Suara.com - Cristiano Ronaldo bertekad menambah terus perbendaharaan prestasi bersama Real Madrid. Kali ini, striker haus gol itu mengincar trofi Piala Dunia Antar Klub keduanya.
Banyak pengamat yang menilai, peluang Ronaldo mewujudkan ambisinya itu sangatlah besar. Hal ini mengingat level tim asuhan Zinedine Zidane masih jauh di atas peserta lainnya di Piala Dunia Antar Klub 2016.
Madrid sendiri punya keuntungan karena tidak harus menjalani lag sejak babak play-off. Mereka akan memulai perjalanannya di ajang tahunan ini dari babak semifinal melawan Club America (Meksiko), Kamis (15/12/2016).
Di atas kertas, Madrid tentu masih bukan lawan sepadan bagi juara Liga Champions CONCACAF itu, dalam laga yang berlangsung di International Stadium Yokohama, Yokohama, Jepang.
"Kami datang ke Jepang bukan untuk liburan, tapi untuk memenangkan Piala Dunia Antar Klub," kata Ronaldo. "Trofi ini sangat berarti buat kami."
"Kami ingin memenangi kompetisi ini dan menutup tahun dengan cara yang sebaik mungkin."
"Fans Real Madrid adalah yang paling luar biasa, dan kami ingin memenangi Piala Dunia Antar Klub dan berbagi kebahagiaan tersebut dengan para madridistas--julukan fans Madrid," pungkas peraih Ballon d'Or 2016 ini.
Ronaldo sebelumnya pernah meraih trofi serupa pada tahun 2014 bersama Madrid. Kala itu, di final Ronaldo cs berhasil mengalahkan juara Copa Libertadores, San Lorenzo (Argentina), dengan skor 2-0.
Dua gol Los Blancos masing-masing dicetak Gareth Bale dan Sergio Ramos. (Tribal Football)
Baca Juga: Kevin/Marcus Takluk di Hari Kedua BWF World Super Series Finals
Berita Terkait
Terpopuler
- 2 Cara Menyembunyikan Foto Profil WhatsApp dari Orang Lain
- Selamat Datang Mees Hilgers Akhirnya Kembali Jelang Timnas Indonesia vs Arab Saudi
- Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
- Selamat Tinggal Timnas Indonesia Gagal Lolos Piala Dunia 2026, Itu Jadi Kenyataan Kalau Ini Terjadi
- Sampaikan Laporan Kinerja, Puan Maharani ke Masyarakat: Mohon Maaf atas Kinerja DPR Belum Sempurna
Pilihan
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
-
165 Kursi Komisaris BUMN Dikuasai Politisi, Anak Buah Prabowo Merajai
-
5 Rekomendasi HP 2 Jutaan Memori 256 GB, Pilihan Terbaik Oktober 2025
-
Geger Shutdown AS, Menko Airlangga: Perundingan Dagang RI Berhenti Dulu!
Terkini
-
Patrick Kluivert Ogah Paksakan Ole Romeny Bermain, Ini Penyebabnya
-
Dean James Mendadak Ingin Berhenti Main Bola, Ada Apa?
-
Babak Baru Nasib Mees Hilgers: Tolak Duduk Bareng, Mogok Tanda Tangan
-
14 Pemain Absen Latihan Perdana Timnas Indonesia di Arab Saudi
-
Jelang Kualifikasi Piala Dunia 2026, Miliano Jonathans: Saya Membuat Keputusan untuk....
-
Dapat Mentor Hebat, Pemain Keturunan Indonesia Ini Siap Meledak di Bundesliga
-
Peluang Timnas Indonesia Kalahkan Arab Saudi, Media Inggris: Tekanan Ada Pada....
-
MU Masih Terpuruk, Ruben Amorim Bantah Masalah Strategi
-
Jay Idzes Bawa Kabar Baik Jelang Terbang ke Arab Saudi, Apa Itu?
-
Panggil Singa Tua yang Cedera, Graham Arnold Blunder Jelang Lawan Indonesia?