Suara.com - Legenda sepak bola Brasil, Ronaldinho, baru saja ditangkap kepolisian Paraguay bersama sang kakak akibat dugaan memalsukan paspor pada Rabu (4/3/2020) lalu. Alhasil, ia pun kini meringkuk di sel polisi yang terletak di ibukota negara, Asuncion.
Setelah resmi ditahan, foto Ronaldinho sebagai tahanan beredar luas di media sosial. Menariknya tak ada rupa sedih, pria 39 tahun itu justru tampil dengan senyuman khasnya di depan kamera.
Adalah seorang jurnalis bernama Hernan Rodriguez yang pertama kali mengunggah foto Ronaldinho saat ditahan melalui akun Twitter pribadinya @HernanRSotelo. Dengan setelan kaus singlet, celana pendek hitam, dan sandal berwana hitam, eks bintang Barcelona itu terlihat lusuh.
Selain itu, Ronaldinho juga nampak melakukan aktivitas layaknya seorang tahanan. Ia turut membantu pegawai penjara seperti melakukan sebuah pekerjaan kasar.
Ronaldinho pun kini sedang menunggu hasil sidang yang sudah ia jalani pada Senin (9/3/2020) waktu setempat. Selama menunggu, ia tidak diperkenankan meninggalkan Paraguay.
''Ronaldinho dan kakaknya telah dibebaskan, jadi mereka bisa kembali beraktivitas," kata pengacara Ronaldinho, Adolfo Marin, dilansir dari BBC.
''Namun, dia akan tetap berada di Paraguay guna mengikuti prosedur hukum sebagaimana hakim tetap membuka kasus ini. Kami yakin dia tidak melakukan tindakan kriminal,'' imbuhnya.
Kedatangan Ronaldinho sendiri ke Paraguay berdasarkan undangan dari seorang pemilik kasino bernama Nelson Belotti. Ia dijadwalkan menghadiri sejumlah acara, antara lain berjumpa dengan fans serta pejabat tinggi di negara tersebut.
Sementara itu, Ronaldinho sendiri sudah tak memiliki paspor Brasil sejak 2018. Eks bintang Barcelona itu dijatuhi hukuman usai membangun jebakan ikan secara ilegal di kompleks cagar alam Danau Guaiba pada 2015.
Baca Juga: Diduga Pakai Paspor Palsu, Ronaldinho Diciduk Polisi di Paraguay
Berita Terkait
-
Hansi Flick Siap Latih Lionel Messi jika kembali ke Barcelona
-
Brasil Minta Duit Miliaran Dolar Buat Jaga Hutan, tapi Izin Tambang Jalan Terus
-
Jadwal Liga Spanyol 2025/2026 Pekan Ke-13, Barcelona Kembali ke Camp Nou usai Direnovasi
-
Lelah dan Sudah Tak Bergairah, Mantan Gelandang Manchester City Putuskan Pensiun
-
Besiktas Ingin Pinjam Ter Stegen dari Barcelona
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Jelang Persebaya vs Arema FC, Jose Gomes: Ini Derbi Terbesar yang Sesungguhnya!
-
Pincang! Liverpool Tanpa Florian Wirtz dan Bradley Lawan Nottingham Forest
-
Hansi Flick Siap Latih Lionel Messi jika kembali ke Barcelona
-
Indonesia Host FIFA Series 2026, Erick Thohir Puji Apresiasi Tanpa Henti FIFA
-
Tampil Jeblok, Jersijap Jepara Pecat Pelatih Mario Lemos
-
Jadwal Pertandingan Liga Italia 22-25 November 2025, Jay Idzes dan Emil Audero Main Kapan?
-
Final IFCPF Asia Oceania Cup 2025: Timnas Indonesia CP Siapkan Strategi Khusus Hadapi Iran
-
Disebut Cari Pelatih Murah untuk Timnas Indonesia, Ini Kata-kata PSSI
-
Breaking News! Indonesia Tuan Rumah FIFA Series 2026, Kans Besar Lawan Juara Dunia
-
Bukan Batik Malaysia! Timur Kapadze Dapat Hadiah Batik Indonesia dari Sosok Ini