Suara.com - UEFA mengumumkan bahwa empat pertandingan leg kedua babak 16 besar Liga Champions yang sebelumnya tertangguhkan karena pandemi COVID-19 akan diperbolehkan berlangsung di venue sesuai jadwal awal.
Dengan demikian, Juventus, Manchester City, Bayern Muenchen dan Barcelona akan menjamu lawan masing-masing di kandangnya sendiri dalam upaya untuk berjuang meraih tiket babak perempat final yang akan digelar di Lisbon, Portugal mulai 12 Agustus.
Meski demikian, seluruh pertandingan tersebut nantinya digelar tertutup alias tanpa penonton.
Lewat laman resminya, UEFA, seperti dimuat Antara, Jumat (10/7/2020) dini hari WIB, menyatakan leg kedua 16 besar akan dilangsungkan pada 7 dan 8 Agustus, meski belum menyebut pertandingan mana yang akan dimainkan lebih awal dan mana yang berlangsung sehari kemudian.
Juventus bakal menjamu wakil Prancis, Olympique Lyon, di Stadion Allianz, Turin, Italia, dengan harapan bisa membayar defisit ketertinggalan agregat 0-1.
Man City mendapat keuntungan memiliki keunggulan agregat 2-1 atas Real Madrid dan bakal menjamu Los Blancos di leg kedua di Etihad.
Sementara itu Chelsea harus bertandang ke markas Bayern di Allianz Arena dengan harapan tipis bangkit dari kekalahan 0-3 di leg pertama.
Sedangkan Barcelona sudah mengantungi keuntungan gol tandang hasil imbang 1-1 melawan Napoli sebelum menjamu tim Italia itu di leg kedua di Camp Nou nanti.
Sementara itu, UEFA akan mengundi pertandingan perempat final dan semifinal di markas mereka di Nyon, Swiss, pada Jumat waktu setempat.
Baca Juga: Putusan Banding Keluar Bulan Ini, Pep Guardiola Yakin Man City Lolos Sanksi
Berita Terkait
-
Mandul di Premier League, Anthony Gordon Pecahkan Rekor 23 Tahun Alan Shearer di Liga Champions
-
Thierry Henry: Start Sempurna Arsenal di Liga Champions Percuma Jika Gagal Juara
-
Klasemen Liga Champions: Arsenal Lolos Babak 16 Besar dan Kokoh di Puncak
-
Kata-kata Provokatif Erling Haaland Usai Manchester City Dipermalukan Bodo/Glimt
-
Jadwal Gila Inter, Pasukan Chivu Langsung Hadapi Pisa Kurang dari 72 Jam Usai Kalah dari Arsenal
Terpopuler
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
- Deretan Mobil Bekas 80 Jutaan Punya Mesin Awet dan Bandel untuk Pemakaian Lama
- Jadwal M7 Mobile Legends Knockout Terbaru: AE di Upper, ONIC Cuma Punya 1 Nyawa
Pilihan
-
Rumor Panas Eks AC Milan ke Persib, Bobotoh Bersuara: Bojan Lebih Tahu Kebutuhan Tim
-
Ekonomi Tak Jelas, Gaji Rendah, Warga Jogja Berjuang untuk Hidup
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
Terkini
-
Prancis Tolak Wacana Boikot Piala Dunia 2026, Sepak Bola Pemersatu Bukan Arena Konflik Politik
-
Mandul di Premier League, Anthony Gordon Pecahkan Rekor 23 Tahun Alan Shearer di Liga Champions
-
Gagal Dapatkan Manuel Ugarte, Ajax Alihkan Bidikan ke Gelandang Arsenal Christian Norgaard
-
Thierry Henry: Start Sempurna Arsenal di Liga Champions Percuma Jika Gagal Juara
-
Rumor Panas Eks AC Milan ke Persib, Bobotoh Bersuara: Bojan Lebih Tahu Kebutuhan Tim
-
Persib Bandung Tak Mau Buru-buru Rekrut Pemain, Umuh Muchtar Ucap Hal Ini
-
Klasemen Liga Champions: Arsenal Lolos Babak 16 Besar dan Kokoh di Puncak
-
Kata-kata Provokatif Erling Haaland Usai Manchester City Dipermalukan Bodo/Glimt
-
Detik-detik Bulgaria Porak-porandakan Gawang Timnas Indonesia di GBK, Semoga Sejarah Tak Terulang
-
Tambah Daya Gedor, Dewa United Kenalkan Bomber Liga India Sebagai Amunisi Baru