Suara.com - Far Cry 6 termasuk salah satu game FPS yang sangat dinantikan oleh penggemar di tahun ini. Bersamaan dengan trailer anyar, spesifikasi PC Far Cry 6 turut terungkap ke publik.
Situs resmi Ubisoft sudah mengungkapkan deretan spesifikasi yang bakal dibutuhkan untuk memainkan game AAA dari mereka. Melalui Far Cry 6, kalian akan diminta untuk membebaskan negara fiksi Yara dari pemimpinnya yang diktator yaitu Anton Castillo.
Trailer terbaru yang beredar mengungkapkan bagaimana Island of Yara menjadi "lebih hidup" di PC. Publisher mengklaim bahwa Far Cry 6 mengusung efek visual dan pengalaman lebih imersif dibandingkan seri sebelumnya.
Beberapa fitur teknologi yang ditampilkan pada trailer termasuk Ray Tracing, FidelityFX, dan visual yang disempurnakan.
Dari semua rincian spesifikasi, pemilik PC diharapkan menjalankan Windows 10 (64 bit) di mana sistemnya sudah kompatibel dengan DirectX 12 (DX12).
Berikut spesifikasi PC Far Cry 6 dikutip dari situs resmi Ubisoft:
Spesifikasi minimum
- CPU: AMD Ryzen 3 1200 (3.1 GHZ) atau Intel i5-4460 (3.2 GHZ)
- GPU: AMD RX 460 (4 GB) atau NVIDIA GTX 960 (4 GB)
- RAM: 8 GB (Dual-channel mode)
- Penyimpanan: 60 GB HDD (direkomendasikan SSD)
Spesifikasi yang disarankan
1080p, 60 FPS, DirectX Ray Tracing Off
Baca Juga: Mirip Overwatch, Game FPS Gundam Ini Bikin Penggemar Heboh
- CPU: AMD Ryzen 5 3600X (3.8 GHZ) atau Intel i7-7700 (3.6 GHZ)
- GPU: AMD RX VEGA64 (8 GB) atau NVIDIA GTX 1080 (8 GB)
- RAM: 16 GB (Dual-channel mode)
- Penyimpanan: 60 GB HDD (direkomendasikan SSD)
1440p, 60 FPS, DirectX Ray Tracing On
- CPU: AMD Ryzen 5 5600X (3.7 GHZ) atau Intel i5-10600 (4.1 GHZ)
- GPU: AMD RX 6900XT (16 GB) atau NVIDIA RTX 3070 (8 GB)
- RAM: 16 GB (Dual-channel mode)
- Penyimpanan: 60 GB HDD + 37 GB untuk HD textures (opsional)
Trailer Far Cry 6. (YouTube/ Ubisoft)
4K, 30 FPS, DirectX Ray Tracing On
- CPU: AMD Ryzen 7 5800X (3.7 GHZ) atau Intel i7-10700k (3.8 GHZ)
- GPU: AMD RX 6800 (16 GB) atau NVIDIA RTX 3080 (10 GB)
- RAM: 16 GB (Dual-channel mode)
- Storage: 60 GB HDD + 37 GB untuk HD textures (opsional)
Sang publisher telah mengonfirmasi bahwa game Far Cry 6 bakal dirilis pada 7 Oktober 2021, di PC dan konsol.
Dalam trailer sebelumnya, kita telah melihat Presiden Yara, Anton Castillo (diperankan oleh aktor Giancarlo Esposito dari Breaking Bad dan Mandalorian) sedang memberikan pelajaran cukup keras pada sang putra, Diego (diperankan oleh Anthony Gonzalez dari film Coco milik Pixar).
Yara merupakan negara miskin sebagai akibat dari sanksi ekonomi beberapa dekade sebelumnya. Pemain akan memerankan karakter utama bernama Dani Rojas, seorang pejuang gerilya yang berusaha menggulingkan Castillo dan rezimnya.
Far Cry 6 bakal diluncurkan untuk beberapa platform termasuk PS5, PS4, Xbox Series X, Xbox Series S, Xbox One, dan PC di tahun ini.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Pilihan Produk Viva untuk Menghilangkan Flek Hitam, Harga Rp20 Ribuan
- 7 Mobil Bekas di Bawah Rp50 Juta untuk Anak Muda, Desain Timeless Anti Mati Gaya
- 7 Rekomendasi Mobil Matic Bekas di Bawah 50 Juta, Irit dan Bandel untuk Harian
- 5 Mobil Mungil 70 Jutaan untuk Libur Akhir Tahun: Cocok untuk Milenial, Gen-Z dan Keluarga Kecil
- 7 Sunscreen Mengandung Niacinamide untuk Mengurangi Flek Hitam, Semua di Bawah Rp60 Ribu
Pilihan
-
BREAKING NEWS! Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi Wafat
-
Harga Emas Turun Hari ini: Emas Galeri di Pegadaian Rp 2,3 Jutaan, Antam 'Kosong'
-
Trik Rahasia Belanja Kosmetik di 11.11, Biar Tetap Hemat dan Tetap Glowing
-
4 HP Memori 512 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer dan Konten Kreator
-
3 Rekomendasi HP Infinix 1 Jutaan, Speknya Setara Rp3 Jutaan
Terkini
-
MediaTek Dimensity 6400 Setara Chipset Apa? Bersaing dengan Snapdragon Berapa?
-
Intip Harga HP Infinix per November 2025, Spek Terbaik Mulai Rp1 Jutaan
-
18 Kode Redeem FC Mobile 2 November 2025, Klaim Pemain Gratis OVR 113 Terbatas
-
40 Kode Redeem FF 2 November 2025 Bikin Akun Kamu Wangi Seharian, Luck Royale Voucher Gratis
-
17 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November 2025, Dapatkan Pemain OVR 109-113 dan Gems Gratis
-
ChatGPT Go Resmi Diluncurkan Pertama di Asia Tenggara, Gandeng Telkomsel, Bundling Mulai Rp 50.000
-
Tim Cook Janjikan Berbagai Teknologi AI Canggih di Apple Intelligence
-
Xiaomi Sedang Garap HP Redmi dengan Baterai 9.000 mAh
-
ONIC, EVOS, dan AE Main Jam Berapa? Ini Update Jadwal Playoffs MPL ID S16
-
Amazon PHK 14 Ribu Karyawan, Proyek Game Tomb Raider Tak Terdampak