Suara.com - Gelaran turnamen Piala Presiden Esports (PPE) 2021 berhasil memancing banyak sekali peserta dari seluruh Indonesia dari berbagai macam game.
Hingga saat ini PPE 2021 telah melalui sejumlah tahapan dan babak kualifikasi regional, antara lain Sumatera, Kalimantan, dan Sulawesi.
Selain itu, kualifikasi untuk cabang game eFootball PES dan Lokapala juga sudah dilangsungkan.
Untuk kualifikasi regional, telah ditemukan tim-tim terbaik dari tiga regional yang telah menyelesaikan babak final.
Sejak seremoni kick-off pada 9 Oktober lalu, hingga Rabu (27/10) jumlah peserta yang mendaftar dan berpartisipasi telah menembus angka 107.389 atlet dari seluruh Indonesia.
Tingginya jumlah peserta PPE 2021 ini tentu akan membuat persaingan di babak Main Event, diprediksi akan berjalan sangat menarik.
Saat ini, sudah ada dua tim yang berhasil memastikan diri lolos ke babak main event Piala Presiden Esports 2021 cabang game Lokapala, kedua tim tersebut merupakan pemenang babak kualifikasi regional.
Cabang game Lokapala saat ini masih menyisakan satu babak kualifikasi, yaitu babak kualifikasi terbuka untuk memperebutkan sisa tiket yang ada menuju babak main event.
Di babak main event inilah para peserta akan berjuang memperebutkan hadiah utama.
Baca Juga: Indonesia Esports Awards 2021 Digelar 18 November
Tim yang berhasil keluar sebagai juara Piala Presiden Esports 2021 cabang gim Lokapala akan memperebutkan uang tunai sebesar Rp 120 juta.
Bagi setiap tim yang ingin mendaftar, berikut detail yang harus dipenuhi :
- 1 Orang Manajer (Opsional)
- 5 Pemain Utama (Wajib)
- 1 Pemain Cadangan (Opsional)
Tim-tim yang berhasil mendaftarkan diri, akan bermain dengan format pertandingan sebagai berikut:
1. Kualifikasi Terbuka: Babak kualifikasi Terbuka Piala Presiden Esports 2021 untuk 256 terpilih akan dibagi menjadi 4 grup yang terdiri dari 64 tim.
Setiap grupnya akan bertanding menggunakan sistem best of 1, masing-masing grup akan meloloskan 2 tim.
2. Final Terbuka: babak kualifikasi final terbuka terdiri dari 8 tim dengan menggunakan sistem best of 1 dan hanya final match best of 3.
Berita Terkait
-
Dikandaskan Blacklist International, RRQ Gagal ke Grand Final MPLI
-
Game Esports Paling Populer, Mobile Legends Jadi Raja Asia Tenggara
-
Lika-liku Perjalanan eSports Menjadi Fenomena Global
-
Game Lokal Battle of Satria Dewa Dipertandingkan di Piala Presiden Esports 2021
-
El Clasico di MPL Invitational 2021, RRQ Tumbangkan EVOS
Terpopuler
- Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
- 5 Rekomendasi Bedak Two Way Cake untuk Kondangan, Tahan Lama Seharian
- 5 Rangkaian Skincare Murah untuk Ibu Rumah Tangga Atasi Flek Hitam, Mulai Rp8 Ribuan
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Selain Asics Nimbus untuk Daily Trainer yang Empuk
- 5 Powder Foundation Paling Bagus untuk Pekerja, Tak Perlu Bolak-balik Touch Up
Pilihan
-
10 City Car Bekas untuk Mengatasi Selap-Selip di Kemacetan bagi Pengguna Berbudget Rp70 Juta
-
PSSI Butuh Uang Rp 500 Miliar Tiap Tahun, Dari Mana Sumber Duitnya?
-
Vinfast Limo Green Sudah Bisa Dipesan di GJAW 2025, Ini Harganya
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
Terkini
-
25 Kode Redeem FC Mobile Aktif 23 November: Klaim Pemain OVR Tinggi, Gems, dan Rank Up
-
Komdigi Temukan Situs Coretax Palsu, Mirip Buatan DJP Kemenkeu
-
Komdigi Bidik 60.000 Orang Melek Digital, Lindungi Anak dari Konten Negatif Internet
-
Jelajahi Dunia Digital: Panduan Menggunakan Komputer untuk Semua Usia
-
6 Tempat Investasi Online untuk Pemula, Aman dan Cuan
-
Server MCP Microchip, Jembatan Akses Data Produk ke Tools AI dan LLM
-
5 Rekomendasi Smartwatch Murah untuk Lari, Harga di Bawah Rp500 Ribu
-
Cara Download Gambar dari Pinterest dengan Benar
-
Kenapa Tidak Banyak Orang Kidal? Ini Alasannya menurut Penelitian
-
36 Kode Redeem FF 23 November 2025, Diamond Gratis Hingga Karakter Digimon Cocok untuk Bernostalgia