- OPPO meresmikan Flagship Store baru di Gandaria City dengan konsep "Third Living Space" untuk urban.
- Toko baru ini menjadi pionir dengan menghadirkan robot AI interaktif, café, dan area purnajual terintegrasi.
- Pengunjung dapat mencoba wahana interaktif OPPO AI Park Cruise sekaligus menguji kecanggihan kamera flagship Oppo.
Suara.com - Oppo kembali membuat gebrakan di industri ritel teknologi Indonesia, dengan resmi memperkenalkan wajah baru OPPO Flagship Store Gandaria City dengan konsep revolusioner yang disebut sebagai "Third Living Space".
Toko ini dirancang khusus untuk menjadi ruang ketiga bagi kaum urban, setelah rumah dan kantor, untuk bersantai, bekerja, hingga berkumpul, sembari menikmati kecanggihan teknologi dalam suasana yang premium dan hangat.
Patrick Owen, Vice President OPPO Indonesia, menjelaskan bahwa perubahan konsep ini adalah upaya Oppo untuk mendekatkan teknologi dengan sisi kemanusiaan.
"Store terbaru ini mencerminkan visi Oppo untuk menghadirkan teknologi yang benar-benar dekat dengan manusia," ujarnya dalam keterangan resminya, Sabtu (13/12/2025).
Dia menambahkan, pihaknya ingin menciptakan ruang yang tidak hanya menarik untuk berbelanja, tetapi juga menyenangkan untuk dikunjungi, tempat di mana orang bisa bertemu, berbincang, mencoba hal baru, dan menikmati semua energi positifnya.
Pionir Robot AI Interaktif Pertama di Indonesia
Oppo menancapkan posisinya sebagai pionir ritel berbasis teknologi dengan menghadirkan robot AI interaktif pertama di Indonesia.
Robot pintar ini siap menyapa, memberikan informasi produk, hingga menghibur pengunjung lewat interaksi yang cerdas.
Selain robot, fasilitas di dalamnya pun memanjakan pengunjung. Mulai dari area café dan lounge yang nyaman, spot co-working space, hingga area komunitas.
Baca Juga: 3 HP Flagship Xiaomi Lolos Sertifikasi di Indonesia: Xiaomi 17 Pakai Chip Terkencang
Pengunjung juga bisa menyaksikan langsung proses 3D printing dan menikmati layanan purnajual (after-sales) yang lebih rileks di area service center terintegrasi.
Petualangan Masa Depan di OPPO AI Park Cruise
Oppo mengajak pengunjung menyelami pengalaman "City of Tomorrow" melalui wahana interaktif OPPO AI Park Cruise.
Di sini, pengunjung bisa mencoba lima aktivitas seru berbasis teknologi, mulai dari Future Citizen Hunter, 3D Creation Lab, hingga Finding Ollie. Menariknya, dalam permainan mencari karakter Ollie, pengunjung dapat menjajal langsung kecanggihan kamera telephoto dari perangkat flagship Oppo Find X9 Pro.
"Beragam games interaktif di OPPO AI Park Cruise kami hadirkan agar setiap pengunjung dapat merasakan sendiri bagaimana teknologi bisa terasa dekat dan menyenangkan. Ini cara kami memperkenalkan masa depan dengan cara yang lebih hangat dan menyenangkan," tambah Patrick.
Untuk memeriahkan momen Grand Opening yang berlangsung pada 12–14 Desember, Oppo menghadirkan sederet promo menggiurkan.
Tag
Berita Terkait
-
Bocoran Xiaomi 17 Ultra: Penampakan Perdana Ungkap Kamera Pesaing Vivo X200 Ultra
-
Dikonfirmasi, HP Lipat Huawei Mate X7 Rilis Global Bulan Depan
-
Rincian Fitur Sony LYT-901, Sensor Kamera 200 MP untuk HP Flagship
-
Oppo A6x 5G Siap Rilis, HP Murah Mirip iPhone Ini Bakal Masuk ke Indonesia?
-
Bocoran Fitur Vivo X300 FE dan OnePlus 15s, HP Compact Spek Tinggi
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- 5 Mobil Bekas 80 Jutaan dengan Pajak Murah, Irit dan Nyaman untuk Harian
Pilihan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
-
MSCI Melihat 'Bandit' di Pasar Saham RI?
-
Harga Emas di Palembang Nyaris Rp17 Juta per Suku, Warga Menunda Membeli
Terkini
-
Terpopuler: 5 HP NFC Termurah Januari 2026, Kapan MPL ID Season 17 Dimulai?
-
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
-
7 Aplikasi Penyebab HP Lemot, Diam-Diam Bikin Memori Cepat Penuh
-
HP Orang Tua Sering Muncul Iklan Aneh? Ini 6 Cara Hapus Iklan di HP Android
-
Redmi Turbo 5 Meluncur 29 Januari: Bawa Baterai 7.560 mAh, Harga Kompetitif
-
7 Tablet Memori 512 GB Murah RAM Melimpah, Desain dan Multitasking Enteng
-
Daftar Kode Redeem TheoTown Januari 2026: Cara Dapat Diamond Gratis Tanpa Ribet!
-
PUBG Mobile Raih Rekor Dunia dari Lapangan Banteng Jakarta
-
Bocoran Tampilan dan Fitur Android 17, Desain 'Liquid Glass' Mirip iOS
-
63 Kode Redeem FF Terbaru Aktif 28 Januari: Sikat Gloo Wall Gojo dan Bundle Sukuna