Suara.com - Bali United sukses kembali ke jalur kemenangan usai menelan kekalahan memalukan 0-6 dari tuan rumah Borneo FC pekan lalu.
Menjamu Perseru Badak Lampung FC pada laga pekan ke-24 Liga 1 2019 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Selasa (22/10/2019) malam WIB, Bali United menang telak 3-0.
Gol-gol Tim Serdadu Tridatu --julukan Bali United-- diciptakan oleh Fadil Sausu pada menit ke-10, serta Ilija Spasojevic pada menit ke-56 dan 63.
Dengan kemenangan ini, Bali United pun kembali mantap bertengger di puncak klasemen sementara Liga 1 2019.
Mengoleksi 51 poin dari 22 pertandingan yang telah dilakoni, tim asuhan Stefano Cugurra Teco kini unggul 10 poin dari Madura United yang ada di peringkat kedua. Madura United sendiri telah memainkan 23 laga sejauh ini.
Sementara itu, Badak Lampung tertahan di peringkat ke-15 papan klasemen dengan hanya berjarak satu poin dari zona merah.
Dominasi Bali United atas sang tamu sudah terlihat sejak awal laga. Pada menit ke-10, tim tuan rumah sudah unggul 1-0 lewat eksekusi tendangan bebas Fadil Sausu.
Perekik gelandang andalan sekaligus kapten Bali United itu berhasil membobol gawang Badak Lampung yang dikawal kiper Daryono. Skor 1-0 untuk keunggulan Bali United bertahan hingga half-time.
Di babak kedua, Bali United semakin berani dalam melancarkan serangan. Pada menit ke-56, giliran striker Ilija Spasojevic yang mencatatkan namanya di papan skor.
Baca Juga: Polisi Amankan 3 Tersangka Kerusuhan PSIM vs Persis Solo
Memanfaatkan umpan Fadil, Spaso --sapaan akrab Spasojevic-- melancarkan sundulan jarak dekat yang bersarang di sudut kiri atas gawang Daryono.
Pada menit ke-60, Badak Lampung terpaksa harus bermain dengan 10 pemain. Wasit mengusir Aulia Hidayat setelah mendapatkan kartu kuning kedua.
11 lawan 10, Bali United kian leluasa dalam melancarkan serangan. Spaso pun kembali masuk scoresheet usai memaksimalkan umpan Paulo Sergio.
Keunggulan 3-0 Bali United ini bertahan hingga laga rampung.
Susunan Pemain
Bali United XI: Wawan Hendrawan, Dias Angga Putra, Leonard Tupamahu, Willian Pacheco, Michael Orah, Brwa Nouri, Fadil Sausu, Paulo Sergio, Fahmi Al-Ayyubi, Melvin Platje, Ilija Spasojevic.
Berita Terkait
-
Optimasi Serangan Bali United, Kadek Agung Tingkatkan Akurasi Tembakan Hadapi Persib di Dipta
-
Jelang Hadapi Persib Bandung, Kadek Agung Fokus Asah Penyelesaian Akhir
-
Eks Kiper PEC Zwolle Beberkan Perbedaan Liga Belanda dan Indonesia
-
PSSI Putus Hubungan dengan Patrick Kluivert, Pelatih Belanda Ini Akui Berat Melatih di Indonesia
-
Alasan Bima Perkasa dan Bali United Absen di IBL 2026 Terungkap
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas 30 Jutaan untuk Harian, Cocok buat Mahasiswa dan Keluarga Baru
- 7 Mobil Bekas Terbaik untuk Anak Muda 2025: Irit Bensin, Stylish Dibawa Nongkrong
- Gibran Hadiri Acara Mancing Gratis di Bekasi, Netizen Heboh: Akhirnya Ketemu Jobdesk yang Pas!
- Suzuki Ignis Berapa cc? Harga Bekas Makin Cucok, Intip Spesifikasi dan Pajak Tahunannya
- 5 HP RAM 8 GB Paling Murah Cocok untuk Gamer dan Multitasking Berat
Pilihan
-
4 HP Baterai Jumbo Paling Murah mulai Rp 1 Jutaan, Cocok untuk Ojol!
-
Saham BBRI Dekati Level 4.000 Usai Rilis Laba Bersih Rp41,23 Triliun
-
Harga Emas Turun Tiga Hari Beruntun: Emas Jadi Cuma 2,3 Jutaan di Pegadaian
-
Indonesia Ngebut Kejar Tarif Nol Persen dari AS, Bidik Kelapa Sawit Hingga Karet!
-
Prabowo Turun Gunung Bereskan Polemik Utang Whoosh
Terkini
-
Ole Romeny Balas Keraguan: Tak Semua Percaya Saya Bisa Kembali ke Timnas Indonesia
-
Anggota DPR RI Ini Sebut STY Bakal Kasih Keuntungan Timnas Indonesia, PSSI Diminta Turunkan Ego
-
Punya Kans Juara Premier League, Arsenal Gak Bisa Cuma Andalkan Set Piece
-
Shin Tae-yong dan Louis van Gaal Dicoret, Sisa 3 Calon Pelatih Timnas Indonesia
-
Arsenal ke Perempat Final, Penampilan Bocah 15 Tahun Bikin Kagum Mikel Arteta
-
Profil Bojan Hodak, Calon Pelatih Timnas Indonesia Setelah Patrick Kluivert Gagal Lolos Piala Dunia
-
Bojan Hodak Tanggapi Komentar Jeje Soal Eliano Reijnders
-
Bojan Hodak Sebut Eks Penerjemah Shin Tae-yong Omong Kosong
-
Fenomena Popularitas Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia Bikin Heran Rekan Kevin De Bruyne
-
Alasan Bojan Hodak Cocok Jadi Pelatih Timnas Indonesia, Rekomendasi Legenda Persib Bandung