Suara.com - Kabar ketertarikan Paris Saint-Germain pada manajer Manchester United, Jose Mourinho, diyakini bukan isapan jempol belaka. PSG memang menjadikan pelatih berusia 55 tahun itu sebagai target mereka di musim panas nanti. Mou bakal diplot sebagai pelatih kepala PSG musim depan menggantikan Unai Emery.
Belum lama ini PSG sempat dikaitkan dengan Mourinho, sebagaimana klub berjuluk Les Rogue-et-Bleu itu juga dihubungkan dengan pelatih Chelsea, Antonio Conte dan juru taktik Juventus, Max Allegri.
PSG sendiri dikabarkan telah menjadikan Mourinho sebagai prioritas utama mereka, dan bak gayung bersambut, Mourinho juga dipercaya memiliki kemungkinan akan meninggalkan MU di akhir musim ini.
Seperti laporan yang dilansir Tribal Football, Mourinho sebenarnya sudah lama menjadi incaran PSG. Setelah melepas Laurent Blanc pada tahun 2016, pelatih asal Portugal tersebut sudah masuk bidikan Paris.
Namun saat itu, PSG justru memilih untuk mengangkat Unai Emery. Hal itu atas pertimbangan bahwa mantan pelatih Sevilla tersebut mampu mengantarkan timnya menjadi juara di Liga Europa selama tiga musim secara beruntun.
Sayang ketika bekerja di PSG, performa Emery tidak seperti yang diharapkan. Meski memiliki skuat bertabur bintang, pasukan Emery selalu terhenti di fase 16 besar Liga Champions dalam dua musim terakhir. Mourinho pun sangat diharapkan PSG untuk mengisi posisi pelatih kepala mereka musim depan.
Untuk saat ini, Mourinho masih mendapat dukungan dari petinggi MU. Namun, jika gagal memenangi Piala FA, yang merupakan trofi tersisa yang bisa dimenangkan MU musim ini, manajemen Setan Merah diyakini takkan ragu untuk mendepak Mou.
Berita Terkait
-
Carrick Bongkar Ucapan Solskjaer Usai Dirinya Terpilih Latih Manchester United
-
Menerka Taktik Michael Carrick untuk Jinakkan Arsenal, Bakal Sama Seperti Tekuk Man City?
-
Hasil dan Klasemen Liga Inggris Terbaru: Manchester City Menang, Liverpool Tersungkur
-
Layvin Kurzawa Pemain Baru Persib Bandung Bakal Pakai Nomor 3 atau 20?
-
Debut Kai Rooney di Hadapan Michael Carrick, Wayne Rooney Ungkap Rasa Bangga
Terpopuler
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
Juventus Terasa Hidup Kembali di Tangan Spalletti, Chiellini Punya Masa Depan Cerah
-
Carrick Bongkar Ucapan Solskjaer Usai Dirinya Terpilih Latih Manchester United
-
Menerka Taktik Michael Carrick untuk Jinakkan Arsenal, Bakal Sama Seperti Tekuk Man City?
-
5 Fakta Kekalahan Menyakitkan Liverpool dari Bournemouth: Rekor Buruk The Reds Sejak 2021
-
Pemilu Barcelona Maret 2026 Memanas, Hansi Flick Pasang Badan untuk Joan Laporta
-
Bojan Ungkap Alasan Persib Tak Rekrut Banyak Pemain Baru, Layvin Kurzawa Batal Gabung?
-
Jadwal TV dan Cara Nonton Link Streaming Persib Bandung vs PSBS Biak Malam Ini Pukul 19:00 WIB
-
Skandal Presiden FIFA, Diprotes Harga Tiket Piala Dunia 2026 Kemahalan Malah Hina Suporter Inggris
-
Tiket Final Piala Dunia 2026 Tembus Rp3,6Miliar, Infantino: Di Resale Bisa Lebih Mahal
-
Keras! Wakil Presiden DFB Sebut Boikot Piala Dunia 2026 Bisa Terjadi, Trump dan Infantino Bungkam