Suara.com - Tammy Abraham menjadi salah satu penyebab kegagalan Chelsea menjuarai UEFA Super Cup 2019. Walau begitu, Frank Lampard justru memberikan apresiasi kepada pemain tersebut.
Chelsea menelan kekalahan ketika menghadapi Liverpool pada ajang UEFA Super Cup di Vodafone Park, Kamis (15/8/2019) dini hari WIB. Pada laga itu, Chelsea kalah lewat adu penalti (4-5), setelah kedua tim bermain imbang 2-2 selama 120 menit.
Satu-satunya penendang penalti dari Chelsea yang gagal adalah Tammy Abraham. Ia yang menjadi eksekutor kelima gagal menunaikan tugasnya dengan baik. Chelsea pun akhirnya kalah.
Manajer Chelsea, Frank Lampard, enggan menyalahkan striker 21 tahun itu atas kegagalan timnya. Alih-alih marah, ia justru bangga karena Tammy Abraham memiliki rasa percaya diri tinggi dan berani maju sebagai eksekutor penalti.
"Saya bilang kepadanya agar jangan khawatir. Fakta bahwa dia percaya diri dan ingin mengambil penalti kelima itu membuat saya senang," kata Lampard di laman resmi klub.
"Saya juga pernah ada di posisi itu, siapa pun bisa gagal penalti, tapi yang saya inginkan adalah kepercayaan diri dari pemain muda untuk maju dan melakukan itu," lanjutnya.
"Tammy harus tetap menegakkan kepalanya, karena ini adalah bagian penting dari menjadi pemain di level atas. Momen-momen seperti ini terjadi dan kami harus mendukungnya karena itulah sepak bola," tegas eks manajer Derby County itu.
Terlepas dari itu, kekalahan atas Liverpool adalah kegagalan Chelsea yang ketiga kalinya di UEFA Super Cup. Sebelumnya, The Blues juga kalah saat berhadapan dengan Atletico Madrid (2012) dan Bayern Munchen (2013).
Baca Juga: 5 Berita Heboh Sepak Bola: PSG Peras Barcelona, Timnas Jawara Grup
Berita Terkait
-
Ini Sosok Wasit Wanita yang Pimpin Pertandingan Piala Super Eropa
-
Bukti Istanbul Selalu Beri Kado Manis untuk Liverpool
-
Gagal Juarai Piala Super Eropa, Lampard Tetap Puas
-
Kegembiraan Pemain Liverpool usai Menjuarai Piala Super Eropa 2019
-
5 Fakta Menarik Usai Liverpool Kalahkan Chelsea di Piala Super Eropa
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Tim Papan Bawah Momok Bagi Persija Jakarta, Macan Kemayoran Pantang Remehkan Persijap
-
Leeds United vs Manchester United: Duel Panas di Elland Road, Prediksi Skor dan Susunan Pemain
-
Bournemouth vs Arsenal: Prediksi Skor, Kabar Tim, dan Perkiraan Susunan Pemain
-
Liam Rosenior Buka Suara soal Isu Jadi Pelatih Chelsea Usai Kepergian Enzo Maresca
-
Prediksi Aston Villa vs Nottingham Forest: Skor dan Susunan Pemain
-
Arteta Puji Enzo Maresca Usai Tinggalkan Chelsea: Dia Melakukan Pekerjaan yang Luar Biasa
-
Resmi! Persija Jakarta Buang Satu Pemain Muda, Siapa?
-
Rating Pemain AC Milan Lawan Cagliari, Modric dan Rabiot Tampil Gemilang di Lini Tengah Rossoneri
-
Percaya Diri Tapi Tetap Waspada, Hanif Sjahbandi Ingatkan Persija Jakarta Jelang Jamuan Persijap
-
Persiapan Singkat Bukan Alasan, Persija Jakarta Siap Libas Persijap