Kalah Jauh dari Malaysia
-
5 HP RAM 8 GB Paling Murah Cocok untuk Gamer dan Multitasking Berat
-
The Simpsons Bakal Hadir di Fortnite, Ini Bocoran Event-nya