Suara.com - Jacksen F. Tiago kini sedang fokus menangani pemain muda Indonesia yang akan turun di Final Dunia Danone Nations Cup (DNC) 2014. Itu menjadi kegiatan pelatih asal Brasil sekarang setelah vakum dari klub Persipura Jayapura
Jacksen telah didapuk menjadi pelatih kepala SSB Asad 313 Purwakarta, Jawa Barat yang menjadi wakil Indonesia pada kejuaraan tahunan untuk pemain usia di bawah 12 tahun di Arena SC Corinthias Paulista, Brasil, 14-16 November.
"Saat ini saya fokus menangani anak-anak ini. Mereka akan bersaing dengan pemain-pemain dari 32 negara. Untuk masalah lain kita bicarakan nanti," kata Jacksen F Tiago di Jakarta, Rabu (11/5).
Pria yang akrab dipanggil Bigman ini sejak pertengahan babak delapan besar Indonesia Super League (ISL) 2013/2014 sudah tidak mendampingi Boaz Solossa dan kawan-kawan. Meski demikian, Tim Mutiara Hitam itu tetap lolos ke final.
Setelah vakum dari Persipura, mantan pemain Persebaya Surabaya ini kabarnya akan menukangi salah satu klub di Malaysia. Hanya saja, kabar tersebut saat dikonfirmasikan ke yang bersangkutan tidak memberikan penjelasan.
"Kita bicara anak-anak ini saja. Mereka ini merupakan aset sepak bola Indonesia. Makanya harus saya dukung penuh meski saya bukan asli Indonesia," katanya menambahkan.
Selama menangani tim, Jacksen mengaku dibantu teman asal Brasil yang juga mantan pemain Arema Malang yaitu Claudio de Jesus. Selain itu didampingi oleh pelatih lokal yang selama ini menangani SSB Asad Purwakarta.
"Kami ingin ada transfer ilmu. Makanya saya melibatkan pelatih lokal. Kami ingin setelah kejuaraan ini, pelatih mampu mengaplikasikan ilmunya untuk pengembangan sepak bola," kata mantan pelatih Persitara Jakarta Utara itu. (Antara)
Tag
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
Jordi Cruyff Lagi Sibuk Cari Pelatih Baru untuk Ajax, Patrick Kluivert Masih Nganggur
-
2 Hal Menarik dari Rumor Kelme Jadi Brand Apparel Baru Timnas Indonesia
-
Timnas Indonesia vs Bulgaria: Ole Romeny Bakal Lawan Rekan Setimnya
-
Kondisi Terbaru Mees Hilgers: Nasib Ada di Tangan Erik Ten Hag
-
Tak Dipakai Mikel Arteta, Bek Arsenal Rp1 Triliun Berpotensi Hijrah ke Liverpool
-
Prediksi Semifinal Piala Liga Inggris Chelsea vs Arsenal: Rekor Buruk The Blues di Kandang Sendiri
-
Tak Mau Hormati Barcelona, Kylian Mbappe Kena Damprat Joan Laporta
-
Terungkap Umpatan Xabi Alonso ke Pemain Real Madrid Sebelum Dipecat, Mbappe Jadi Biang Kerok
-
Kilas Balik Anak John Herdman Bikin Gol ke Gawang Timnas Indonesia dan Buat STY Tertunduk
-
Harapan Umuh Muchtar usai John Herdman Diresmikan sebagai Pelatih Baru Timnas Indonesia