Suara.com - Sebagai seorang pelatih, membawa timnya jadi juara tentu adalah keinginan yang lumrah, apalagi jika tim yang disebut adalah tim besar. Ini juga yang dirasakan Sudirman, yang baru-baru ini ditunjuk sebagai pelatih kepala Persija Jakarta menggantikan Sergio Farias.
Farias tidak bisa melanjutkan kariernya sebagai pelatih Tim Macan Kemayoran --julukan Persija, lantaran ingin fokus mendampingi anaknya yang terkonfirmasi positif COVID-19 di Brasil.
Baru beberapa hari tiba di Jakarta jelang restart-nya kompetisi Liga 1 2020, Farias pun memutuskan kembali pulang ke Brasil belum lama ini.
Dipilih sebagai suksesor Farias, target Sudirman tetap sama seperti target sang pendahulu, yakni membawa Persija keluar sebagai kampiun Liga 1 2020.
Namun, Sudirman rupanya juga punya harapan lain untuk Persija, tim yang dicintainya.
Juru taktik berusia 51 tahun itu berharap Tim Macan Kemayoran jadi yang terbaik di semua bidang. Tak hanya di dalam lapangan, namun juga dari segi manajemen.
"Tentu kami ingin yang terbaik dan mau jadi juara musim ini," tutur Sudirman di kanal YouTube Persija, Kamis (24/9/2020).
"Tapi saya juga berharap kami jadi yang terbaik dari semua bidang, dari mulai manajemen dan dari permainan tim itu sendiri. Tentu kalau hasil kami ingin yang terbaik," sambung mantan pemain Timnas Indonesia itu.
Sebenarnya, ini bukan kali pertama Sudirman menjadi nahkoda Persija.
Baca Juga: Meski Cuma Uji Coba, Adixi Lenzivio Bersyukur Bisa Kawal Gawang Persija
Musim lalu, sang juru taktik sempat ditunjuk jadi caretaker usai manajemen klub memecat pelatih asal Spanyol, Julio Banuelos.
Kiprah pria berkepala plontos tersebut sebagai pelatih kepala Persija sendiri akan dimulai pada 3 Oktober 2020. Persija akan menantang Persipura Jayapura pada laga pekan keempat Liga 1 2020.
Seperti diketahui, kompetisi top-flight di Tanah Air itu memang akan restart awal bulan depan usai tertangguhkan sejak Maret lalu imbas pandemi COVID-19.
Berita Terkait
-
Mauricio Souza Minta Persija Fokus Hadapi Persijap Jepara Sebelum Duel Panas Melawan Persib Bandung
-
Mauricio Souza Tanggapi Rumor Persija Jakarta Hadapi Hertha Berlin Saat Perayaan Ulang Tahun Jakarta
-
Persija Bakal Habis-habisan Kalahkan Persijap Demi Puncak Klasemen Super League
-
Pelatih Persija Jakarta Bingung Disebut Bakal Hadapi Hertha Berlin
-
Persija Jakarta: Persijap Jepara Dulu, Baru Persib Bandung
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Klasemen Liga Italia usai AC Milan Bungkam Cagliari, Rossoneri Geser Inter dari Puncak
-
Dirumorkan Jadi Pesaing Jay Idzes, Eks Real Madrid Disebut Ingin Beli Klub La Liga
-
Rapor Merah 2025! 3 Mimpi Buruk Timnas Indonesia yang Haram Terulang Tahun Ini
-
Bursa Transfer Januari 2026: Napoli Wajib Perkuat Lini Belakang Demi Jaga Asa Scudetto
-
Skandal Memata-matai Lawan Membayangi John Herdman Jelang Peresmian Pelatih Timnas Indonesia
-
Mauricio Souza Minta Persija Fokus Hadapi Persijap Jepara Sebelum Duel Panas Melawan Persib Bandung
-
Mauricio Souza Tanggapi Rumor Persija Jakarta Hadapi Hertha Berlin Saat Perayaan Ulang Tahun Jakarta
-
Mees Hilgers Resmi Gabung Agensi Top Dunia Lian Sports Demi Selamatkan Karier di FC Twente
-
Persik Kediri Siap Jamu Persib Bandung di Stadion Brawijaya 5 Januari 2026 Tanpa Suporter Tamu
-
Manchester United vs Leeds United, Amorim Konfirmasi Bruno Fernandes Absen Bela Setan Merah