Suara.com - Pelatih PSM Makassar Robert Rene Alberts mengakui peluang timnya merebut juara Liga 1 2018 tidak dapat ditentukan sendiri. Namun Roberts akan tetap fokus memenangkan laga terakhir melawan PSMS Medan di Stadion Gelora Andi Mattalatta Mattoanging, Makassar, Sulawesi Selatan, Minggu (9/12/2018).
PSM saat ini menempati posisi kedua dengan 58 poin menyusul kekalahan timnya dari Bhayangkara FC dengan skor 2-1 di pekan ke-33. Hasil itu membuat PSM pun tertinggal satu poin dari Persija Jakarta di pucuk pimpinan klasemen sementara liga 1.
Dengan demikian, peluang PSM untuk meraih juara Liga 1 akan bergantung hasil Persija. Namun saat ini, PSM akan fokus memanfaatkan laga terakhir untuk meraih kemenangan. Robert tidak ingin skuatnya terpengaruh dengan laga lainnya antara Persija dan Mitra Kukar yang waktu pertandingannya rencana digelar secara bersamaan.
"Kita tak dapat menentukan nasib sendiri (bergantung hasil pertandingan Persija) untuk merebut gelar juara. Tapi kita bersama seluruh pemain sudah bertekad untuk berusaha bersama-sama merebut poin maksimal," kata Robert seperti dilansir Antara.
Pelatih asal Belanda itu mengaku jika seluruh tim ingin menyelesaikan musim ini dengan rasa bangga. Seluruh pemain harus keluar dari lapangan dengan kepala tegak karena telah berusaha dan bekerja keras sepanjang musim kompetisi.
"Jadi kita harus menunjukkan harga diri bagi suporter yang begitu setia mendukung hingga akhir kompetisi. Kita pastikan akan terus bekerja keras hingga akhir pertandingan," ujarnya.
Terkait penampilan pemain saat menghadapi Bhayangkara FC beberapa hari lalu, dirinya mengaku bangga karena seluruh pemain telah menunjukkan karakternya.
"Seperti yang saya katakan, saya bangga dengan pemain yang telah melakukan segalanya di pertandingan itu. Kita banyak kreasi, kita bisa memiliki banyak peluang namun intinya memang harus mencetak gol," sebutnya.
Baca Juga: Bek Barcelona: Luka Modric memang Layak Sabet Ballon d'Or
Berita Terkait
-
Piala Dunia U-17: Soroti Grup H, FIFA Rekomendasikan untuk Saksikan Pemain Persija Ini!
-
Mesin Gol Persija Jakarta Tegaskan Jaga Api Kemenangan Demi Kejar Borneo FC di Super League
-
Lagi Gacor-gacornya Bersama Persija, Emaxwell Souza: Tim Ini Punya Target Besar
-
Gustavo Almeida Pamit, Persija Jakarta Bakal Kehilangan Ketajaman?
-
Legenda Persija Jakarta dan Gubernur Sulut Bangkitkan Lagi Persma 1960
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Saddil Ramdani Kartu Truf Persib Bandung, Siap Curi Tiga Poin dari Selangor
-
Manchester City Pesta Gol 4-1, Erling Haaland Cetak Rekor Baru Liga Champions
-
Eks MU Peringatkan Arsenal: Jangan Remehkan Manchester City!
-
Satu Per Satu Borok 7 Pemain Abal-abal Malaysia Terkuak! Imanol Machuca Terbukti Berbohong
-
Klasemen Liga Champions: Inter Milan, Arsenal dan Bayern Kokoh di 3 Besar
-
Hampir Kalah dari Qarabag! Chelsea Diselamatkan Alejandro Garnacho
-
Drama 6 Gol! Barcelona Nyaris Kalah, Untung Ada VAR
-
Foden dan Haaland Jadi Mimpi Buruk Dortmund, Manchester City Pesta Gol 4-1
-
Incar Tiket 16 Besar! Persib Bandung Tak Akan Kasih Ampun Selangor FC
-
Jamie Carragher Sindir Trent Alexander-Arnold: Dia Telah Menipu Fans Liverpool