Suara.com - Pinhome selaku pionir e-commerce properti di Indonesia resmi meluncurkan aplikasi Pinhome - Aplikasi Jual Beli Properti.
Aplikasi ini dibekali dengan segudang fitur andalan untuk menjawab kebutuhan properti konsumen di masa kini.
Peluncuran aplikasi ini merupakan bagian dari misi Pinhome untuk menjadikan properti lebih mudah diakses bagi masyarakat untuk memiliki hunian lewat transaksi yang mudah, cepat, dan transparan.
Aplikasi Pinhome didesain agar mudah digunakan semua orang khususnya para milenial yang anti ribet, baru belajar berinvestasi, maupun bagi yang sedang mencari hunian pertama.
Selain itu, aplikasi Pinhome juga dikembangkan khusus untuk para pencari properti, pemilik properti, serta orang-orang yang ingin menyewakan propertinya lewat akses mudah dengan satu aplikasi saja.
Listing properti di Pinhome pun beragam mulai dari rumah, apartemen, ruko, hingga tanah.
Guna menghadirkan pengalaman bertransaksi properti yang maksimal, aplikasi Pinhome dilengkapi dengan berbagai fitur unggulan.
Mulai dari panduan untuk calon pembeli properti pertama (first-time buyer), pencarian properti (primer, sekunder, lelang), simulasi penghitungan pembiayaan rumah, dan layanan jasa rumah tangga dan gaya hidup.
Berbeda dari aplikasi lain, aplikasi Pinhome menyediakan panduan transaksi properti satu atap mulai dari proses pencarian hingga serah terima, dan fitur konsultasi bagi calon pembeli properti pertama.
Baca Juga: Transaksi Ekonomi Digital RI Nomor Wahid di ASEAN, Menko Airlangga Berharap Ini
Head of Marcomm-PR Pinhome Dani Budianto menjelaskan bahwa konsumen Pinhome dapat menentukan tipe dan budget properti yang sesuai dengan kebutuhan.
Juga mengatur jadwal kunjungan, estimasi harga sesuai dengan jenis pembayaran, panduan pembiayaan KPR/KPA, hingga opsi pembayaran.
“Aplikasi Pinhome menyediakan fitur filter untuk mencari detail properti berdasarkan kategori primer, sekunder, dan lelang. Dengan fitur ini, konsumen dimungkinkan dapat mencari properti di bawah harga pasar,” lanjutnya.
Tersedia juga fitur home financing, di mana Pinhome menyediakan program end-to-end KPR mulai dari simulasi KPR, untuk mengetahui berapa angsuran yang harus dibayarkan dengan kondisi tertentu.
Termasuk tes kelayakan pengajuan KPR, hingga pengajuan KPR di berbagai pilihan bank baik konvensional maupun syariah.
Aplikasi Pinhome juga menyediakan fitur konsultasi untuk membantu konsumen yang terkendala dengan SLIK/BI Checking.
Berita Terkait
-
Perhatikan Hal Ini Sebelum Beli Pakaian Dalam Secara Online
-
Mobil88 Luncurkan mo88i, One Stop Solution Platform Mobil Bekas
-
Tren dan Perilaku Belanja Konsumen Pada 9.9: Merk Lokal Bersinar!
-
Erick Thohir Luncurkan e-Commerce Produk Pertanian Indonesia, Namanya Warung Pangan
-
Perekonomian Mulai Membaik Dorong Minat Masyarakat Beli Rumah
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
5 Rekomendasi HP Memori 256GB Harga Rp1 Jutaan untuk Orang Tua
-
5 HP Layar Besar dan Baterai Tahan Lama untuk Orang Tua, Nyaman Dipakai Harian
-
Xiaomi 17 Max Bakal Bawa Baterai Jumbo 8.000 mAh, Desain Mirip Versi Ultra
-
7 HP dengan Kamera 108 MP, RAM 8 GB, Harga Murah Cuma Rp2 Jutaan
-
67 Kode Redeem FF Terbaru Aktif 13 Januari: Ada Bundle Jujutsu, Yuji Itadori, dan Evo Gun
-
Daftar Harga MacBook, Mac Mini dan iMac Januari 2026: Cek Spesifikasi dan Kisaran Harganya
-
Lenovo CIO Playbook 2026: AI Tak Lagi Eksperimen, 96% Perusahaan ASEAN+1 Siap Gaspol Investasi
-
Sinyal Kehadiran Persona 6 Muncul, Spekulasi Gameplay Makin Panas
-
Hasil M7 Mobile Legends Swiss Stage 3: ONIC Kalah 2 Kali, Rawan Tereliminasi
-
5 Pilihan HP 5G dengan Kecepatan Internet Super Cepat, Harga Mulai Rp3 Jutaan