Suara.com - Microsoft resmi mengumumkan game balap terbaru Forza Horizon 6 dalam siaran khusus Xbox di ajang Tokyo Game Show 2025. Game ini akan hadir pertama kali di PC dan konsol Xbox, lalu menyusul di PlayStation 5 setelah peluncuran awal.
Pengumuman ini sekaligus menjawab rasa penasaran para penggemar yang sejak lama meminta seri Horizon menghadirkan latar di Jepang.
Matt Booty selaku eksekutif Xbox menegaskan, Jepang sudah menjadi permintaan utama para pemain sejak game pertama diluncurkan.
“Tim Playground Games dan Turn 10 benar-benar mencurahkan hati mereka untuk menghadirkan Jepang dengan detail belum pernah ada sebelumnya,” ujarnya seperti dikutip dari IGN pada 25 September 2025.
Sementara itu, Don Arceta selaku Art Director Playground Games dan konsultan budaya Kyoko Yamashita menambahkan, Tokyo akan menjadi area paling kompleks dan penuh detail dalam sejarah seri Forza Horizon.
Melalui blog resmi Xbox, pengembang menjelaskan alasan Jepang akhirnya dipilih sebagai lokasi. Kemajuan teknologi terbaru membuat latar Jepang kini bisa diwujudkan dengan lebih realistis.
Arceta menyebut, pengalaman dari ekspansi Hot Wheels di Forza Horizon 5 membantu tim merancang jalan layang khas Tokyo untuk game terbaru ini. Tidak hanya area perkotaan, pemain juga bisa menjelajahi pedesaan Jepang termasuk ikon alam seperti Gunung Fuji.
Sistem perubahan musim yang menjadi ciri khas seri Horizon juga akan kembali di Forza Horizon 6.
Laporan dari IGN menyebutkan bahwa sebelum pengumuman resmi di Tokyo Game Show, akun Instagram Xbox sempat lebih dulu membocorkan teaser singkat. Dalam unggahan tersebut, terlihat cuplikan yang menegaskan Jepang sebagai latar sekaligus konfirmasi tahun rilis, yaitu 2026.
Baca Juga: 53 Kode Redeem FF Max Terbaru 3 Oktober: Raih Skin Scar, AK47 dan Bundel Menarik
Unggahan itu menuliskan, “The Horizon Festival is heading to Japan. Coming 2026. Wishlist now!” Forza Horizon 6 juga dipastikan hadir di layanan Xbox Game Pass sejak hari pertama rilis.
Seri Forza Horizon dikenal selalu mendengarkan masukan pemain untuk menghadirkan pengalaman lebih besar di seri berikutnya. Arceta menegaskan, setiap seri membawa pelajaran yang berguna bagi pengembangan selanjutnya.
“Selain mendengarkan umpan balik pemain, kami juga memanfaatkan hal-hal praktis dari seri sebelumnya. Forza Horizon 5 banyak memberi inspirasi bagi kami untuk menjadikan Horizon 6 lebih baik,” katanya.
Sebenarnya, penggemar sudah menduga latar Jepang sejak lama. Beberapa bulan sebelumnya, sebuah perusahaan impor mobil yang terhubung dengan game ini sempat memberikan petunjuk lewat unggahan media sosial.
Konfirmasi bahwa seri terbaru benar-benar berlatar Jepang membuat antusiasme pemain semakin besar. Mereka menantikan suasana jalanan Tokyo yang penuh lampu neon hingga pemandangan pedesaan Jepang yang indah, berpadu dengan pengalaman balap khas Horizon Festival.
Dengan rencana rilis pada 2026, Forza Horizon 6 menjadi salah satu game yang paling ditunggu. Selain menghadirkan pengalaman balap di lokasi ikonik Jepang, game ini juga menandai langkah besar Microsoft dalam memperluas jangkauan ke berbagai platform, termasuk PlayStation 5 setelah periode eksklusif di Xbox dan PC.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 7 Rekomendasi HP Murah Memori Besar dan Kamera Bagus untuk Orang Tua, Harga 1 Jutaan
Pilihan
-
Permintaan Pertamax Turbo Meningkat, Pertamina Lakukan Impor
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
Terkini
-
Mengapa Transisi Menuju Energi Terbarukan Berjalan Lambat?
-
Daftar Nominasi The Game Awards 2025 Resmi Diumumkan
-
5 Tablet Baterai Jumbo 6000 hingga 9000 mAh yang Bisa Dipakai Seharian, Harga Cuma Rp1 Jutaan
-
5 Rekomendasi HP Snapdragon 870 5G Enteng Buat Gaming dan Edit Video, Mulai Rp3 Jutaan
-
5 Tablet Murah Dilengkapi Stylus Pen untuk Anak Sekolah dan Mahasiswa
-
5 Pilihan HP 5G Murah Mulai Rp2 Jutaan, Cepat untuk Download dan Streaming
-
Update Aplikasi Keamanan HyperOS Resmi Dirilis, Ini Daftar Peningkatannya
-
5 Pilihan HP Snapdragon 870 Termurah di Bawah Rp2 Jutaan, Anti-Lag Setara Ponsel Flagship
-
10 Rekomendasi HP Tangguh untuk Driver Ojol: RAM Besar, Harga 1 Jutaan
-
Bukan Cuma Reno 15, Oppo Bocorkan "Si Bungsu" Reno 15c yang Fokus Desain Trendi, Kapan Rilis?