Suara.com - Manchester United telah resmi mendepak Jose Mourinho dari posisi pelatih kepala klub. Hal ini dikonfirmasi kubu Setan Merah via laman resmi mereka, Selasa (18/12/2018) sore WIB.
Menurut penyataan resmi Man United, sosok caretaker alias pelatih interim pun akan segera ditunjuk. Sosok interim manager ini nantinya akan menggantikan Mourinho untuk menangani klub sampai akhir musim 2018/2019 ini.
Hal tersebut bakal dilakukan manajemen Man United sebelum mereka menunjuk sosok pelatih tetap pada musim panas 2019, yakni jelang bergulirnya musim depan.
Well, dalam beberapa jam terakhir ini, kabar mengejutkan pun muncul terkait sosok yang bakal mendapatkan pekerjaan sebagai caretaker Man United tersebut.
Ia adalah Ole Gunnar Solskjaer, mantan penyerang haus gol Man United yang kini menjadi pelatih klub Norwegia, Molde FK. Kemunculan nama pria 45 tahun berpaspor Norwegia itu praktis menjadi kejutan lantaran pengalaman melatihnya masih amat minim.
Sebelum melatih Molde, Solskjaer pernah membesut Cardiff City di Premier League. Namun, pria berjuluk 'The Baby Face Assassin' itu cuma bertahan sembilan bulan sebelum The Bluebirds -julukan Cardiff- karena performa yang merosot pada September 2014.
Selain melatih Molde dan Cardiff, Solskjaer sendiri tercatat cuma pernah melatih tim reserves Man United.
Well, dengan 'hanya' meraih dua gelar liga domestik dan satu cup competition selama kurang lebih 6,5 tahun menangani Molde sejauh ini, CV Solskjaer sebagai seorang manajer tentu bisa dibilang kurang mentereng untuk melatih tim sebesar Man United, meski ia hanya akan berperan sebagai caretaker hingga akhir musim ini.
Kian mengejutkan lagi karena sebelumnya dua media ternama Inggris, yakni Sky Sports dan The Guardian sempat mengklaim jika Michael Carrick-lah yang bakal menjadi caretaker Man United untuk membesut Paul Pogba dan kawan-kawan sampai akhir musim ini,
Baca Juga: Terungkap! Zidane Sudah Deal dengan Man United, Sebulan Sebelum Mou Dipecat
Sebelumnya Carrick berperan sebagai tangan kanan Mourinho. Ia menjadi asisten manajer Man United sejak awal musim ini, setelah pensiun sebagai pemain pada akhir musim lalu.
Sky Sports dan The Guardian mengklaim jika Carrick akan menangani Man United sampai manajemen Setan Merah mendapatkan sosok manajer teranyar.
Laporan terbaru yang diturunkan BBC Sport, Man United urung mempercayai posisi caretaker ini pada Carrick setelah CEO klub, Ed Woodward mendapat masukan dari beberapa legenda Setan Merah. Selain itu, Carrick sendiri memang juga belum memiliki lisensi pro dari UEFA sebagai seorang pelatih kepala.
Woodward pun akhirnya mantap lebih memilih Solskjaer setelah owner Man United, yakni Keluarga Glazer menginstruksikan penunjukan legenda hidup Setan Merah tersebut sebagai caretaker klub.
Tag
Berita Terkait
-
Ruben Amorim Balas Sindiran Cristiano Ronaldo, Ingatkan Kesalahan di Masa Lalu
-
Prediksi Sunderland vs Arsenal: Tren Clean Sheet The Gunners Diuji Pendatang Baru
-
Jadwal Liga Inggris Pekan ke-11, 8-9 November 2025
-
2 Pemain Kunci di Balik Kebangkitan Manchester United Menurut Ruben Amorim
-
Cristiano Ronaldo: David Beckham Tampan, tapi Saya Sempurna
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 5 Body Lotion Mengandung SPF 50 untuk Mencerahkan, Cocok untuk Yang Sering Keluar Rumah
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
Baru 17 Tahun! Cucu Orang Jakarta Ini On Fire di Klub Besar Belanda
-
Rincian Sanksi FIFA ke PSSI dan Pemain Keturunan Timnas Indonesia
-
Ruben Amorim Balas Sindiran Cristiano Ronaldo, Ingatkan Kesalahan di Masa Lalu
-
Prediksi Parma vs AC Milan: Pasukan Allgeri Siap Libas Gialloblu
-
Link Live Streaming Nonton Timnas Indonesia U-17 Vs Brasil
-
Pelatih Emil Audero Mau Pecahkan Rekor di Kandang Pisa, Tapi Kayaknya Sulit
-
Calon Pelatih Timnas Indonesia Ini Bisa Sangat Cocok dengan Simon Tahamata
-
Prediksi Juventus vs Torino: Ujian Luciano Spalletti di Derby della Mole
-
Garudayaksa Tumbang untuk Pertama Kalinya di Championship, Begini Alasan Pelatih
-
Kenapa Pertandingan Timnas Indonesia di FIFA Matchday November 2025 Tak Dihitung Ranking?