Suara.com - Belakangan ini, seorang warganet yang merupakan ibu menyusui terkena prank oleh suaminya sendiri usai menerima bungkusan salah satu merek fast food.
Sebuah video viral di media sosial, dibagikan akun TikTok evayuniita3 belum lama ini, pemilik akun mengaku mendapati bungkusan fast food di meja dapur.
Bungkus berupa tas tersebut rupanya dari suaminya. Ia memberikan bingkisan makanan itu untuk sarapan sang istri.
Pada sisi pengikat tas, suaminya juga meninggalkan catatan yang berbunyi, "selamat pagi dan selamat sarapan istriku tercinta."
Mendapat makanan yang telah disediakan untuk sarapan dan catatan manis dari suaminya membuat pemilik akun tersenyum senang.
Ia langsung membuka bingkisan makanan tersebut seraya berpikir alasan mengapa suaminya bersikap manis seperti itu.
Pemilik akun mengeluarkan dua kertas pembungkus makanan dari dalam tas.
Alih-alih, mendapatkan makanan yang diinginkan seperti ayam tepung atau kentang goreng, bungkus makanan itu justru berisi jus buah kemasan.
"Bangun tidur terus ke dapur senyum-senyum sendiri lihat ada bingkisan. Sambil buka sambil mikir hari ini tanggal berapa, bukan tanggal anniv ataupun tanggal istimewa deh. Yaudah buka aja deh. Lah kenapa isinya begini," tulis pemilik akun.
Pada sisi jus tersebut, terdapat kertas dengan tulisan tangan yang berbunyi, "Ibu menyusui harus minum yang sehat-sehat."
Pemilik akun pun segera membuka bungkus makanan yang lainnya. Ia mendapati wadah yang biasa digunakan untuk kentang goreng.
Namun alih-alih mendapat kentang goreng, wadah kertas itu berisi susu kotak berukuran kecil.
Tak berkecil hati, ia masih berharap akan mendapat setidaknya satu jenis fast food saat menemukan bungkus burger.
Sayangnya, ketika bungkus burger itu dibuka, pemilik akun justru mendapati buah apel di dalamnya.
"Dalam hati masih berharap, semoga satu lagi isinya beneran sesuai kemasan. Yah lagi-lagi ekspektasiku terlalu tinggi. Niat banget nih suami prank istrinya kayak begini. Suami kayak begini enaknya diprank balik kayak gimana ya bund," tambah pemilik akun.
Berita Terkait
-
Terduga Pelaku Pelemparan Batu KRL Terciduk Kamera Netizen, Begini Kelakuannya
-
Menjijikkan! Curhat Anak Kos Tak Menolak Difoto Diam-diam karena Kenal Baik, Ternyata Digunakan untuk Hal Ini
-
Curhat Pilu Istri Masak Hidangan Pertama saat Jadi Pasutri Baru, Suami Malah Muntah-muntah sampai Buang Makanan
-
Momen Haru Anak Dilantik Jadi Polisi Sujud ke Kaki Ibu, Publik Salfok Kejadian Nyesek Lain di Belakang
-
Curhat Ngibulin Ortu Beli Laptop Puluhan Juta Padahal Biaya Kuliahnya Mahal, Kini Malah Niat Dijual untuk Beli Crypto
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
HUT ke 68 Bank Sumsel Babel, Jajan Cuma Rp68 Pakai QRIS BSB Mobile
-
6 Rekomendasi HP Snapdragon Paling Murah untuk Kebutuhan Sehari-hari, Mulai dari Rp 1 Jutaan
-
7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
Terkini
-
Google Doodle Peringati Hari Cinta Puspa dan Satwa Nasional, Ini Maknanya
-
Unisoc T7250 vs MediaTek Helio G81, Bagus Mana?
-
Cari Smartwatch yang Cocok untuk iPhone selain Apple Watch? Cek Rekomendasi Keren Ini
-
Spesifikasi Redmi Pad 2 Pro, Tablet Xiaomi Resmi ke RI dengan Baterai 12.000 mAh
-
Daftar Harga iPhone Terbaru November 2025, Setelah iPhone 17 Rilis Banyak yang Dapat Diskon
-
6 Rekomendasi HP Snapdragon Paling Murah untuk Kebutuhan Sehari-hari, Mulai dari Rp 1 Jutaan
-
25 Kode Redeem FF Hari Ini 5 November 2025: Skin Evo Gun Gratis Di Depan Mata
-
22 Kode Redeem FC Mobile 5 November 2025: Banjir Hadiah Rank Up dan Pemain Bintang Gratis
-
Terjemahan Langsung di AirPods Masuk ke Uni Eropa, Kapan Giliran Indonesia?
-
Review Realme 15T 5G: Desain BIkin Pangling, Punya Baterai Jumbo 7.000 mAh