Suara.com - Persija Jakarta berhasil menahan imbang Borneo FC dengan skor 1-1 pada pertandingan leg kedua semifinal Piala Indonesia di Stadion Segiri, Samarinda, Sabtu (6/7/2019). Hasil ini membuat Persija Jakarta lolos ke final.
Hal ini dikarenakan Macan Kemayoran --julukan Persija-- unggul agregat 3-2. Itu setelah pada leg pertama yang berlangsung di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, 29 Juni lalu, Pasukan Ibu Kota menang 2-1.
Di babak final, Persija akan menghadapi pemenang dari laga semifinal lainnya, yaitu PSM Makassar kontra Madura United.
Jalannya pertandingan
Borneo FC yang membutuhkan gol sudah mengambil inisiatif menyerang sejak peluit pertandingan dimulai. Namun, bola masih berkutat di lini tengah karena Borneo FC kesulitan menembus pertahanan Persija.
10 menit pertandingan dimulai, Persija kesulitan menembus pertahanan Borneo FC. Pasukan Ibu Kota hanya menunggu momentum serangan balik.
Memasuki menit 16, pertarungan lebih sengit di lini tengah. Ismed Sofyan dan kawan-kawan bermain sangat rapih sehingga Borneo FC sulit menembus lini belakang.
Persija mendapat peluang pertama di laga ini pada menit 17. Skill individu Bruno Matos tidak bisa diantisipasi pemain-pemain Borneo FC. Namun, tendangan jarak jauh Matos masih melebar di samping gawang Borneo FC.
Menit ke-22, Persija sudah mulai bisa bermain terbuka. Para penggawa Persija memainkan bola kaki ke kaki menunggu momentum membongkar pertahanan Borneo FC. Namun, kokohnya lini bertahan Pesut Etam, membuat Persija masih kesulitan.
Baca Juga: Jadwal Siaran Langsung Piala Indonesia : Borneo FC vs Persija Jakarta
Borneo FC baru mendapat peluang pada menit 26. Umpan silang yang diterima Rifal Lastori dimanfaatkannya dengan baik yang kemudian bisa mengecoh Ismed dan Maman. Namun, shooting keras Rifal masih bisa diantisipasi oleh Shahar Ginanjar.
Persija Jakarta berhasil mencetak gol pada menit ke-32. Kapten sekaligus legenda tim, Ismed Sofyan berhasil mencetak gol indah lewat tendangan bebas yang tidak mampu diantisipasi oleh Alfonsius Kelvan.
Sadar semakin tertinggal, Borneo FC terus melakukan serangan. Namun, skor 1-0 untuk Persija bertahan hingga babak pertama berakhir.
Babak kedua, tidak banyak perubahan yang dilakukan oleh kedua tim. Dua menit babak kedua berjalan, Persija mendapat peluang emas. Umpan Riko Simanjuntak gagal dimanfaatkan dengan baik oleh Marko Simic.
Borneo FC mendapat peluang pada menit 50. Kemelut di depan gawang Shahar Ginanjar gagal dimanfaatkan oleh penggawa Borneo FC, lantaran bek Persija bermain dengan baik.
Borneo FC lebih banyak menguasai bola pada babak kedua ini. Beberapa kali, Terens Puhiri dan kawan-kawan membahayakan lini belakang Pesut Etam.
Berita Terkait
-
Persija Jakarta Persiapkan Diri Habis-habisan Jelang Hadapi Arema FC
-
Pemain Keturunan Gabung Persija Jakarta, Pelatih Brasil Pantau Perkembangan
-
Piala Dunia U-17: Soroti Grup H, FIFA Rekomendasikan untuk Saksikan Pemain Persija Ini!
-
Mesin Gol Persija Jakarta Tegaskan Jaga Api Kemenangan Demi Kejar Borneo FC di Super League
-
Lagi Gacor-gacornya Bersama Persija, Emaxwell Souza: Tim Ini Punya Target Besar
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
-
4 Rekomendasi Tablet RAM 8 GB Paling Murah, Multitasking Lancar Bisa Gantikan Laptop
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
Terkini
-
Inter Milan Cuma Menang 2-1, Cristian Chivu Tak Puas Singgung Kualitas Buruk
-
Hampir Adu Jotos dengan Ademola Lookman, Ivan Juric Malah Bawa-bawa Kevin De Bruyne
-
Persija Jakarta Persiapkan Diri Habis-habisan Jelang Hadapi Arema FC
-
Bomber Brasil Kepikiran Timnas Indonesia U-17, Jangan Lengah Buat Menang
-
Efek Domino Skandal Naturalisasi: Vietnam Tunggu Keputusan FIFA Soal Menang WO vs Malaysia
-
Momok Timnas Indonesia U-17 Mejeng di Daftar Top Skor Piala Dunia U-17 2025
-
Media Vietnam Soroti Keputusan Nova Arianto Jelang Timnas Indonesia U-17 vs Brasil
-
Laga Belum Mulai, Mathew Baker Gertak Brasil U-17, Sebut Satu Kunci Kemenangan
-
PSSI Belum Umumkan Pelatih Baru Timnas Indonesia, Media Vietnam Curiga Rival STY Jadi Target
-
Bikin Achraf Hakimi Menepi 8 Pekan, Luis Diaz Ogah Minta Maaf Cuma Bilang Begini