Suara.com - Gelandang anyar Barcelona Antoine Griezmann menjalani latihan pertama bersama klub barunya, Senin (15/7/2019). Griezmann bergabung dengan rekan-rekannya di Barcelona satu hari setelah diperkenalkan secara resmi sebagai penggawa Blaugrana, Minggu (14/7/2019).
Masuknya pemain yang turut mengantar Prancis menjuarai Piala Dunia 2018 itu diperkirakan bakal menambah daya gedor lini depan Barcelona yang didalamnya sudah terdapat Lionel Messi dan Luis Suarez.
Dikutip dari Reuters, dikontraknya Griezmann oleh Barcelona mengakhiri perburuan panjang tim besutan Ernesto Valverde yang berlangsung sejak dua tahun lalu. Sebagaimana diketahui, sejak November 2017, Barcelona berupaya keras untuk memboyong Griezmann ke Camp Nou.
Griezmann dibeli Barcelona dari Atletico Madrid setelah klub pimpinan Josep Maria Bartomeu sepakat untuk membayar klausul pembatalan kontrak gelandang timnas Prancis itu sebesar 120 juta euro atau sekitar Rp 1,89 triliun.
Dalam kontraknya bersama Barcelona, Griezmann meneken kontrak berdurasi lima tahun atau hingga Juni 2024. Dalam kontrak tersebut Barcelona juga menetapkan angka 800 juta euro atau sekitar Rp 12,6 triliun di klausul pembatalan kontrak.
Seperti dimuat Twitter resmi Barcelona, Griezmann pun telah diberi nomor punggung. Penyerang berusia 28 tahun itu akan menggunakan nomor 17 di skuat Barca mulai musim 2019/2020.
Selain Griezmann, Barcelona juga lebih dulu menggaet gelandang muda berbakat dari Ajax, Frenkie De Jong. De Jong yang meneken kontrak berdurasi lima tahun, juga menjalani latihan perdananya bersama Blaugrana.
Dalam latihan yang berlangsung di kompleks Joan Gamper itu, dua pemain bintang Barcelona Lionel Messi dan Luis Suarez tidak terlihat. Kabarnya, dua pemain itu baru akan bergabung jelang tur pramusim Barcelona.
Baca Juga: Resmi Gabung Barcelona, Griezmann Dibuat Jengah oleh Atletico Madrid
Berita Terkait
-
Lamine Yamal Desak Barcelona dan Spanyol Berdamai Demi Laga Melawan Lionel Messi
-
Robert Lewandowski Galau di Ujung Karier: Tinggalkan Barcelona atau Pensiun?
-
Lionel Messi 115 Gol! Angola Jadi Saksi Rekor Baru La Pulga
-
Barcelona Umumkan akan Bangun Patung Lionel Messi di Camp Nou
-
Blak-blakan, Pedri Ungkap Satu Penyesalan Terbesar di Barcelona
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Sekelas Honda Jazz untuk Mahasiswa yang Lebih Murah
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 13 November: Klaim Ribuan Gems dan FootyVerse 111-113
- 5 Pilihan Bedak Padat Wardah untuk Samarkan Garis Halus Usia 40-an, Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Lokal Senyaman New Balance untuk Jalan Kaki Jauh
Pilihan
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
Terkini
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Here We Go! Update Pelatih Timnas Indonesia, Timur Kapadze Tinggal Tanda Tangan
-
Manchester City Sudah Tentukan Pengganti Pep Guardiola, Siapa Dia?
-
Timnas Brasil Mengerikan Lagi: Kebangkitan Casemiro di Era Carlo Ancelotti
-
Manchester United dan Arsenal Bersaing demi Striker Rp52 M, Siapa Berani Bayar Lebih Mahal?
-
Graham Potter Misuh-misuh Striker Rp2,4Triliun Belum Bisa Dimainkan Gegara Cedera
-
Ternyata Sampai Tanggal Segini Batas Voting Gol Indah Rizky Ridho di Puskas Awards 2025
-
Statistik Timur Kapadze saat Menangani Uzbekistan, Cocok untuk Timnas Indonesia?
-
Siapa Kapten Timnas Indonesia U-22di SEA Games 2025?3Nama Jadi Kandidat!
-
Jelang SEA Games 2025, Seperti apa Kondisi Penyerang Timnas Indonesia U-22?