Suara.com - Arema FC kembali gagal meraih poin sempurna di Liga 1 2019. Pada laga pembuka gelaran pekan ke-30, Arema FC ditahan imbang 1-1 oleh sang tamu, Kalteng Putra di Stadion Kanjuruhan, Malang, Minggu (1/12/2019).
Pada laga ini, Kalteng Putra di luar dugaan berhasil unggul terlebih dahulu usai Eydison mencetak gol pada menit kesembilan, di mana bola gagal diantisipasi penjaga gawang Arema FC, Kartika Ajie.
Sementara gol balasan Arema FC yang merobek jala gawang Kalteng Putra kawalan kiper Reky Rahayu dilesakkan oleh Dendi Santoso pada menit ke-54.
Jalannya Pertandingan
Sejak kick-off babak pertama, tim tuan rumah langsung memberikan tekanan. Namun, rapatnya pertahanan Kalteng Putra membuat anak-anak Arema FC asuhan Milomir Seslija kesulitan menerobos kotak 16.
Justru tim tamu Kalteng Putra membuat publik Stadion Kanjuruhan terdiam pada menit kesembilan.
Eydison membuat Kalteng Putra unggul melalui gol yang ia cetak via tendangan bebas, yang gagal diantisipasi kiper Arema FC.
Dalam posisi tertinggal, Arema FC berusaha bangkit. Serangan demi serangan terus dilancarkan dan digencarkan, namun hingga 45 menit babak pertama berakhir, tim tuan rumah belum menghasilkan gol.
Kalteng Putra bermain disiplin sebagai tim. Para pemain kompak melakukan pertahanan yang cukup rapat ketika Arema FC sedang melakukan serangan.
Baca Juga: Hasil Liga Italia: Jamu Sassulo di Turin, Juventus Kehilangan Dua Poin
Paruh pertama laga pun berakhir dengan skor 1-0 untuk keunggulan Kalteng Putra.
Pada awal babak kedua, Kalteng Putra mengambil inisiatif untuk menekan terlebih dahulu. Namun, usaha mereka untuk menerobos jantung pertahanan Tim Singo Edan --julukan Arema FC-- masih gagal.
Pada menit ke-54, Arema FC akhirnya menciptakan gol penyeimbang melalui aksi Dendi Santoso. Ia memaksimalkan umpan silang yang dilepaskan oleh Makan Konate.
Setelah menyamakan kedudukan, motivasi para pemain Arema FC kian tinggi untuk mendapatkan gol kemenangan. Makan Konate mendapat dua peluang emas, sayang gagal dikonversi menjadi gol.
Pada menit ke-65, Kalteng Putra harus melanjutkan laga dengan 10 pemain setelah Pandi Lestaluhu menerima kartu kuning kedua lantaran mengganggu kiper Arema FC.
Kalteng Putra yang kini defisit jumlah pemain pun membuat tempo permainan menjadi lambat, namun cenderung panas. Beberapa kontak fisik antarpemain terjadi.
Berita Terkait
-
Jonny Jansen Targetkan Kemenangan saat Bali United Menjamu Arema FC
-
Daftar Top Skor BRI Super League 2025/2026: Didominasi Legiun Asing, Ezra Walian Paling Subur
-
Ole Romeny: Kaki Saya Patah
-
Momentum Horor Cedera Parah Ditekel Pemain Arema FC Tak Bisa Dilupakan Ole Romeny
-
Dipermalukan Persita, Pelatih Arema FC: Kami Punya 19 Peluang tapi Tidak Gol
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
Terkini
-
Tiba di Indonesia Bersama Sang Istri, John Herdman Dipanggil Petinggi FA, Ada Apa?
-
Hampir 300 Tim Ramaikan Liga TopSkor Greater Jakarta 2026, Pembinaan Usia Muda Makin Bergairah
-
Antoine Semenyo Langsung On Fire, Guardiola Dapat Potongan Puzzle yang Hilang
-
6 Rantis Kawal Skuat Persija Jakarta Tiba di Markas Persib Bandung
-
Sesaat Lagi Kick Off! Ini Lokasi Nobar Persib vs Persija di Jakarta dan Bandung
-
Terungkap! John Herdman Hampir Latih Eks Klub Wayne Rooney
-
Senyum-senyum Perih Ruben Amorim Saat Tiba di Kampung Halaman Usai Dipecat MU
-
Fabio Grosso Bongkar Penyebab Jay Idzes Cs Dipermalukan AS Roma di Olimpico
-
Rapor Jay Idzes Usai Sassuolo Dipecundangi AS Roma di Stadion Olimpico
-
Profil Klub Macclesfield FC yang Dilatih Adik Wayne Rooney: Tim Amatir Ukir Sejarah di Piala FA