Suara.com - Studi dari perusahaan riset Populix mengungkap bahwa sebagian besar masyarakat Indonesia lebih familiar terhadap isu-isu lingkungan hidup, ketimbang isu-isu sosial yang terjadi di tanah air.
Temuan tersebut diambil dari hasil studi berjudul Understanding Consumers' Perception Towards Environmental Sustainability and Social Responsibility.
Riset ini mengulas seputar kesadaran masyarakat Indonesia terhadap isu lingkungan hidup dan sosial, serta persepsi mereka terhadap kegiatan Corporate Social Responsibility (CSR), yang dilakukan perusahaan untuk menjawab permasalahan-permasalahan tersebut.
Chief Operating Officer Populix, Eileen Kamtawijoyo menyampaikan, masyarakat Indonesia menyadari bahwa mereka berperan untuk turut berkontribusi dalam mengatasi permasalahan tersebut melalui gaya hidup dan aktivitas sehari-hari.
"Salah satu bentuk kontribusi masyarakat adalah beralih menggunakan produk-produk ramah lingkungan serta memilih brand yang aktif melakukan kegiatan CSR untuk mengurangi permasalahan lingkungan hidup dan sosial di Indonesia," kata Eileen dalam keterangannya, Selasa (25/5/2022).
Riset Populix menemukan 42 persen masyarakat Indonesia mengatakan mereka familiar dengan isu lingkungan hidup.
Sebanyak 55 persen mengatakan mereka cukup familiar, dan hanya 3 persen yang mengatakan bahwa mereka tidak familiar dengan isu lingkungan hidup.
Adapun tiga isu lingkungan hidup yang paling dikhawatirkan oleh orang Indonesia adalah pemanasan global, polusi, dan pembuangan limbah.
Sebagai bentuk kontribusi masyarakat Indonesia dalam menjaga kelestarian lingkungan, 74 persen responden mengatakan upaya menjaga kebersihan adalah dengan tidak membuang sampah sembarangan.
Baca Juga: Menyaksikan Isu Sosial nan Sensitif di Indonesia dalam Film Pretty Boys
Lalu 54 persen mengatakan mereka menerapkan prinsip 4R (reduce, reuse, recycle, replant), 48 persen mengatakan mereka memilih untuk menggunakan produk-produk yang lebih mudah terurai, dan 47 persen melakukan proses daur ulang sampah.
Di sisi lain, terdapat juga 43 persen responden yang menyatakan bahwa mereka memilih untuk menggunakan brand yang berperan serta dalam menjaga kelestarian lingkungan.
Sementara untuk temuan isu sosial, Populix menemukan bahwa hanya ada satu dari lima responden (atau 20 persen) yang mengatakan kalau mereka familiar dengan isu sosial.
Mayoritas responden ini berusia 46-55 tahun di kota Surabaya.
Kemudian 30 persen mengatakan cukup familiar, dan 49 persen mengatakan tidak familiar dengan isu sosial yang terjadi di Indonesia.
Kekerasan seksual, korupsi dan tingkat kemiskinan menjadi tiga isu sosial paling diketahui dan dikhawatirkan oleh para responden.
Berita Terkait
-
Sayaka Murata dan Pandangannya terhadap Kenormalan di Masyarakat
-
Survei: Proyeksi Tren NFT di Indonesia Berlangsung hingga Lebih dari 5 Tahun ke Depan
-
Pembiayaan Berkelanjutan untuk Penanganan Isu Sosial
-
Blokade Jalan dan Jembatan, Demo Tolak Investor Asing di Serbia Berujung Rusuh
-
Sadari Diri, Solusi untuk Anak Muda Beraksi Menghadapi Krisis Iklim
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
5 Tablet Murah untuk Edit Video: Spek Dewa, Memori Besar, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Dua Tablet Murah POCO Siap Masuk ke Indonesia, Usung Chip Kencang Snapdragon
-
26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 21 November: Ada Pemain 110-115 dan Ratusan Rank Up
-
5 Tablet dengan RAM 12 GB Plus Baterai Jumbo, Multitasking untuk Pekerjaan Berat
-
Spesifikasi RedMagic 11 Pro: Calon HP Gaming Gahar di Indonesia, Chip Super Kencang
-
HP Murah Oppo Misterius Lolos Sertifikasi, Usung Baterai 7.000 mAh
-
5 Smartwatch Anti Air yang Bisa Dipakai Berenang, Aman hingga Kedalaman 50 Meter
-
7 HP Murah Rp 900 Ribuan Terbaik November 2025: Cocok Buat Orangtua, UI Ringan
-
Acer Luncurkan Predator Triton 14 AI, Laptop Gaming Paling Tipis Bertenaga AI
-
7 Rekomendasi Tablet dengan Stylus Pen Murah Cocok untuk Guru