Suara.com - Google akhirnya merilis Android 14 dan pengguna yang memiliki perangkat kompatibel dengan Android 14 bisa menginstal sistem operasi baru itu sekarang.
Cara instal Android 14 cukup mudah. Mengingat versi stabil telah dirilis, kemungkinan besar pengguna tidak akan menghadapi banyak masalah seperti yang ditemukan di versi beta.
Oleh karena itu, jika pengguna awam dengan hal ini, pengguna tidak perlu takut untuk mengunduh dan menginstal pembaruan. Tetapi sebelum mengunduhnya, pastikan ponsel yang digunakan telah mendapat pembaruan Android 14.
Cara instal Android 14
Ada tiga cara menginstal Android 14, yaitu manual, assisted, dan over-the-air (OTA).
Penginstalan secara manual hanya diperuntukkan bagi pengguna tingkat lanjut, sedangkan metode assisted cukup mudah sehingga hampir semua orang dapat melakukannya.
Jika pengguna menggunakan metode manual atau assisted, menginstal Android 14 akan mengharuskan pengguna membuka kunci bootloader ponsel, yang akan menghapus ponsel sepenuhnya. Tidak ada jalan lain untuk mengatasi hal ini. Oleh karena itu, pengguna harus memikirkan dengan matang jika ingin menggunakan kedua metode tersebut.
Tetapi, metode OTA tidak mengharuskan pengguna mengatur ulang ponsel ke setelan pabrik. Cara ini dapat dilakukan dengan mudah, namun jika pengguna ingin kembali ke Android 13 maka pengguna memerlukan reset pabrik.
Dengan ketiga metode tersebut, setelah pengguna menginstal Android 14, pengguna tidak perlu melakukan reset pabrik untuk menerima pembaruan di masa mendatang. Pengguna akan mendapatkan pembaruan di masa mendatang secara otomatis sebagai pembaruan OTA. Dengan kata lain, pengguna hanya perlu melakukan factory reset satu kali untuk bisa menggunakan Android 14 jika memilih cara manual atau assisted.
Baca Juga: Tiru iPhone, Android Akhirnya Punya Fitur Battery Health
Cara menyiapkan untuk menginstal Android 14
Jika pengguna tidak menggunakan metode OTA, pengguna memerlukan beberapa persiapan sebelum memulai penginstalan:
- Komputer Windows, macOS, Chrome OS, atau Linux dengan akses ke internet dan browser Chrome terbaru.
- Kabel USB pendek dan tebal untuk menghubungkan ponsel ke komputer.
Cara menginstal Android 14 menggunakan metode assisted
- Pastikan komputer memiliki driver yang tepat untuk ponsel.
- Hubungkan ponsel ke komputer menggunakan kabel USB.
- Di Settings ponsel, buka System > Developer. Jika tidak melihat opsi Developer, buka Settings > About phone dan gulir ke bawah pada nomor Build. Ketuk nomor Build tujuh kali hingga ponsel menyatakan bahwa pengguna adalah developer. Opsi developer seharusnya tersedia sekarang.
- Di opsi Developer, aktifkan pembukaan kunci OEM dan debugging USB.
- Kunjungi laman Android Flash Tool untuk menginstal Android 14.
- Pilih versi Android 14 yang ingin diiinstal.
- Ikuti terus petunjuknya dan ingatlah untuk tidak menyentuh ponsel kecuali diperintahkan.
Itulah cara menginstal pembaruan Android 14. Untuk saat ini, pembaruan Android 14 hanya tersedia bagi ponsel Google Pixel. Pengguna ponsel lainnya diharap untuk sabar menunggu hingga pembaruan Android 14 tiba.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- Resmi Gabung Persib, Bojan Hodak Ungkap Jadwal Latihan Kurzawa dan Kedatangan Markx
Pilihan
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
-
MSCI Melihat 'Bandit' di Pasar Saham RI?
-
Harga Emas di Palembang Nyaris Rp17 Juta per Suku, Warga Menunda Membeli
-
IHSG Anjlok Hampir 8 Persen Gegara MSCI, BEI: Kita Melakukan Segala Effort
-
IHSG Anjlok 7 Persen Usai MSCI Soroti Transparansi dan Likuiditas Saham RI, BEI Buka Suara
Terkini
-
Infinix Note Edge 5G vs Redmi Note 15 5G: Duel HP Rp3 Jutaan Paling Panas di Awal 2026!
-
Cara Meningkatkan Budaya di TheoTown agar Kota Lebih Maju dan Warga Bahagia
-
5 HP Murah Redmi dan POCO Memori 256 GB Januari 2026: Cuma Rp1 Jutaan, Chip Kencang
-
Tecno Hadirkan Megabook T14 Air di Indonesia, Laptop AI Ultra-Ringan 999 Gram untuk Mobilitas Tinggi
-
GoTo Perkenalkan Empat Inisiatif Baru untuk Perkuat Kesejahteraan Mitra Driver
-
Ubisoft Lakukan PHK Massal, 6 Proyek Game Besar Dibatalkan
-
7 Rekomendasi HP Memori 512 GB Paling Murah, Storage Lega Tanpa Takut Penuh
-
Xiaomi Pad 8 Kantongi Sertifikasi Komdigi, Harga Xiaomi Pad 7 Makin Murah
-
Fujifilm instax mini Evo Cinema dan instax mini Link+, Paduan Kamera Digital, Film Klasik, dan Video
-
Kapan MPL ID Season 17 Dimulai? Ini Jadwal dan Tim yang akan Bertanding