Suara.com - Senin, 13 Januari 2020, kabar mengejutkan datang dari Camp Nou. Manajemen Barcelona memutuskan untuk mengakhiri kerjasama alias mendepat Ernesto Valverde sebagai pelatih.
Valverde didepak dari posisinya menyusul kegagalan Barcelona di ajang Piala Super Spanyol. Seperti diberitakan sebelumnya, Barcelona ditumbangkan Atletico Madrid 2-3 di babak semifinal.
Sebagai gantinya, klub pimpinan Josep Maria Bartomeu menunjuk mantan pelatih Real Betis Quique Setien sebagai entrenador baru Los Cules. Setien diberikan kontrak berdurasi dua setengah musim.
Selasa (14/1/2020) waktu setempat, Valverde pun menuliskan surat perpisahan. Surat yang dirilis FC Barcelona di Twitter @FCBarcelona diberikan Valverde kepada manajemen klub usai dirinya menemui staf dan pemain di Ciutat Esportiva Joan Gamper.
Dalam suratnya, Valverde menyebut jika pemecatan dirinya terasa berat dan sulit. Namun pelatih 55 tahun itu tetap berbesar hati dan berharap Barcelona lebih berprestasi bersama pelatih baru.
Berikut isi surat Valverde yang dirilis klub pada Selasa malam waktu setempat:
Yang terhormat suporter Barcelona.
Peran saya sebagai pelatih Barcelona telah berakhir. Dua tahun setengah terakhir ini sangat intens. Ada saat di mana saya menikmati hari-hari indah ketika meraih kemenangan dan trofi, tapi ada juga hari-hari yang berat dan sulit.
Terlepas dari itu semua, saya ingin mengenang pengalaman saya bersama fans atas perhatian yang mereka berikan selama saya menjadi pelatih.
Baca Juga: Ucapkan Terima Kasih, Lionel Messi Doakan yang Terbaik bagi Valverde
Saya juga ingin berterima kasih kepada presiden Josep Maria Bartomeu dan direksi klub atas kesempatan melatih tim senior dan kepercayaan yang diberikan selama ini.
Saya juga ingin berterima kasih kepada semua orang yang bekerja dengan saya di klub. Terima kasih atas semua dukungan dan perlakuan mereka kepada saya dalam dua setengah musim terakhir. Khususnya mereka yang bekerja di tim senior, mereka yang berbagi banyak kenangan dengan saya di Ciutat Esportiva.
Tentu saja saya berterima kasih kepada para pemain atas usaha mereka yang berhasil mempersembahkan empat trofi. Mulai hari ini, saya doakan mereka yang terbaik. Juga untuk pelatih baru Quique Setien. Doa saya untuk semuanya.
Hidup Barca dan hidup Katalunya.
Valverde ditunjuk sebagai pelatih Barcelona di awal musim 2017/18, menggantikan Luis Enrique. Selama menukangi Lionel Messi dan kawan-kawan, Valverde sukses mempersembahkan empat trofi. Yaitu Piala Raja, Piala Super Spanyol dan dua trofi La Liga.
Tag
Berita Terkait
-
Real Madrid Dibobol Kiper Benfica di Liga Champions, Pelatih Barcelona Ikut Berkomentar
-
Viral! Setelah Kebanjiran, Camp Nou Jadi Sarang Tikus, Stadion Barcelona Jadi Olok-olok
-
Pengakuan Juwensley Onstein: Saya Diasuh Keluarga Angkat
-
Selangkah Lagi ke Barcelona, Juwensley Onstein Bisa Dibujuk John Herdman Bela Timnas Indonesia?
-
Dua Pemain Kunci Barcelona Absen Lawan Eks Klub Kevin Diks, Fermin Lopez Jadi Tumpuan
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- 5 Mobil Bekas 80 Jutaan dengan Pajak Murah, Irit dan Nyaman untuk Harian
Pilihan
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
Terkini
-
Hitung-hitungan Maarten Paes Jadi Kiper Utama Ajax Amsterdam, Apa Saja Aturannya?
-
Dirumorkan ke Super League, Mauro Zijlstra Justru Jadi Pahlawan Kemenangan FC Volendam
-
Skenario Timnas Futsal Indonesia Lolos Perempatfinal Piala Asia Futsal 2026 Hari Ini
-
Jose Mourinho Bongkar Strategi Jebloskan Real Madrid ke Playoff Liga Champions
-
Maarten Paes Tiba di Markas Ajax Amsterdam, Langsung Senyam Senyum
-
Kiper Benfica Bingung Bisa Bobol Gawang Real Madrid
-
Statistik Maarten Paes, Sudah Pantas Jadi Kiper Utama Ajax Amsterdam?
-
Pelatih Thailand Keluhkan Lapangan Velodrome Jakarta Meski Menang Lawan Libanon di AFC Futsal 2026
-
Real Madrid Dibobol Kiper Benfica di Liga Champions, Pelatih Barcelona Ikut Berkomentar
-
Yah... Belum Juga Maarten Paes ke Ajax Amsterdam, Sudah Ada Kabar Sedih