Suara.com - Manajer Manchester United Jose Mourinho terlihat akur dengan manajer Chelsea Antonio Conte. Tidak sedikit pun terlihat adanya 'peperangan' diantara dua manajer tersebut.
Seperti diketahui, Mourinho dan Conte sudah beberapa kali terlibat 'perang komentar' di musim ini. Namun, perang kata-kata pahit yang sebelumnya sering mengisi surat kabar tak berbekas kala Manchester United menjamu Chelsea di Old Trafford, Minggu (25/2/2018).
Keduanya bahkan terlihat bertukar senyum saat berjabat tangan. Baik sebelum pertandingan dan setelah laga berakhir. Meski tidak ada kata-kata yang terlontar diantara kedua manajer papan atas tersebut.
"Berjabat tangan tidak membutuhkan kata-kata," tukas Mourinho usai pertandingan.
"Itulah yang saya dan Antonio ingin tunjukkan pada semua orang. Kami bukan lelaki biasa di dunia sepak bola. Kami memiliki sejarah," tambah manajer asal Portugal.
Menghadapi Chelsea, lelaki yang akrab disapa Mou angkat topi buat Conte. Menurutnya, strategi yang diterapkan Conte dan cara bermain Chelsea patut diacungi jempol.
"Kami mengalahkan tim yang fantastis. Mereka (Chelsea) adalah juara musim lalu, mereka adalah tim yang nyaris mengalahkan Barcelona (di leg pertama babak 16 besar Liga Champions)," ujar Mou.
"Mereka memulai pertandingan dengan sangat bagus. Ketika peluang mereka dimentahkan tiang gawang, saya langsung melihat pemain-pemain saya. Apa yang bisa kami lakukan dan siapa yang bisa disalahkan. Itu adalah pergerakan yang sangat indah dan kami gagal menghentikan mereka."
"Kemudian kami mendapat cara untuk menghadapi mereka, yaitu dengan mengendalikan pergerakan Eden Hazard. Willian luar biasa, dialah pemain yang nyaris membunuh kami dengan golya," jelasnya seperti dikutip Soccerway.
Pertandingan antara MU vs Chelsea itu sendiri berakhir dengan kemenangan Setan Merah 2-1. Dua gol MU dicetak oleh Romelu Lukaku dan Jesse Lingard, sementara satu gol The Blues dibukukan oleh Willian.
Berita Terkait
-
Jan Olde Riekerink Bandingkan Situasi Dewa United dengan Manchester United dan Ajax
-
Manchester United Berniat Buang Sancho dan Rashford Demi Perkuat Lini Tengah
-
Louis Saha Prediksi Klasemen Akhir Premier League: Arsenal Juara, MU Di Bawah Liverpool
-
Ruben Amorim Pesimis Lagi? Manchester United Jauh dari Kata Sempurna
-
Bryan Mbeumo Disebut Sejajar dengan Mohamed Salah, Suporter Liverpool Setuju?
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 5 HP Murah RAM 8 GB Memori 256 GB untuk Mahasiswa, Cuma Rp1 Jutaan
- Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
- 5 Sunscreen Terbaik Mengandung Kolagen untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- 8 Lipstik yang Bikin Wajah Cerah untuk Ibu Rumah Tangga Produktif
Pilihan
-
Vinfast Limo Green Sudah Bisa Dipesan di GJAW 2025, Ini Harganya
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
Terkini
-
Hasil Persebaya Surabaya vs Arema FC, Drama Gol Bunuh Diri dan Kartu Merah
-
Hadapi Lawan Lintas Benua, Erick Thohir Ingin Timnas Indonesia Manfaatkan FIFA Series
-
Thomas Frank Fokus Rekor Tandang Tak Terkalahkan Demi Amankan 3 Poin Penting
-
Bintang Bayern Luis Diaz Dilarang Tampil Tiga Pertandingan Liga Champions Usai Kartu Merah
-
Mikel Arteta Minta Arsenal Tampil yang Terbaik untuk Kalahkan Tottenham
-
Wajib Menang! Arsenal Siap Kalahkan Tottenham di Emirates Jaga Puncak Klasemen
-
Fabio Lefundes Siapkan Taktik Rahasia, Borneo FC Bertekad Kalahkan Madura United di Segiri
-
Borneo FC vs Madura United, Ujian Berat Pesut Etam Pertahankan Rekor Sempurna Super League
-
Ledakan Peserta MLSC Jakarta, Sinyal Kuat Peningkatan Sepak Bola Putri Ibu Kota
-
Siap Tempur! Bek Arema Rifad Marasabessy Tidak Gentar Atmosfer Gelora Bung Tomo Lawan Persebaya