Suara.com - Menjelang Tahun Baru Imlek (Lunar New Year) yang akan jatuh pada 1 Februari 2022, PUBG MOBILE menghadirkan berbagai kejutan seru untuk menemani para pemain di seluruh dunia.
“Melalui event PUBG MOBILE bertajuk 'Pesta yang Menyenangkan Bersama Teman & Keluarga', PUBG MOBILE ingin pemain tetap bisa merasakan momen kebersamaan dan menumbuhkan semangat baru di Tahun Baru Imlek 2022 ini," kata Jenny Zhuang, Country Manager PUBG MOBILE Indonesia ditulis Jumat (28/1/2022).
Seperti perayaan tahun baru lainnya di dunia, Tahun Baru Imlek juga tentang meninggalkan yang lama dan menyambut yang baru, serta berkumpul bersama keluarga dan orang-orang terdekat.
Namun di tengah pandemi yang masih menimpa Indonesia dan negara-negara lainnya di dunia, banyak yang masih kesulitan untuk merayakan momen spesial ini.
“Dalam rangkaian misi bertema Imlek dengan hadiah amplop merah dan baju baru, pemain bisa turut merasakan suasana Tahun Baru Imlek sambil bersenang-senang bersama teman dan keluarga di dalam PUBG MOBILE. Semoga Tahun Baru Imlek 2022 ini membawa sukacita dan kebahagiaan untuk kita semua," sambung Jenny Zhuang.
Pada 20 Januari hingga 14 Februari, akan ada serangkaian event seru bertema Imlek, mulai dari misi berhadiah item in-game permanen gratis, kode redeem spesial, turnamen komunitas bertotal hadiah 3.600 UC, hingga hujan angpao di lobi dengan hadiah utama iPhone 13.
Berikut detail rangkaian event spesial Tahun Baru Imlek yang hadir di PUBG MOBILE:
- Red Packet Rainfall: Hujan angpao akan terjadi di lobi PUBG MOBILE pada 31 Januari hingga 3 Februari. Dapatkan peluang memenangkan iPhone 13 dan item gratis senilai lebih dari Rp1 miliar!
- Red Packet Event: Selesaikan misi untuk membuka angpao yang tersedia dan klaim hadiah utama set permanen gratis. Tukarkan kode dengan teman untuk mendapatkan berbagai hadiah tambahan.
- Happy Spring Event: Kumpulkan firecracker dengan menyelesaikan misi untuk ditukarkan dengan skin parasut dan ornamen permanen gratis.
- Community Tournament: Tunjukkan kemampuan squad-mu di community tournament spesial Tahun Baru Imlek dengan total hadiah 3.600 UC dan 72 Community Esports Crate pada 31 Januari-1 Februari 2022.
- Redeem Code: Pantau akun Instagram dan Facebook resmi PUBG MOBILE ID untuk mendapatkan informasi mengenai kode redeem spesial Tahun Baru Imlek.
Tunggu apa lagi? Langsung login ke game PUBG MOBILE, mainkan seluruh rangkaian event Tahun Baru Imlek, dan menangkan kesempatan memenangkan hadiah menarik hingga iPhone 13!
Baca Juga: Imlek Simbol Toleransi
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
Pilihan
-
Harga Emas Hari Ini di Pegadaian Kompak Stagnan, Tapi Antam Masih Belum Tersedia
-
Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
Terungkap! Ini Lokasi Pemakaman Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi
Terkini
-
Kirin 8020 Setara Chipset Apa? Saingan dengan Snapdragon Berapa?
-
Viral Ahmad Sahroni Muncul Cerita Perjuangannya Ngumpet saat Rumah Dijarah, Netizen: Cari Simpati?
-
Spesifikasi Pesawat Angkut Terbesar TNI AU: Airbus A400M
-
vivo X300 Ultra Bakal Meluncur Global, Siap Tantang HP Flagship dari Samsung, Oppo, dan Xiaomi
-
17 Kode Redeem FC Mobile 3 November 2025 Update Baru, Manfaatkan Rank Up untuk Naik Level Pemain
-
32 Kode Redeem Free Fire Awal Bulan 3 November 2025, Darkheart Bundle Siap Klaim
-
Candaan Bocor saat Live, Admin Medsos Wali Kota Surabaya Minta Maaf dan Mengundurkan Diri
-
23 Kode Redeem FC Mobile 2 November: Dapatkan Player Pack UCL, Rank Up Point, dan XP Trainer
-
23 Kode Redeem FF 2 November: Segera Klaim Skin SG2, Bundle, Diamond, dan Gloo Wall Gratis
-
5 Tablet Android dengan SIM Card yang Murah dan Praktis, Mulai Rp 1 Jutaan