Suara.com - Kemenangan telak diraih Barcelona di leg pertama Piala Super Spanyol. Menghadapi Sevilla, Barcelona menang telak dengan skor 2-0.
Dua gol Los Cules masing-masing dibukukan oleh Luis Suarez dan Munir El Haddadi di babak kedua. Dengan kemenangan ini, Barcelona hanya membutuhkan hasil imbang di leg kedua yang akan dihelat di Camp Nou pekan depan, untuk bisa memboyong Piala Super Spanyol.
Jalannya Pertandingan
Bertandang ke Estadio Ramon Sanchez Pizjuan, Barcelona nyaris mengubah papan skor di menit ke-6. Usai memperdayai Escudero, Luis Suarez nyaris membawa Los Cules memimpin andaikan sepakannya tidak digagalkan Sergio Rico.
Dikejutkan dengan peluang yang didapat Suarez, Sevilla mencoba bangkit. Mengandalkan sisi sayap, Sevillistas mencoba menebar ancaman dengan melancarkan serangan bertubi-tubi. Namun hingga menit ke-23, serangan tersebut hanya menghasilkan sebuah sepak pojok.
Tujuh menit berselang, sebuah overlap yang dilakukan Escudero dari sisi kiri kotak pertahanan Barcelona nyaris mengubah skor. Beruntung bagi tim tamu, bola berhasil diamankan Bravo.
Kalah dalam penguasaan bola di lini tengah tampaknya memaksa pelatih Barcelona Luis Enrique mengubah strategi. Andres Iniesta pun ditarik keluar dan rekrutan anyar Los Cules, Denis Suarez, masuk arena pertandingan.
Perubahan strategi yang dilakukan Enrique mulai menunjukkan perubahan. Barcelona yang sebelumnya selalu kalah dalam perebutan bola di lini tengah, perlahan mulai mengimbangi permainan Sevilla.
Serangan mulai dilancarkan Barcelona, namun pressing ketat yang dilakukan Sevilla terhadap Luis Suarez dan Lionel Messi terlihat sangat efektif dalam meredam serangan Blaugrana. Skor kacamata bertahan hingga turun minum.
Di babak kedua, permainan Barcelona berubah drastis. Barca yang sebelumnya sulit mengembangkan permainan di babak pertama, di babak kedua terlihat dominan.
Alhasil, tidak dibutuhkan waktu lama bagi Los Cules untuk mengubah papan skor. Sembilan menit bola bergulir di babak kedua, Suarez mengubah skor menjadi 0-1 usai menyambar bola sodoran dari Arda Turan.
Unggul satu gol, Barcelona semakin gencar melancarkan serangan. Di menit 56, kerjasama Suarez, Messi dan Turan nyaris menggandakan keunggulan Los Cules jika saja bola hasil sepakan Messi tidak dibendung Rico.
Memasuki menit 63, Rico kembali melakuka penyelamatan gemilang. Kali ini sepakan keras Sergi Roberto yang berhasil dibendung.
Empat menit masuk arena pertandingan, Munir El Haddadi yang menggantikan Turan di menit 77 berhasil menggandakan keunggulan Los Cules. Mendapat sodoran bola dari Messi, pemain muda Barcelona itu dengan tenang menundukkan Rico.
Skor 0-2 untuk kemenangan Barcelona bertahan hingga laga usai.
Susunan Pemain:
Sevilla: Rico, Mariano, Rami, Escudero, Mercado, N'Zonzi, Kranevitter, Vazquez, Vitolo, Kiyotake, Vietto.
Barcelona: Bravo, Sergi Roberto, Pique, Mascherano, Mathieu, Busquets, Rakitic, Iniesta, Arda Turan, Messi, Luis Suarez.
Berita Terkait
-
Drama 6 Gol! Barcelona Nyaris Kalah, Untung Ada VAR
-
Lamine Yamal Bakal Dapat Mama Baru, Beda Usianya Cuma 5 Tahun!
-
Ada Tumbal Proyek di Renovasi Stadion Barcelona: 50 Pekerja Jadi Korban
-
Flick dan Lewandowski Satu Suara Soal Lamine Yamal, Ada Apa di Balik Sikap Barcelona?
-
Vinicius Jr Kena Damprat Carlo Ancelotti: Dia Sudah Minta Maaf
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Hampir Kalah dari Qarabag! Chelsea Diselamatkan Alejandro Garnacho
-
Drama 6 Gol! Barcelona Nyaris Kalah, Untung Ada VAR
-
Foden dan Haaland Jadi Mimpi Buruk Dortmund, Manchester City Pesta Gol 4-1
-
Incar Tiket 16 Besar! Persib Bandung Tak Akan Kasih Ampun Selangor FC
-
Jamie Carragher Sindir Trent Alexander-Arnold: Dia Telah Menipu Fans Liverpool
-
Elkan Baggott Menggila! Bawa Ipswich Town 8 Pertandingan Tanpa Kalah
-
Cristiano Ronaldo Ngaku Bukan Pria Romantis yang Suka Berikan Bunga tapi Ngasih Cincin Rp30 M
-
FAM Bikin Karier Pemain Hancur! Rodrigo Holgado Terancam Diputus Kontrak Tanpa Dibayar
-
Lamine Yamal Bakal Dapat Mama Baru, Beda Usianya Cuma 5 Tahun!
-
Bukan Lembek! Pemain Timnas Indonesia U-17 Harus Berani Benturan Jika Ingin Kalahkan Brasil