Suara.com - Baicell menandatangani kesepatakan kerja sama dengan Smartfren Business untuk mengembangkan solusi jaringan Private LTE dan Private 5G di Indonesia.
Solusi tersebut akan diluncurkan secara bertahap mulai tahun ini.
Nantinya, dapat dimanfaatkan oleh berbagai perusahaan untuk menerapkan Industrialisasi Digital, Otomasi, serta berbagai hal yang memanfaatkan teknologi komunikasi private wireless.
Menurut Hari Kumar Sellappan, CTO Smartfren for Business, Smartfren berfokus untuk menghadirkan solusi enterprise bagi pelanggan bisnis dan kolaborasi dengan Baicells memungkinkan perusahaan memberikan solusi teknis secara efektif, sederhana dan efisien.
Dia menambahkan, produk Baicells, terutama pada jaringan private 4G/5G menjadi enabler untuk otomasi dan digitalisasi industri.
"Kami menantikan lebih banyak lagi kerjasama dengan Baicells di pasar Indonesia dan menghadirkan solusi inovatif untuk pasar enterprise,” ujar Hari dalam keterangan resminya, Rabu (6/3/2024).
Bai Wei, General Manager for International Divition, Baicells menambahkan, pihaknya terus mengalami peningkatan minat dan permintaan terhadap jaringan private.
Hal itu, menurutnya, untuk membantu memberikan berbagai macam manfaat bagi perusahaan dalam mentransformasi bisnis mereka dengan otomasi dan lainnya.
"Produk kami, dengan poin biaya yang menarik dan kesederhanaan operasionalnya, sangat cocok untuk inisiatif seperti itu karena semakin banyak operator yang belajar,” kata dia.
Baca Juga: Beda Redmi Note 13 5G vs Redmi Note 13 Pro 5G, Duet HP Baru Xiaomi
Uji coba untuk merealisaskan seluruh rangkaian solusi tersebut dilakukan dalam bentuk jaringan Private LTE yang diterapkan untuk industri pertambangan.
Memanfaatkan solusi tersebut, perusahaan tambang dapat mengoperasikan armada kendaraan otonom dengan lebih aman ketika melintasi lokasi kerja.
Terutama mengingat armada tersebut biasanya terdiri dari alat berat dan mesin pembuangan.
Dalam jangka panjang, ada banyak sekali contoh penggunaan lainnya sesuai kebutuhan, misalnya sensor Internet of Things (IoT), komunikasi suara, dan penginderaan jarak jauh.
Industri pertambangan seringkali berada di lokasi terpencil dengan pilihan konektivitas terbatas.
Selain itu, kebutuhan konektivitas di sana juga tidak dapat dipenuhi oleh teknologi alternative seperti WiFi.
Tag
Berita Terkait
-
Harga dan Spesifikasi Vivo Y100 5G, Dibekali ayar AMOLED 120Hz dan Snapdragon 4 Gen 2
-
Update Harga Redmi Note 12 Pro 5G per Februari 2024
-
Review Poco X6 Pro 5G: HP Rp 4 Jutaan Terbaik Pembuka Tahun 2024
-
Review Poco X6 5G: Ciamik untuk HP Harga Rp 3 Jutaan
-
Oppo Reno11 F Ditenagai Dimensity 7050, Dipasangkan RAM 8GB
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
65 Kode Redeem FF Terbaru 12 Januari 2026: Raih Skin SG2, Scar Megalodon, dan Sports Car
-
Poster Vivo X200T Terungkap: Bawa Kamera Zeiss, Andalkan Chip Kencang MediaTek
-
7 HP Murah Chip Kencang dengan Memori 256 GB Januari 2026, Harga Mulai 1 Jutaan!
-
Update Bracket Swiss Stage M7: AE Butuh 1 Kemenangan, ONIC Masih Berjuang
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
CES 2026: LG Perkenalkan AI in Action, AI Nyata Untuk Rumah Sampai Kendaraan
-
Honor Siapkan HP Murah Baterai 10.000 mAh, Usung Layar 1.5K dan Chip Snapdragon
-
46 Kode Redeem FF Terbaru Aktif Januari 2026, Sambut Event Jujutsu Kaisen
-
Spesifikasi TheoTown: Game Viral Bangun Kota, Simulasi Jadi Pejabat Semena-mena
-
Baldur's Gate 3 Tak Tersedia di Nintendo Switch 2, Developer Ungkap Alasannya