Suara.com - Pengadilan menolak permohonan jaksa untuk membatalkan tuntutan terhadap bintang Barcelona Lionel Messi. Sebelumnya, pengadilan di kota Barcelona memerintahkan penyelidikan terkait kasus penyelewengan pajak yang melibatkan kapten timnas Argentina itu.
Pengadilan menolak permohonan jaksa karena menilai terdapat bukti yang cukup untuk melakukan penyelidikan terhadap Messi. Atas bukti-bukti yang ada, pengadilan Gava, Barcelona, meminta jaksa untuk menyelidiki tiga kasus penyelewengan pajak. Penyelidikan tidak hanya dilakukan terhadap Messi, akan tetapi juga sang ayah, Jorge Horacio Messi.
Sebelumnya pada bulan Juni lalu, Jorge yang bertanggung jawab atas keuangan keluarga, menyatakan bila ada kekeliruan itu bukanlah kesalahan putranya. Namun pengadilan melihatnya berbeda. Tidak menutup kemungkinan Messi mengetahui akan hal tersebut.
Selain itu, pengadilan juga menduga pihak Messi sengaja mendirikan beberapa perusahaan dengan tujuan penerimaan royalti bisa diterima sepenuhnya tanpa harus membayar pajak.
Jorge diduga tidak membayar pajak direntang tahun 2007-09 senilai 5,3 juta dolar atau lebih dari Rp61 miliar. Untuk menutupi kecurangan tersebut, ayah mega bintang jagad sepak bola itu telah menyetor pajak senilai 6,6 juta dolar atau Rp76 miliar lebih, ditambah bunga, pada Agustus 2013. (Soccernet)
Berita Terkait
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
-
Bos Pajak Cium Manipulasi Ekspor Sawit Senilai Rp45,9 Triliun
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
Terkini
-
Instruksi Rahasia Bojan Hodak hingga Adam Alis Jadi Pahlawan Kemenangan Persib atas Selangor
-
Ambil Jatah Senior untuk Persiapan SEA Games 2025, Timnas Indonesia U-22 Justru Tak Ditarget Emas
-
4 Pemain Keturunan U-17 Bibit Timnas Indonesia untuk Piala Dunia 2030
-
3 Pemain Keturunan Tertutup Bela Timnas Indonesia, Ternyata Kini Nasibnya Lebih Baik
-
4 Pemain Brasil yang Wajib 'Dimatikan' Timnas Indonesia U-17 Malam Ini
-
Ricuh Usai Laga Selangor vs Persib Bandung, Suporter Tuan Rumah Coba Serbu Area Pemain
-
Profil Matthew Baker, Pemain Keturunan Suku Batak Janji Hancurkan Timnas Brasil
-
Wakil ASEAN Sibuk, Cuma Timnas Indonesia yang Tak Bertanding di FIFA Matchday November 2025
-
Pelatih Brasil Doakan Zahaby Gholy dan Timnas Indonesia Sukses di Piala Dunia U-17 2025
-
Indra Sjafri Panggil Ivar Jenner dan Mauro Zijlstra untuk TC Timnas Indonesia U-23