Suara.com - Publik baru-baru ini dibuat melongo mengetahui lonjakan kekayaan beberapa menteri Jokowi. Dari data tersebut, netizen ramai menyoroti harta Nadiem Makarim yang ternyata lebih besar lonjakannya jika dibandingkan dengan Luhut Binsar Pandjaitan.
Data tersebut rupanya diambil dari rentang tahun 2019 hingga 2023. Beberapa menteri Jokowi sukses mengalami lonjakan kekayaan selama menjabat. Screenshot data ini kemudian beredar di media sosial dan viral dalam waktu singkat.
"Gue kira lonjakan kekayaan pejabat yang paling banyak opung Luhut karena jabatannya banyak, eh ternyata malah si Nadiem Makarim. Seriusan ini?" tulis akun @Mdy_Asmara1701 yang mengunggah data tersebut ke X.
Dalam data ini, publik ramai menyoroti lonjakan kekayaan Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi, Nadiem Makarim yang meningkat sebanyak 297,67 persen selama 2019 hingga 2022 lalu.
Di sisi lain, Luhut Binsar Pandjaitan yang memang cukup menjabat sebagai menteri Jokowi justru mendapat lonjakan kekayaan yang jauh lebih kecil daripada Nadiem Makarim. Dirinya bahkan memiliki peningkatan 54,03 persen selama tahun 2019 hingga 2023 lalu.
Hal ini kemudian menuai tanya publik di laman X tersebut. Beberapa netizen ramai meninggalkan komentar di kolom balasan unggahan @Mdy_Asmara1701.
"Berkali-kali lipat dari presiden, hmm" balas netizen.
"Itu yang terbaca di data, yang tidak terbaca mungkin opung yang lebih" komentar akun lainnya.
"Nadiem yang paling banyak? Beneran?" ungkap netizen.
"Nadiem Nadiem, jangan terlalu kelihatan gitu lho" tulis akun lainnya.
Data lonjakan kekayaan menteri Jokowi yang beredar di laman X ini cukup menjadi sorotan hingga menuai ratusan balasan dan ribuan retweets dari netizen usai viral beberapa waktu lalu.
Berita Terkait
-
5 Anggota DPR RI Terkaya yang Baru Dilantik, Kekayaan Tembus Rp2,6 Triliun!
-
Jejak Pinka Haprani, Cucu Megawati yang Jadi Anggota DPR Termuda dengan Harta Menakjubkan
-
Koleksi Tanah dan Bangunan Verrell Bramasta: Hartanya Tembus Rp51 M sebelum Jadi Anggota DPR
-
Sumber Kekayaan Pinkan Mambo: Terima Arya Khan Apa Adanya Berujung Cerai
-
Koleksi Tanah dan Bangunan Ahmad Dhani Tembus Rp187 M, Ada di Mana Saja?
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
-
Bos Pajak Cium Manipulasi Ekspor Sawit Senilai Rp45,9 Triliun
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
Terkini
-
7 HP Murah Terbaru di Indonesia: Baterai Jumbo, Cocok untuk Pekerja Mobile dan Streaming
-
Deret Keunggulan Xiaomi 15T, Dari Lensa Zoom hingga Kamera Leica
-
Moto Buds Bass Rilis: TWS Murah Motorola dengan Fitur ANC dan Baterai Tahan Lama
-
Lazada Siapkan Investasi Rp 400 Miliar buat Harbolnas 11.11
-
Lupakan Garmin! Ini 5 Pilihan Smartwatch Strava Terbaik 2025 di Bawah Rp 1 Juta untuk Pelari Kalcer
-
22 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 6 November: Ada Rank Up, Gems, dan Pemain 110-113
-
55 Kode Redeem FF Terbaru 6 November: Raih Skin Groza FFCS, Diamond, dan Emote Bucin
-
Politisi PSI Yakin Gibran Adalah 'Jokowi 2.0', Tak Diasingkan di Papua
-
Gampang Banget, Begini Trik Mindahin Data dari Word ke Excel, Cuma Hitungan Detik!
-
Apple Siapkan Macbook Murah Calon Pembunuh Laptop Chromebook, Ini Harganya