Suara.com - Jose Mourinho tunjuk Michael Carrick sebagai kapten baru Manchester United. Peran baru itu didapat Carrick usai Wayne Rooney memutuskan balik ke Everton pada, Sabtu (8/7/2017) lalu.
Carrick, 35 tahun, mengaku tidak pernah bermimpi bisa mengenakan ban kapten Setan Merah, mengikuti jejak Gary Neville, Roy Keane, Eric Cantona maupun David Beckham.
"Rasanya luar biasa dan sebuah kehormatan besar menjadi kapten di klub sebesar ini," kata Carrick, dikutip dari situs resmi MU, Rabu (12/7/2017).
"Ini merupakan tahun ke-12 saya di MU saat saya datang di usia 25 tahun. Saya tidak pernah berpikir akan selama ini dan mendapatkan banyak hal."
"Kini, memimpin rekan-rekan, merupakan sesuatu yang menyenangkan dan kehormatan nyata. Saya tumbuh menjadi pencinta MU selama bertahun-tahun, dan berada di posisi sekarang ini sangat spesial buat saya," tandasnya.
Sementara itu, para pemain MU sendiri telah memulai latihan pramusimnya di lapangan UCLA, Los Angeles, Amerika Serikat.
Termasuk pula ikut dalam latihan, pemain anyar mereka, Romelu Lukaku, yang Senin (10/7/2017) lalu, baru dikonfirmasi dibeli dari Everton dengan banderol 75 juta poundsterling (sekitar Rp1,2 triliun).
Suasana latihan pramusim MU berjalan dengan suasana riang, penuh canda.
Baca Juga: Usai Lukaku, Mou Mau MU 'Buang Uang' Lagi, Ini Incaran Berikutnya
Selama di Negeri Paman Sam, anak asuh Jose Mourinho ini juga dijadwalkan menjalani sejumlah laga persahabatan.
Jadwal Laga Pramusim Manchester United.
- 16 Juli, vs LA Galaxy, StubHub Center, Los Angeles
- 18 Juli, vs Real Salt Lake, Rio Tindo Stadium, Utah
- 21 Juli, vs Manchester City, NRG Stadium, Houston
Tag
Berita Terkait
-
Manchester United Mau Pulangkan Scott McTominay, Napoli: Emang Punya Duit Rp1,2 Triliun?
-
Skandal Besar! Barcelona Putus Kontrak Sponsor dengan Perusahaan Kripto, Ada Apa?
-
Luka Modric Ungkap Momen Jose Mourinho Bikin Cristiano Ronaldo Sesenggukan di Ruang Ganti
-
Liga Spanyol Pekan ke-19: Sajikan Derbi Barcelona, Persaingan Papan Atas dan Bawah Memanas
-
Pep Guardiola Buka Suara: Perebutan Juara Premier League Musim Ini Bukan Cuma Arsenal dan City
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Chelsea Pecat Enzo Maresca, The Blues Siapkan Dua Calon Pengganti
-
Breaking News! Pecat Enzo Maresca, Chelsea Hanya Sampaikan 99 Kata
-
Daftar Top Skor BRI Super League 2025/2026: Didominasi Legiun Asing, Ezra Walian Paling Subur
-
Cerita Ole Romeny Merinding Lihat Militansi Suporter Indonesia Hingga Merasakan Getaran Hebat di GBK
-
Profil dan Statistik Lengkap Allano Lima Winger Brasil Tumpuan Persija Jakarta
-
Jadwal BRI Super League Minggu Ini, Ada Persija Jakarta vs Persijap di GBK
-
Profil Denilson Junior, Mesin Gol Ratchaburi FC: Ancaman Nyata Buat Persib Bandung
-
Gelandang Brasil Ungkap Rahasia Performa Apik Persija Jakarta Saat Bermain di Rumah Sendiri
-
Pep Guardiola Buka Suara: Perebutan Juara Premier League Musim Ini Bukan Cuma Arsenal dan City
-
Waspadai Ratchaburi FC, Julio Cesar Siap Bawa Persib ke 8 Besar ACL Two