Bintang Real Madrid Cristiano Ronaldo merayakan hat-tricknya ke gawang Atletico Madrid di Santiago Bernabeu. GERARD JULIEN / AFP
Misi berat di pundak Atletico Madrid saat menjamu Real Madrid di Estadio Vicente Calderon. Pasalnya, Atletico Madrid harus mengejar defisit tiga gol saat menghadapi Los Blancos di leg kedua atau leg penentu semifinal Liga Champions.
Madrid memang tampil perkasa saat leg pertama di Santiago Bernabeu dengan meraih kemenangan tiga gol tanpa balas atas rival sekotanya tersebut. Namun pelatih Atletico Diego Simeone menolak untuk lempar handuk dan siap membalasnya di Calderon.
Formasi 4-4-2 akan tetap menjadi andalan Simeone untuk melakoni Mission Impossible ini. Duet Antoine Griezmann dan Kevin Gameiro masih akan tetap menjadi andalan Simeone di lini depan Los Rojiblancos.
Di lini tengah, Koke berpeluang dimainkan di sisi kiri, Gabi dan Saul Niguez di tengah, serta Yannick Ferreira-Carrasco di sisi kanan. Sementara Filipe Luis, Diego Godin, Stefan Savic dan Lucas Hernandez di lini belakang membantu kiper Jan Oblak.
Di kubu Madrid, pelatih Zinedine Zidane siap untuk menjaga keperkasaan dengan hampir memainkan starternya seperti saat di leg pertama. Kembali memaikai formasi 4-3-3, trio Cristiano Ronaldo, Karim Benzema dan Isco tetap menjadi andalan di lini depan.
Di lini tengah, Toni Kroos, Casemiro dan Luka Modric akan ikut membangun serangan. Di lini belakang, Zidane pun masih punya pilihan terbaik yaitu Marcelo, Sergio Ramos, Raphael Varane dan Nacho Fernandez guna membantu kiper Keylor Navas.
Meski main di kandang Atletico namun Madrid berada di atas angin karena kemenangan telak di leg pertama. Mampukah Atletico membuat keajaiban di laga penentu ini atau Madrid tetap dapat menjaga keperkasaannya untuk maju ke final? Kita saksikan saja.
Komentar
Berita Terkait
-
Sikat Real Betis, Atletico Madrid Naik ke Peringkat 4 Klasemen Sementara
-
Ogah Berkelit, Diego Simeone Akui Arsenal Hancurkan Atletico Dalam 13 Menit
-
Arsenal Sulit Ditebak! Kunci Rahasia Mikel Arteta Tekuk Atletico Madrid Empat Gol Tanpa Balas
-
5 Fakta Kemenangan 4-0 Arsenal atas Atletico Madrid: Rekor Tanpa Kebobolan
-
Viktor Gyokeres Akhiri Puasa Gol, Ungkap Daya Magis Nomor 14 Peninggalan Henry
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Snapdragon Paling Murah untuk Kebutuhan Sehari-hari, Mulai dari Rp 1 Jutaan
-
7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
Terkini
-
Dihabisi Zambia 1-3, Timnas Indonesia U-17 Belum di Level Piala Dunia?
-
Marselino Ferdinan Dibanjiri Dukungan Usai AS Trencin Dibantai di Liga Slovakia
-
Media Vietnam Sindir Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia Gagal di Pembuka Piala Dunia U-17 2025
-
Timnas Indonesia U-17 Jadi Tim Asia yang Kebobolan Selisih 2 Gol di Laga Perdana
-
Performa Ganas Calvin Verdonk, Bikin Lille Terus Konsisten di Eropa
-
Dua Fakta di Balik Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Alasan Nova Arianto Tetap Bangga Timnas Indonesia U-17 Dihabisi Zambia di Laga Perdana Piala Dunia
-
Apa yang Bikin Timnas Indonesia U-17 Kalah dari Zambia di Piala Dunia U-17 2025?
-
Klasemen Liga Champions: Bayern Muenchen dan Arsenal Kokoh di Dua Teratas
-
Alexis Mac Allister Memukau, Liverpool Berikan Kekalahan Perdana untuk Real Madrid