Suara.com - Mantan bintang Tottenham Hotspur, Victor Wanyama, tengah dibuat geram setelah dituduh membayar 5.000 poundsterling atau sekitar Rp 95 juta kepada sosialita Shakila untuk berhubungan seks.
Tudingan itu sendiri muncul dalam sebuah wawancara Instagram Live. Shakila bercerita bahwa dia pernah disewa oleh beberapa orang ternama Kenya untuk seks. Salah satu orang yang disebut adalah Wanyama.
Namun, klaim tersebut langsung dibantah oleh Wanyama. Pria yang kini memperkuat klub MLS Monyreal Impact ini menyebut itu berita palsu dan lebih ke pencemaran nama baik.
"Perhatian saya tertuju pada video yang beredar online berisi tuduhan palsu, dibuat-buat, dan bertujuan menghina nama baik dan reputasi saya," kata Wanyama dilansir dari The Sun.
"Saya ingin menjauhkan diri sepenuhnya dari konten video yang mencemarkan nama baik ini. Tuduhan yang dibuat di dalamnya adalah rekayasa total dan hanya isapan jempol dari imajinasi pembuatnya," lanjutnya.
"Saya TIDAK PERNAH bertemu pihak mana pun di video itu. Saya mengutuk keras tindakan perempuan dalam video tersebut dan penerbit video Arthur Mandela melalui akun Instagram-nya @Xtiandela karena mendorong pelecehan karakter individu berdasarkan pernyataan tuduhan palsu," imbuhnya.
"Tuduhan yang dibuat jelas-jelas fiktif yang jelas dimaksudkan untuk meningkatkan pemirsa daring dari pembuat dan tuduhan yang menghina serta penerbit video tersebut," ujar Wanyama.
"Saya telah bekerja lama dan keras untuk membangun karakter saya dan berdiri di masyarakat. Penegasan yang jahat, memalukan, dan keliru tentang nama dan karakter saya tidak dapat terima bagi saya, keluarga, dan institusi yang sangat mempercayai saya," tuturnya menambahkan.
Lebih lanjut, Wanyama memastikan bakal menempuh jalur hukum untuk meluruskan segala tuduhan bohong yang dilayangkan kepadanya.
Baca Juga: Liga 1 2020 Kembali Ditangguhkan, Timnas Indonesia U-19 Tunda Kepulangan
"Akibatnya, dan dengan restu dari tim manajemen saya, saya telah menginstruksikan tim hukum saya untuk mengejar SEMUA upaya hukum yang tersedia bagi saya dan yang haknya saya miliki tanpa syarat untuk mencarinya," ujar Wanyama.
"Hanya itu yang ingin saya katakan," lanjutnya menutup.
Berita Terkait
-
Usai Berhasil Singkirkan Chelsea, Jose Mourinho Mengeluh
-
Menang Adu Penalti, Tottenham Depak Chelsea dari Piala Liga Inggris
-
Kibarkan Bendera Putih di Piala Liga, Mourinho Kalah Sebelum Bertanding
-
Jadwal 16 Besar Piala Liga Inggris: Ada Tottenham vs Chelsea Nanti Malam
-
Gol Penalti di Menit 90+7 Buyarkan Kemenangan Tottenham di London Utara
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- 7 Sunscreen yang Wudhu Friendly: Cocok untuk Muslimah Usia 30-an, Aman Dipakai Seharian
- Gugat Cerai Hamish Daud? 6 Fakta Mengejutkan di Kabar Perceraian Raisa
- Pria Protes Beli Mie Instan Sekardus Tak Ada Bumbu Cabai, Respons Indomie Bikin Ngakak!
- 19 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 23 Oktober 2025: Pemain 110-113, Gems, dan Poin Rank Up Menanti
Pilihan
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
Terkini
-
Cristiano Ronaldo Cetak Gol Ke-950, Al-Nassr Kokoh di Puncak Klasemen Saudi Pro League
-
Pahit Menit Akhir! Gol Talbi Hancurkan Kemenangan Beruntun Chelsea
-
Drama 6 Gol! Man United Hajar Brighton 4-2, Tembus Empat Besar Klasemen Liga Inggris
-
Napoli Bantai Inter 3-1, Anguissa Cetak Gol Spektakuler Rebut Takhta Liga Italia
-
Kekalahan Memilukan Gladbach, Kevin Diks Cs Terjerumus ke Dasar Klasemen Liga Jerman
-
Susul Calvin Verdonk, Penyerang Timnas Thailand U-23 Gabung Klub Ligue 1 Prancis
-
11 Gol Tanpa Penalti! Ayase Ueda Lebih Gacor Dibanding Kane dan Mbappe
-
Bek Rp1 Triliun Diprediksi Pep Guardiola Bakal Jadi Pemain Terbaik Dunia
-
Elkan Baggott Tampil Solid! Bawa Ipswich Town U-21 ke Puncak Klasemen Geser MU
-
Tiru Chelsea, Arsenal Bernafsu Dapatkan Bomber Brasil 19 Tahun, Demi Cuan di Masa Depan