Suara.com - Perusahaan telah meluncurkan Realme Band pada kuartal pertama tahun lalu dengan desain cukup menarik. Kini, penampakan Realme Band 2 terbaru telah dibocorkan oleh leaker.
Perangkat penerus dari Realme Band tersebut membawa desain yang benar-benar berbeda dibandingkan pendahulunya. Berdasarkan bocoran render dari OnLeaks x Digit, Realme Band 2 mengadopsi desain layar penuh yang sekilas mirip seperti Honor Band 6.
Melalui channel YouTube Digit, kita bisa melihat tampilan render 360 derajat dari Realme Band 2. Layarnya nampak lebih besar, namun tetap dikelilingi oleh bezel tebal.
Fitness tracker ini mempunyai bingkai melengkung yang belum diketahui apakah terbuat dari logam atau plastik. Kesan pertama memang seperti logam, namun bisa jadi perusahaan memolesnya agar terlihat seperti itu.
Perubahan lain yang terlihat adalah desain strap yang tidak menyatu dengan bodi seperti pada Realme Band. Pada bagian bawah, perangkat wearable sepertinya mengusung sensor yang lebih banyak dibandingkan pendahulunya.
Tak menutup kemungkinan perusahaan menyematkan dukungan fitur pendeteksi tingkat saturasi oksigen di dalam darah (SpO2).
Dilansir dari Gizmochina, Realme Band 2 diprediksi mempunyai layar 1,4 inci, yang berarti lebih besar dibandingkan layar berukuran 0,96 inci pada perangkat sebelumnya.
Perangkat mempunyai dimensi 45,9 x 24,6 x 12,1 milimeter dengan desain bezel nampak tebal. Dalam daftar sertifikasi Bluetooth SIG, Realme Band 2 mempunyai fitur konektivitas Bluetooth 5.1.
Kita berharap bahwa Realme Band 2 akan datang dengan pengisi daya magnetik pada bodi bagian belakang. Namun, kita tak melihat hal tersebut mengingat dua lingkaran di bagian atas sepertinya merupakan sensor dan bukan kontak pin.
Baca Juga: Ikut Tren Pengisian Daya Nirkabel, Realme Garap MagDart
Desain di atas masih sebatas bocoran render sehingga kita perlu menunggu tampilan resmi dari perusahaan. Realme Band generasi pertama dilengkapi dengan sensor detak jantung, pelacak tidur, mode olahraga, hingga mendukung ketahanan air dengan IP68.
Berdasarkan bocoran, Realme Band 2 diprediksi dapat mengusung mode olahraga lebih banyak. Tampilan desain render 360 derajat bisa dilihat melalui channel YouTube Digit di link ini.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
Teka-teki Galaxy S26 Edge dan Pro Terjawab! Bocoran Dokumen Samsung Ungkap Realita Sebenarnya
-
Pakar Wanti-wanti Standar Keamanan Registrasi SIM Biometrik Komdigi
-
50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
-
25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Pemain TOTY dan Gems Gratis
-
5 Alasan Huawei FreeClip 2 Wajib Jadi Partner Anti-Lepas Walau Lari Kencang
-
Indonesia Rising Stars Award 2026 Beri Apresiasi untuk PLN Mobile
-
Peran Inovatif Telkomsel Berbuah Penghargaan Impact Solution
-
Paspor hingga Kartu Identitas Dijual Mulai Rp250 Ribuan di Dark Web
-
Iqbaal Ramadhan Resmi Jadi Wajah Reno15 Series, Oppo Bidik Generasi Muda
-
Redmi Buds 8 Lite Rilis Global: TWS Harga Murah Meriah dengan ANC, Siap ke Indonesia