Suara.com - Belum resmi rilis, performa GPU chipset anyar MediaTek yaitu Dimensity 9400 sukses menumbangkan Apple dengan A18 Pro. Chipset handal ini dipercaya membawa banyak keunggulan yang membuatnya lebih baik dari jeroan garapan Apple tersebut.
Berdasarkan bocoran spesifikasinya, MediaTek Dimensity 9400 dipercaya menghadirkan unit grafis Immortalis-G925 dari Arm. Perusahaan asal Taiwan tersebut mengklaim GPU ini memiliki kinerja tinggi yang efisien.
Dilansir dari GSM Arena, berdasarkan pengujiannya, GPU pada MediaTek Dimensity 9400 ini berhasil mencetak 134fps di benchmark Vulkan di luar layar GFX Aztec 1440p.
Angka ini jauh lebih tinggi daripada 72 fps yang digunakan di Apple A18 Pro dan 95 fps pada Snapdragon 8 Gen 3 yang diperkenalkan pada tahun 2023 lalu.
Pengujian Aztec yang adalah bagian dari suite GFXBench ini mampu mensimulasikan lingkungan dalam permainan 3D yang intensif dan mampu mendorong perangkat keras grafis ke arah maksimal. Vulkan yang ada ini dikenal merupakan salah satu API grafis dengan kinerja tinggi.
Sedangkan bagian 1440p pada chipset MediaTek Dimensity 9400 dari MediaTek ini menghadirkan visual beresolusi QHD yang menjanjikan grafis tingkat tinggi. Pada pengujian di luar layar, unit grafis ini memiliki kinerja mentah tanpa terpengaruh pada resolusi yang digunakan.
Pengujian tersebut diklaim menunjukan potensi penuh dari chipset MediaTek Dimensity 9400 yang hadir dengan Immortalis-G925. Meskipun begitu, pada akhirnya nanti, perlu menanti untuk mengetahui kinerja chipset anyar MediaTek tersebut di perangkat flagship di tahun 2025 mendatang.
Hingga kini, MediaTek belum mengumumkan apapun terkait rencana kerja samanya memadukan MediaTek Dimensity 9400 ini dengan perangkat andalan di tahun 2025 mendatang.
Kita nantikan, HP baru apa yang nantinya akan memanfaatkan MediaTek Dimensity 9400 sebagai dapur pacunya.
Baca Juga: iOS 18 Resmi Dirilis: Fitur Baru dan Perubahan Kontroversial yang Wajib Diketahui
Berita Terkait
- 
            
              Chipset HP Paling Hemat Daya: Apple, Mediatek, atau Snapdragon?
 - 
            
              iPhone 17 "Mencontek" Xiaomi? Teknologi 120Hz Sudah 5 Tahun Lebih Dulu Hadir di Redmi K30
 - 
            
              Gegara Teknologi Pengiriman Pesan Ini, Google Ejek iPhone 16 Lewat Iklan
 - 
            
              Hore! Tahun Depan Layar iPhone 17 akan Lebih Besar, Ini Bocorannya
 - 
            
              Bocoran Chipset Redmi Note 14 Series, dari Model Standar hingga Pro Plus
 
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
 - 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
 - 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
 - 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
 - 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
 
Pilihan
- 
            
              Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
 - 
            
              Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
 - 
            
              Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
 - 
            
              Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
 - 
            
              Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
 
Terkini
- 
            
              Gubernurnya Tertangkap KPK, Riau Masuk Provinsi Terkorup di Indonesia
 - 
            
              Moto G67 Power Muncul di Toko Online: Bawa Baterai 7.000 mAh dan Snapdragon 7s Gen 2
 - 
            
              Tips Bikin PIN ATM Agar Tidak Mudah Ditebak, Kombinasi Kuat, dan Aman dari Pembobolan
 - 
            
              iQOO Z10R vs Realme 15T: Harga Mepet, Mending Mana Buat Gamer?
 - 
            
              24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
 - 
            
              24 Kode Redeem FF Hari Ini 4 November: Dapatkan Bundle Flame Arena & Evo Gun Gratis!
 - 
            
              10 HP Flagship Terkencang Oktober 2025 Versi AnTuTu, Cocok Buat Gamer Kelas Berat
 - 
            
              Aplikasi Edit Video Gratis Paling Hits: Ini Cara Menggunakan CapCut dengan Efektif dan Mudah
 - 
            
              Mengapa Angka 67 Dinobatkan Jadi Word of the Year 2025
 - 
            
              Cara Menambahkan Alamat di Google Maps, Beguna Menaikkan Visibilitas Bisnis Lokal Anda!