Suara.com - Pelatih kepala Persib Robert Rene Alberts enggan berkomentar banyak terkait Ezechiel N'Douassel. Pemain asal Chad itu tak kunjung kembali ke Persib usai pulang untuk memperkuat timnas Chad.
Padahal, Ezechiel tercatat hanya bertanding di kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Afrika pada pekan lalu. Seharusnya, Ezechiel sudah bisa kembali bergabung dengan Persib. Ezechiel pun tak bisa diturunkan saat Persib menjamu Semen Padang, di stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Rabu, 18 September 2019.
"Masih belum ada kabar (terkait Ezechiel), jadi saya tidak bisa berkata apapun," beber Robert di Graha Persib, Jalan Sulanjana, Kota Bandung, Selasa (17/9/2019).
Pelatih kawakan asal Belanda itu mengaku belum memikirkan apakah Ezechiel akan mendapatkan hukuman lantaran tak kunjung kembali bergabung dengan Persib. Robert mengaku kesulitan karena tak mendapatkan kabar terkait Ezechiel.
"Prioritas pertama saya adalah keselamatan pemain, jika memang belum ada kabar, saya harap tidak terjadi apapun terhadap pemain saya di perjalanan atau hal lainnya. Jadi pemikiran pertama saya adalah saya berdoa tidak ada hal buruk terjadi dan berikutnya, kita lihat nanti ketika dia sudah kembali," katanya.
Selain itu, Persib pun tak akan diperkuat Febri Hariyadi lantaran terkena akumulasi kartu kuning. Sementara itu, Omid Nazari pun masih belum pasti bisa main karena masih mengalami luka di bagian pelipisnya.
Omid masih belum sembuh dari cedera luka sobek di bagian pelipisnya akibat terkena pecahan kaca bus. Luka itu didapat akibat insiden pelemparan bus yang ditumpangi Persib oleh sekelompok orang tak dikenal.
"Omid masih ada sedikit pembengkakan dan ada darah mengucur. Kami masih harus memonitor dia. Jika masih ada pembengkakan dia tidak bisa bermain, tapi sejauh ini tidak ada infeksi dan kalau besok semua berjalan sesuai rencana, dia akan bermain," tukasnya.
Persib saat ini menempati peringkat 10 klasemen sementara Liga 1 dengan koleksi 20 poin. Sedangkan Semen Padang masih berpredikat sebagai juru kunci dengan menempati peringkat terbawah klasemen sementara Liga 1 2019. Dari 17 pertandingan, Irsyad Maulana dan kolega hanya mengoleksi 11 poin. (Aminuddin)
Baca Juga: PT LIB Tindak Lanjuti Kasus Penyerangan Bus Persib Bandung
Kontributor : Aminuddin
Tag
Berita Terkait
-
Tanpa Kurzawa dan Dion Markx, Andrew Jung Siap Jadi Tumpuan Persib di Stadion Manahan
-
Bukan Cuma Soal Postur, Ini Alasan Teknis Bojan Hodak Rekrut Dion Markx
-
Layvin Kurzawa Belum Debut di Persib Bandung vs Persis Solo
-
Eliano Reijnders Tak Sabar Main Bareng Layvin Kurzawa
-
Misi Kemanusiaan Viking Persib Club: Ubah Jersey Marc Klok Jadi Ribuan Porsi Makanan di Cisarua
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 10 Lipstik Paling Laris di Shopee Indonesia, Brand Lokal Mendominasi
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
Terkini
-
Drama 8 Gol di Indonesia Arena, Timnas Futsal Indonesia Segel Tiket Perempat Final
-
Kabar Baik dari Mauro Zijlstra, Cetak Gol dan Asis di Volendam
-
Tak Punya Pembelaan, Jan Oblak Persilahkan Fans Kritik Atletico Madrid usai Kalah dari Bodo/Glimt
-
Satu Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Susul Maarten Paes ke Ajax Amsterdam
-
Liam Rosenior Bongkar Jurus Chelsea Benamkan Napoli di Stadion Diego Maradona
-
Pep Guardiola Cetak Sejarah usai Man City Gilas Galatasaray, Apa Itu?
-
Sundulan Maut Robek Gawang Real Madrid, Anatoliy Trubin: Tiba-tiba Saya Disuruh Maju
-
3 Pemain Timnas Indonesia Cedera Jelang Debut John Herdman di FIFA Series 2026
-
Dominasi Inggris di Liga Champions: 5 Tim Premier League Lolos, Juara Bertahan Lalui Playoff
-
Tak Ada Perlakuan Istimewa, Bojan Hodak Peringatkan Layvin Kurzawa