Suara.com - Kepala Staf Presiden Moeldoko mengapresiasi kelompok suporter klub sepak bola ibu kota Persija Jakarta, The Jakmania, ikut aktif bersama Program 10 Rumah Aman untuk mengamankan ibu kota dari bahaya pandemi COVID-19.
“The Jakmania terus memberikan inspirasi. Mereka terus mengamankan wilayahnya masing-masing dari pandemi COVID-19,” kata Moeldoko dalam keterangannya, Kamis (7/5/2020).
Aksi kemanusiaan dilakukan The Jakmania Kebagusan bersama Program 10 Rumah Aman, dalam agenda Milad 1 Tahun The Jakmania Kebagusan.
Mereka melakukan penggalangan donasi anggota lalu dibelanjakan sembako untuk didistribusikan pada warga yang terdampak COVID-19.
”Lebih dari itu, mereka mengembangkan jiwa solidaritas melalui berbagai aksi amal. Dengan bergotong royong, semua problem pasti akan diselesaikan,” kata Moeldoko.
Korwil The Jakmania Kebagusan, Jakarta Selatan, Ronaldo Marcofan Basten, mengatakan acara Perayaan Milad 1 Tahun The Jakmania Kebagusan dilakukan dengan cara berbeda.
Merespon kebijakan pemerintah terkait penanganan COVID-19, perayaan tersebut dilakukan dengan #DiRumahSaja.
Meski demikian, pihaknya tetap berupaya menggalang amal berupa sembako dari 227 anggota aktifnya. Sembako ini nantinya dikumpulkan melalui iuran anggotanya dengan nilai minimal Rp40.000 per orang.
“Kami menghindari adanya keramaian dan kerumunan massa saat memperingati 1 tahun The Jakmania Kebagusan. Sebab, semua sedang menjalankan PSBB (Pembatasan Sosial Berskala Besar). Rencana amal ini sudah diumumkan. Rapat pembahasan ini juga sudah dilakukan secara online. Dilakukan dari rumah masing-masing, kami memanfaatkan fasilitas video call. Apalagi, pesertanya bisa banyak,” katanya.
Baca Juga: Tinggalkan Bhayangkara FC, Anderson Salles Gabung Tim Serie D Brasil
Melalui Program 10 Rumah Aman, kelompok itu secara gotong royong menggalang amal dan mendistribusikan bantuan sembako dibantu aktivis Dasa Wisma kepada sesama yang membutuhkan.
“Kami belajar banyak dari program 10 Rumah Aman. Semoga apa yang kami lakukan bisa meringankan beban saudara kita yang terdampak COVID-19 secara ekonomi. Apalagi, ada banyak saudara di sekitar kita yang butuh uluran tangan secara ekonomi. Kami sangat optimistis, angka donasi yang terkumpul akan maksimal. Bisa melebihi perkiraan sementara jumlah total minimal tersebut,” kata Ronaldo.
Sembari menyiapkan amal, The Jakmania Kebagusan pun terus menjalankan program 10 Rumah Aman. Bahu-membahu bersama warga Kebagusan 1, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, The Jakmania Kebagusan rutin melakukan penyemprotan disinfektan. Lokasi penyemprotannya tahap awal dilakukan di 4 Rukun Tetangga (RT) mulai dari RT 04 hingga RT 07 yang masuk area Rukun Warga (RW) 01.
Penyemprotan dilakukan oleh 27 anggota The Jakmania Kebagusan. Selain rumah warga, penyemprotan disinfektan juga menyasar fasilitas umum meliputi rumah ibadah, sekolah, dan fasilitas publik lainnya.
“Kami ikut membantu penyemprotan disinfektan. Peralatan di sini sangat lengkap. Selain RW, setiap RT juga memiliki peralatannya sendiri. Mereka mandiri dalam pengadaan alat. Bahkan, alat pelindung diri juga tersedia. Pokoknya mereka sudah siap 100 persen untuk menghentikan pandemi COVID-19. Kami yakin Jakarta akan menjadi kota yang sehat kembali. Zona hijau COVID-19,” kata Ronaldo kepada Antara.
Berita Terkait
-
Nomor Punggung 205! Pemain Keturunan Australia-Inggris di Persija U-18 Bikin Publik Penasaran
-
Pelatih Brasil Doakan Zahaby Gholy dan Timnas Indonesia Sukses di Piala Dunia U-17 2025
-
Gawat! Status Musafir Persija Jakarta Terancam Diperpanjang
-
Rahasia Persija Jakarta Hattrick Kemenangan, Apa Kata Mauricio Souza?
-
Kembali Jadi Musafir, Persija Nantikan Kepastian Main di JIS
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 5 Body Lotion Mengandung SPF 50 untuk Mencerahkan, Cocok untuk Yang Sering Keluar Rumah
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
Baru 17 Tahun! Cucu Orang Jakarta Ini On Fire di Klub Besar Belanda
-
Rincian Sanksi FIFA ke PSSI dan Pemain Keturunan Timnas Indonesia
-
Ruben Amorim Balas Sindiran Cristiano Ronaldo, Ingatkan Kesalahan di Masa Lalu
-
Prediksi Parma vs AC Milan: Pasukan Allgeri Siap Libas Gialloblu
-
Link Live Streaming Nonton Timnas Indonesia U-17 Vs Brasil
-
Pelatih Emil Audero Mau Pecahkan Rekor di Kandang Pisa, Tapi Kayaknya Sulit
-
Calon Pelatih Timnas Indonesia Ini Bisa Sangat Cocok dengan Simon Tahamata
-
Prediksi Juventus vs Torino: Ujian Luciano Spalletti di Derby della Mole
-
Garudayaksa Tumbang untuk Pertama Kalinya di Championship, Begini Alasan Pelatih
-
Kenapa Pertandingan Timnas Indonesia di FIFA Matchday November 2025 Tak Dihitung Ranking?