Suara.com - Facebook dilaporkan tengah menguji fitur baru berupa kumpulan utas atau thread yang mirip dengan Twitter.
Fitur ini memungkinkan postingan pengguna tersambung dengan yang diunggah sebelumnya.
Dikutip dari Techcrunch, Minggu (4/7/2021), fitur ini akan menyatukan postingan agar pengguna lebih mudah membaca sesuai dengan unggahan sebelumnya.
Saat postingan baru muncul di News Feed, unggahan tersebut akan ditampilkan terhubung dengan postingan sebelumnya dalam sebuah thread.
Hal ini pertama kali ditemukan oleh peneliti media sosial Matt Navarra.
Lewat tangkapan layar yang dibagikan, ia memperlihatkan sebuah opsi membuat unggahan baru yang nantinya disatukan ke dalam sebuah thread.
Facebook sendiri telah mengoonfirmasi bahwa fitur ini memang sedang diuji coba ke sekelompok kecil public figure Facebook saat ini.
Sesuai Halaman Dukungan Facebook, public figure adalah jenis pengguna dari kategori Facebook yang memiliki pengaruh tinggi atau terkenal.
Facebook menjelaskan fitur ini akan memiliki opsi 'View Post Thread', memungkinkan followers mereka melihat dengan mudah semua postingan yang tampil dalam thread.
Baca Juga: Twitter, TikTok, Google, dan Facebook Janji Tingkatkan Keamanan Online untuk Perempuan
Ketika diklik, mereka akan diperlihatkan semua postingan thread yang terhubung dalam satu unggahan.
Perusahaan milik Mark Zuckerberg ini belum memberikan informasi kapan fitur segera dirilis di publik.
Belum diketahui juga apakah fitur ini akan diperluas ke halaman seperti Bisnis atau Grup Facebook.
Sebagai informasi, thread ini berguna untuk Twitter yang memiliki karakter dalam jumlah yang terbatas.
Beda dengan Twitter yang hanya terbatas di 280 karakter, satu unggahan Facebook bisa lebih panjang hingga 63.206 karakter.
Dengan adanya thread atau utas ini, fitur baru diyakini akan lebih dimanfaatkan untuk membuat pengumuman atau meralat informasi dari akun seperti lembaga pemerintah atau media untuk unggahan sebelumnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- Siapa Shio yang Paling Hoki di 5 November 2025? Ini Daftar 6 yang Beruntung
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
-
Bos Pajak Cium Manipulasi Ekspor Sawit Senilai Rp45,9 Triliun
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
-
4 Rekomendasi Tablet RAM 8 GB Paling Murah, Multitasking Lancar Bisa Gantikan Laptop
Terkini
-
7 HP Murah Terbaru di Indonesia: Baterai Jumbo, Cocok untuk Pekerja Mobile dan Streaming
-
Deret Keunggulan Xiaomi 15T, Dari Lensa Zoom hingga Kamera Leica
-
Moto Buds Bass Rilis: TWS Murah Motorola dengan Fitur ANC dan Baterai Tahan Lama
-
Lazada Siapkan Investasi Rp 400 Miliar buat Harbolnas 11.11
-
Lupakan Garmin! Ini 5 Pilihan Smartwatch Strava Terbaik 2025 di Bawah Rp 1 Juta untuk Pelari Kalcer
-
22 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 6 November: Ada Rank Up, Gems, dan Pemain 110-113
-
55 Kode Redeem FF Terbaru 6 November: Raih Skin Groza FFCS, Diamond, dan Emote Bucin
-
Politisi PSI Yakin Gibran Adalah 'Jokowi 2.0', Tak Diasingkan di Papua
-
Gampang Banget, Begini Trik Mindahin Data dari Word ke Excel, Cuma Hitungan Detik!
-
Apple Siapkan Macbook Murah Calon Pembunuh Laptop Chromebook, Ini Harganya