Suara.com - Di zaman modern ini, laptop sudah menjadi kebutuhan bagi mahasiswa. Tak hanya untuk mengerjakan tugas, laptop juga bermanfaat untuk mencari materi, presentasi, hingga mengikuti kelas online. Berikut adalah 6 rekomendasi laptop yang bagus untuk kuliah.
Memilih laptop untuk kuliah adalah salah satu hal krusial. Laptop yang bagus dan sesuai dengan spesifikasi yang dibutuhkan dapat membantu belajar lebih efektif. Desain laptop yang ringan dan mudah dibawa penting untuk dijadikan bahan pertimbangan karena menunjang mobilitas di kampus.
Artikel ini memuat 6 rekomendasi laptop terbaik untuk kuliah yang disesuaikan dengan kebutuhan mahasiswa. Pilihan ini mencakup berbagai merek dan spesifikasi. Simak informasinya berikut ini.
1. Lenovo IdeaPad Slim 3
Spesifikasi:
- Prosesor: AMD Ryzen 3 atau Intel Core i3
- RAM: 4GB/8GB
- Penyimpanan: SSD 256GB
- Kelebihan: Laptop ini ideal untuk mahasiswa dengan budget terbatas yang tetap memerlukan perangkat yang handal. Desainnya yang ringan membuatnya mudah dibawa ke kampus atau lokasi belajar lainnya.
- Harga: Mulai dari Rp5-7 jutaan
2. Acer Aspire 5
Spesifikasi:
- Prosesor: Intel Core i5 atau AMD Ryzen 5
- RAM: 8GB
- Penyimpanan: SSD 256GB
- Kelebihan: Laptop ini memiliki performa yang memadai untuk multitasking, seperti menggunakan aplikasi Office, browsing, hingga melakukan editing ringan. Layar 15,6 inci Full HD-nya memberikan kenyamanan lebih saat digunakan untuk belajar
- Harga: Mulai dari Rp6-8 jutaan
3. HP Pavilion x360
Spesifikasi:
- Prosesor: Intel Core i5
- RAM: 8GB
- Penyimpanan: SSD 512GB
- Kelebihan: Laptop ini memiliki teknologi touch screen yang dapat diputar 360 derajat. Cocok untuk mahasiswa seni atau desain karena mendukung penggunaan stylus.
- Harga: Mulai dari Rp10-12 jutaan
4. ASUS VivoBook 15 (A515)
Spesifikasi:
- Prosesor: Intel Core i5-1135G7
- RAM: 8GB DDR4
- Penyimpanan: 512GB SSD
- Layar: 15,6 inci Full HD
- Kelebihan: Laptop ini memiliki ukuran layar yang cukup besar dan performa yang baik untuk multitasking. Selain itu, desainnya yang compact dan ringan akan memudahkan kamu kalau ingin membawanya ke mana saja.
- Harga: Sekitar Rp9-10 juta
5. Dell Inspiron 14 5000
Spesifikasi:
- Prosesor: Intel Core i5-1135G7
- RAM: 8GB DDR4
- Penyimpanan: 512GB SSD
- Layar: 14 inci Full HD
- Kelebihan: Konstruksi yang solid, performa tinggi, serta keyboard ergonomis yang nyaman untuk penggunaan dalam waktu lama.
- Harga: Sekitar Rp10-11 juta
6. MacBook Air M1
Spesifikasi:
Baca Juga: 4 Rekomendasi Film Dibintangi Cailee Spaeny, Terbaru Ada Alien: Romulus
- Prosesor: Apple M1 Chip
- RAM: 8GB
- Penyimpanan: SSD 256GB/512GB
- Kelebihan: Laptop ini sangat direkomendasikan untuk mahasiswa jurusan desain grafis, pemrograman, atau multimedia. Performanya sangat baik, daya tahan baterai yang lama, dan desain yang super ringan.
- Harga: Mulai dari Rp15-18 jutaan
Tips Memilih Laptop untuk Kuliah
1. Pahami Kebutuhan Kamu
Jika hanya digunakan untuk mengetik tugas dan browsing, laptop dengan spesifikasi standar sudah cukup. Namun, kebutuhan laptop akan berbeda bagi mahasiswa jurusan teknik, desain, atau multimedia, karena membutuhkan performa yang lebih tinggi.
2. Pertimbangkan Bentuk Agar Mudah Dibawa
Desain laptop yang tipis dan ringan akan memudahkan mahasiswa yang sering membawa laptop ke kampus atau ke tempat lain untuk mengerjakan tugas. Layar berukuran 13-14 inci biasanya paling nyaman dan praktis untuk mobilitas.
3. Pilih Laptop dengan SSD
Laptop yang menggunakan SSD lebih cepat daripada HDD, sehingga waktu untuk menyalakan laptop dan menjalankan aplikasi jadi lebih singkat.
4. Periksa Ketahanan Baterai
Laptop dengan baterai yang awet penting untuk menunjang aktivitas kuliah tanpa perlu sering mencari tempat untuk mengisi daya.
Demikianlah informasi terkait 6 rekomendasi laptop yang bagus untuk kuliah. Semoga bermanfaat.
Kontributor : Dini Sukmaningtyas
Berita Terkait
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Jenderal TNI Muncul di Tengah Konflik Lahan Jusuf Kalla vs GMTD, Apa Perannya?
-
Geger Keraton Solo: Putra PB XIII Dinobatkan Mendadak Jadi PB XIV, Berujung Walkout dan Keributan
-
Cetak 33 Gol dari 26 Laga, Pemain Keturunan Indonesia Ini Siap Bela Garuda
-
Jawaban GoTo Usai Beredar Usul Patrick Walujo Diganti
-
Waduh, Rupiah Jadi Paling Lemah di Asia Lawan Dolar Amerika Serikat
Terkini
-
Cara Membuat Identitas Kependudukan Digital (IKD) Setara KTP
-
23 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 13 November 2025: Klaim Pemain Bintang dan Koin Gratis!
-
Vivo V70 Muncul di Geekbench, Bawa Chipset Snapdragon 7 Gen 4
-
5 Tokoh Nasional Kecam Gus Elham: Ada Menteri dan Petinggi PBNU
-
4 Rekomendasi HP Gaming Rp1 Jutaan yang Tetap Andal: Memori Lega, Baterai Awet
-
Google Siap Hukum Aplikasi Android yang Boros Baterai
-
Akun Instagram Gus Elham Digembok: Video Viral Cium Bocah Perempuan Menuai Sorotan
-
23 Kode Redeem FF Terbaru 13 November 2025: Segera Klaim Skin, Bundle, dan Diamond Gratis!
-
Samsung Galaxy Z Flip8 Akan Lebih Tipis dan Ringan
-
Realme GT 8 Pro Siap Rilis Global Bulan Ini, Pamer Fitur Kamera