Suara.com - Kepergian penggawa Timnas Indonesia U-16, Alfin Lestaluhu tentu meninggalkan duka yang mendalam. Alfin meninggal dunia pada Kamis (31/10/2019) malam karena sakit yang dideritanya.
Tentu pecinta sepakbola Tanah Air merasa kehilangan. Apalagi, fullback kanan berusia 15 tahun tersebut cukup berjasa untuk sepakbola Indonesia.
Alfin berhasil membantu Timnas Indonesia U-16 lolos ke putaran final Piala Asia U-16 2020. Meski hanya berperan sebagai bek kanan, Alfin juga menyumbang satu gol di babak kualifikasi lalu.
Selain itu, jebolan SKO Ragunan itu juga merupakan bagian dari Timnas Indonesia U-15 di Piala AFF U-15 2018. Alfin sukses membawa Timnas Indonesia U-15 menyabet peringkat ketiga turnamen.
Pelatih Timnas Indonesia U-16, Bima Sakti pun mengaku punya kenangan tersendiri bersama Alfin di turnamen tersebut.
Bima kagum dengan sosok Alfin yang dengan penuh keberanian kala itu mengajukan diri sebagai eksekutor penalti, dalam laga perebutan tempat ketiga kontra Vietnam.
Meski eksekusi penaltinya gagal, Bima mengapresiasi keberanian dan mentalitas Alfin.
"Saya ingat, ketika Piala AFF (U-15 2018) lalu pada saat perebutan tempat ketiga, yakni pada saat adu penalti menghadapi Vietnam, sebenarnya kami sudah menyiapkan pemain untuk eksekutor," buka Bima Sakti.
"Tapi, tiba-tiba dengan keberanian yang luar biasa Alfin datang kepada saya dan mengatakan ia ingin menendang," sambung legenda hidup Timnas Senior Indonesia tersebut.
Baca Juga: Penghormatan untuk Alfin Lestaluhu, Timnas U-16 akan Tanding di Ambon
"Saya langsung jawab 'iya' pada saat itu. Jadilah dia penendang meskipun tidak gol. Tapi, pada saat itu saya langsung peluk dia dan mengatakan bukan masalah tidak gol, tapi keberaniannya untuk maju jadi penendang pertama yang saya salut. Keberanian dan mentalitasnya luar biasa," papar legenda hidup Timnas Senior Indonesia itu.
Bima menyebutkan, masih banyak kenangan bersama dengan Alfin yang tidak bisa ia lupakan. Oleh sebab itu, juru taktik berusia 43 tahun itu merasa sangat kehilangan dengan kepergian sang youngster.
"Tentu, masih banyak kenangan lagi dan saya benar-benar kehilangan sosoknya," pungkas Bima.
Berita Terkait
-
Perkuat Pertahanan, Dewa United Rekrut Bek Jebolan Timnas Indonesia U-16
-
Siapakah Aku? Ibuku Orang Yogya, Ayahku Belanda, Aku Hampir Bela Timnas Indonesia
-
Siapa Fabio Azka? The Next Pratama Arhan yang 'Sulit' Ulang Tahun
-
Teleskop James Webb Temukan Suar Misterius di Dekat Lubang Hitam Raksasa Bima Sakti
-
10 Penemuan Baru tentang Lubang Hitam yang Mengejutkan Sepanjang Tahun 2024
Terpopuler
- 10 Rekomendasi Tablet Harga 1 Jutaan Dilengkapi SIM Card dan RAM Besar
- 5 Rekomendasi Motor Listrik Harga di Bawah Rp10 Juta, Hemat dan Ramah Lingkungan
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 Oktober 2025, Klaim Ballon d'Or dan 16.000 Gems
- Rhenald Kasali di Sidang ASDP: Beli Perusahaan Rugi Itu Lazim, Hakim Punya Pandangan Berbeda?
- Beda Pajak Tahunan Mitsubishi Destinator dan Innova Reborn, Lebih Ringan Mana?
Pilihan
-
Formasi Bocor! Begini Susunan Pemain Arab Saudi Lawan Timnas Indonesia
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
Terkini
-
Bos Karim Benzema Akui Timnas Indonesia Kini Menakutkan, Pemain Arab Wajib Waspada
-
Gawat! Maarten Paes Belum 100 Persen Pulih dari Cedera
-
Deretan Pemain Versatile di Timnas Indonesia, Bisa Jadi Solusi Lawan Arab Saudi dan Irak
-
Rekan Cristiano Ronaldo Resmi Dimainkan Herve Renard Lawan Timnas Indonesia
-
Analisis Taktik Timnas Indonesia vs Arab Saudi: Herve Renard Bakal Pakai 3 Bek
-
Media Arab Bocorkan Strategi Herve Renard Jelang Lawan Timnas Indonesia: Winger Jadi Kunci
-
Patrick Kluivert Puji-puji Nadeo Argawinata Usai Umumkan Emil Audero Absen Lawan Arab Saudi
-
Siapa Bakal Isi Slot Marselino Ferdinan Lawan Arab Saudi? 3 Pemain Bisa Jadi Pilihan
-
Putar Otak Patrick Kluivert dan Pastoor! Siapkan Jurus Rahasia untuk Bekuk Arab Saudi
-
Ribuan WNI Serbu Jeddah! Stadion Arab Saudi Bakal Dimerahkan Suporter Indonesia