Suara.com - Google Arts & Culture, bekerja sama dengan Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN), meluncurkan platform digital inovatif bertajuk Kanvas Purbakala yang memungkinkan masyarakat dari seluruh dunia menjelajahi kekayaan sejarah Indonesia melalui situs-situs gua prasejarah.
Kolaborasi strategis ini juga melibatkan Griffith University, Kementerian Kebudayaan, serta mitra penting lainnya, termasuk pemerintah daerah dan berbagai institusi akademik dalam negeri.
Proyek lintas-lembaga yang dikembangkan selama 2,5 tahun ini merupakan hasil kerja panjang dan kolaboratif untuk mendokumentasikan serta memperkenalkan lebih dari 500 situs arkeologi yang tersebar di lebih dari 100 gua, dari Sumatra hingga Papua.
Platform Kanvas Purbakala dirancang menghadirkan pengalaman virtual yang mendalam melalui tur imersif 360 derajat pada 24 situs gua utama yang menampilkan seni cadas (rock art) prasejarah.
Kepala BRIN, Laksana Tri Handoko, menilai inisiatif ini sebagai sebuah terobosan dalam pengelolaan dan pelestarian warisan budaya bangsa.
Ia menegaskan pentingnya digitalisasi dalam menjaga kelangsungan peninggalan nenek moyang bangsa Indonesia.
“Platform ini menjadi titik awal untuk membuka babak baru dalam tata kelola, konservasi, pelestarian, dan pemanfaatan warisan budaya dan peradaban masyarakat kita,” ujar Handoko dalam pernyataan resminya yang dirilis pada Rabu (4/6/2025).
Sementara itu, perwakilan Google Indonesia bidang Government Relationship and Public Policy, Arianne Santoso, menyoroti pencapaian luar biasa dari proyek ini yang bukan hanya bersifat dokumentatif, tetapi juga memperlihatkan kontribusi signifikan Indonesia dalam sejarah ekspresi manusia.
“Melalui Kanvas Purbakala yang kini tersedia secara global di Google Arts & Culture, Indonesia mempresentasikan koleksi situs gambar cadas digital terbesar di dunia,” tutur Arianne.
Baca Juga: Google News Showcase Diluncurkan, LMC: Media Lokal Kini Punya Peluang Emas
Arianne juga menjelaskan bahwa proyek ini tidak hanya menghadirkan koleksi visual, tetapi juga menyimpan nilai ilmiah luar biasa. Beberapa temuan dalam proyek ini telah mengubah cara pandang para peneliti tentang sejarah awal manusia.
Misalnya, seni naratif tertua di dunia yang ditemukan di gua Leang Karampuang, Maros, serta adegan berburu paling awal yang diketahui umat manusia di Leang Bulu Sipong 4, Pangkep, Sulawesi.
“Penemuan penting lainnya adalah praktik bedah prasejarah berusia sekitar 31 ribu tahun yang ditemukan di Liang Tebo, Kalimantan Timur. Temuan-temuan ini menggugah kembali pemahaman kita tentang kreativitas dan kemampuan manusia sejak zaman prasejarah,” jelasnya.
Berbagai temuan dari proyek ini bahkan telah mendapat tempat dalam publikasi internasional terkemuka seperti Nature dan Science Advances, yang mengakui riset tersebut sebagai pencapaian ilmiah yang luar biasa.
“Platform digital ini menyuguhkan lebih dari 30 narasi cerita dan 500 gambar situs seni cadas, yang memberikan wawasan menyeluruh mengenai kekayaan sejarah prasejarah Indonesia,” ujar Arianne.
Melalui Kanvas Purbakala, pengguna dapat menjelajahi beragam lokasi penting seperti 16 situs di wilayah Maros-Pangkep, 2 di Bone, 5 di Muna, serta 1 situs di Sangkulirang, Kalimantan Timur.
Berita Terkait
-
Teknologi AI di Google Maps Bikin Biaya Operasional Hemat 30%
-
Panduan Lengkap 2025: Cara Menghasilkan Uang dari Google AdSense
-
Google dan Komdigi Didik Startup Indonesia Biar Melek Teknologi AI
-
Google Perluas Kapasitas Pusat Data AI Indonesia, Berpeluang Hasilkan Rp 1.400 Triliun
-
Cara Melacak HP OPPO yang Hilang Menggunakan Find My Device
Terpopuler
- 5 Produk Viva Cosmetics yang Ampuh Atasi Flek Hitam, Harga di Bawah Rp50 Ribu
- Denada Akhirnya Akui Ressa Anak Kandung, Bongkar Gaya Hidup Hedon di Banyuwangi
- 5 Rekomendasi HP Layar AMOLED 120Hz Termurah 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan
- KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
- 5 HP Murah Alternatif Redmi Note 15 5G, Spek Tinggi buat Multitasking
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
Tecno Spark Go 3 Resmi Meluncur di Indonesia, Andalkan Desain Tangguh, Baterai Jumbo, dan Fitur AI
-
Sisa Kuota Kini Bisa Hidup Lebih Lama: SIMPATI Resmi Hadirkan Fitur Akumulasi Kuota
-
33 Kode Redeem FC Mobile 31 Januari 2026 Terbaru Malam Ini, Banjir Gems dan Voucher TOTY
-
Galaxy AI Telah Ubah Cara Kita Tingkatkan Produktivitas dan Kreativitas
-
45 Kode Redeem FF 31 Januari 2026 Malam Ini, Ada Item Gorengan Kemeja PUBG Gratis
-
REDMI Note 15 Resmi Hadir di Indonesia, Usung Ketahanan Ekstra dan Performa Seimbang
-
Dari Transaksi Harian ke Perjalanan Global Lewat Integrasi Program Poin
-
Oppo A6t Series Resmi Debut di Indonesia, Bawa Baterai Jumbo 7000mAh, Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Siapa Saja Roster MPL ID Season 17? Intip Bocoran Pemain dan Jadwal Pertandingannya
-
realme P4 Power 5G Resmi Meluncur, Buka Era Baru Smartphone dengan Baterai 10.001mAh