Suara.com - Persik Kediri siap melakoni pekan pembuka Liga 1 2020 dengan melawat ke markas Persebaya Surabaya, Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Sabtu (29/2/2020) malam WIB.
Meski laga ini bakal berat, dengan Persik berstatus tim promosi di Liga 1 2020 sementara Persebaya merupakan runner-up Liga 1 musim lalu, Tim Macan Putih --julukan Persik-- tetap pede mampu mencuri poin dari lawatan ke Surabaya kali ini.
Hal ini seperti disampaikan pelatih Persik Kediri, Joko Susilo. Well, Joko pantas optimistis mengingat kerangka permainan Persik telah terbentuk.
Penyerang Persik, Septian Satria Bagaskara, telah dinyatakan sembuh dari cedera. Beberapa pemain baru juga mulai bergabung, di antaranya defender asal Brasil, Jefferson Oliveira.
"Kerangka komposisi tim telah ada gambaran. Sedangkan untuk perkembangan pola permainan, saya rasa pemain sudah tahu taktik apa yang saya inginkan," tutur Joko Susilo di Kediri, Kamis (27/2/2020)
"Saya yakin peluang untuk menang (di kandang Persebaya) itu ada, atau setidaknya mencuri satu poin. Kami percaya diri. Kami terus bersiap diri di sisa waktu yang ada ini untuk hadapi Persebaya," sambungnya.
Joko Susilo pun meyakini, pertandingan Persebaya Surabaya vs Persik Kediri di pekan pembuka Liga 1 2020 akan berjalan berbeda dengan laga kedua tim di turnamen pramusim Piala Gubernur Jawa Timur 2020, beberapa waktu lalu.
Menurutnya, skuat Persik kini lebih siap.
"Tim kami (Persik) jauh lebih siap dibanding pada Piala Gubernur kemarin. Jelas secara peta kekuatan maupun secara permainan bakal berbeda, begitupun dengan Persebaya yang akan lebih fight lagi" ujar Joko.
Baca Juga: Prediksi 32 Besar Liga Europa: Manchester United vs Club Brugge
"Kami memiliki peluang, untuk pemain juga dalam kondisi siap bermain dan penuh semangat. Saya berharap dengan semangat ini mampu memberikan energi positif dalam menghadapi Persebaya nanti," pungkasnya.
Kontributor : Usman Hadi
Berita Terkait
-
Alasan Persik Kediri Lepas M Khanafi ke Borneo FC, Ternyata Karena Hal Tak Terduga
-
Persik Kediri Pertahankan Ezra Walian, Ikat Kontrak hingga 2029
-
9 Tahun Bersama dan Temani Sejak Liga 3, Yusuf Meilana Dilepas Persik Kediri
-
Bojan Hodak Harap Persik Jadi Panggung Pembuktian Rezaldi dan Hamra Hehanussa
-
Persib Bandung Lepas Dua Eks Persija Jakarta
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- 5 Mobil Bekas 80 Jutaan dengan Pajak Murah, Irit dan Nyaman untuk Harian
Pilihan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
-
MSCI Melihat 'Bandit' di Pasar Saham RI?
-
Harga Emas di Palembang Nyaris Rp17 Juta per Suku, Warga Menunda Membeli
Terkini
-
John Herdman: Persija Jakarta Luar Biasa
-
Media Belanda: Transfer Maarten Paes ke Ajax Kental Campur Tangan Ordal PSSI
-
Mauricio Souza: Saya Suka Inisiatif John Herdman
-
Marc-Andre ter Stegen Hengkang ke Girona, Siapa Kapten Baru Barcelona?
-
Pengakuan Juwensley Onstein: Saya Diasuh Keluarga Angkat
-
Arbeloa Targetkan Poin Penuh di Lisabon Demi Hindari Drama Playoff Liga Champions Musim Ini
-
Misi Kemanusiaan Viking Persib Club: Ubah Jersey Marc Klok Jadi Ribuan Porsi Makanan di Cisarua
-
Kapten Timnas Futsal Indonesia Belum Puas Meski Sudah Bantai Korsel, Kenapa?
-
Bukan Transfer Dadakan, Terungkap Ajax Ternyata Sudah Pantau Maarten Paes Sejak Dua Tahun Lalu
-
Dihujat Pulang ke Liga Indonesia, Shayne Pattynama: Jangan Rendahkan Sepak Bola Sendiri