Suara.com - Beberapa waktu lalu Xiaomi resmi meluncurkan Redmi 14C ke Indonesia. Ini jadi HP murah terbaru buatan brand HP China dengan harga sejutaan.
Saat dirilis ke Indonesia, Redmi 14C muncul dengan varian 6/128GB dan 8/256GB dengan varian warna Midnight Black, Dreamy Purple, dan Starry Blue.
Redmi 14C juga sekaligus menjadi penerus dari Redmi 13C. Nama terakhir adalah salah satu ponsel yang membuat Xiaomi menjadi penguasa pangsa pasar ponsel Indonesia per Q2 2024, menurut riset dari Counterpoint.
Nah apakah Redmi 14C bisa mengulang kesuksesan pendahulunya?
Suara.com berkesempatan mencoba review Redmi 14C varian 8/256GB varian warna Midnight Black. Berikut ulasannya.
Desain dan isi boks
Redmi 14C membawa bodi bongsor dengan ukuran dimensi 171.88mm x 77.80mm x 8.22mm dan berat 211 gram. Jika kamu adalah tipe pengguna smartphone ukuran mini alias compact, pasti sedikit kagok ketika memegang ponsel ini.
Panel belakang maupun bingkainya sendiri berbahan plastik. Tapi satu hal yang menarik adalah sisi belakangnya ini tampil dengan titik-titik kilauan apabila diarahkan di bawah sinar.
Ini mirip seperti kondisi langit malam hari yang dipenuhi bintang. Tak heran kalau Xiaomi menyebut varian warna hitam ini sebagai Midnight Black.
Baca Juga: HP Murah Xiaomi dengan Snapdragon 4s Gen 2 Segera Debut Sebentar Lagi
Sisi belakangnya ini juga membawa modul kamera besar yang berbentuk lingkaran. Isinya memang ada empat bulatan, tapi kamera sebenarnya hanya ada dua. Sisanya yakni lampu flash LED dan lingkaran dengan tulisan '50MP AI Camera'.
Cincin modul kamera belakangnya ini juga sedikit tebal. Jadi kalau ponsel diletakkan dengan posisi layar di atas, maka tampilannya tidak sejajar karena kameranya yang begitu menonjol di bawah.
Untungnya Xiaomi menyediakan case silikon untuk menjaga bulatan kamera tersebut biar lebih aman. Pelindung ini sekaligus untuk jaga-jaga juga dari lecet apabila ponselnya terjatuh tidak sengaja.
Kesan pertama saat kami review HP Redmi 14C ini, ponselnya memang masih enak digenggam meskipun ukurannya bongsor. Tapi panel belakangnya sedikit licin dan meninggalkan bekas sidik jari apabila dipegang.
Terkait kelengkapan, sisi atas ponsel ada port jack audio 3.5mm. Bagian bawahnya ada port USB-C, speaker, dan satu lubang mikrofon.
Lalu bagian kanannya ada tombol power dan pengatur volume. Sedangkan sisi kiri ada port Dual SIM dan MicroSD yang semuanya bisa dipakai.
Berita Terkait
-
HP Murah Xiaomi dengan Snapdragon 4s Gen 2 Segera Debut Sebentar Lagi
-
Petinggi Perusahaan 'Pamerkan' Xiaomi 15 Pro, Usung Chip Anyar dan RAM 16 GB
-
POCO Tutup Situs Resmi di Akhir 2024, Siapkan Kejutan Apa?
-
Modal WiFi, Begini Cara Pakai Deteksi Kamera Tersembunyi di HyperOS 2.0
-
Spesifikasi Xiaomi Pad 7 dan Pad 7 Pro Beredar, Andalkan Chipset Anyar Qualcomm?
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 5 Rekomendasi Bedak Cushion Anti Longsor Buat Tutupi Flek Hitam, Cocok Untuk Acara Seharian
- 10 Sepatu Jalan Kaki Terbaik dan Nyaman dari Brand Lokal hingga Luar Negeri
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 23 Kode Redeem FC Mobile 6 November: Raih Hadiah Cafu 113, Rank Up Point, dan Player Pack Eksklusif
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
Xiaomi Luncurkan REDMI Pad 2 Pro dengan Spek Unggulan: Ada Tawaran Diskon Hingga Rp400 Ribu!
-
10 Prompt AI Edit Foto Tema Hari Pahlawan, Bikin Potret Heroik Cuma Sekali Klik
-
Upgrade Wajib! Galaxy Tab S11 Tawarkan Performa Ngebut dan S Pen yang Lebih Natural
-
Kelebihan VPS Murah KVM untuk Hosting Website Profesional
-
Starlink Bawa Internet ke Pelosok Indonesia, Tapi Harganya Masih Bikin Mikir
-
23 Kode Redeem FC Mobile 8 November: Koleksi Hadiah Rank Up Points, Kit Langka, dan Pemain Bintang!
-
23 Kode Redeem FF Aktif 8 November: Segera Klaim Hadiah Diamond & Bundle Mythos Fist Menanti!
-
Tiga Bulan Diluncurkan, Fitur Anti-Spam dan Anti-Scam Indosat Blokir Lebih dari 200 Juta Panggilan
-
darkFlash DY460: Casing Mid-Tower Stylish dengan Pendinginan Maksimal
-
5 Tablet Rp1 Jutaan Terbaik untuk Anak Menggambar, Pilihan Paling Terjangkau