Suara.com - Pelatih Madura United, Rahmad Darmawan, angkat bicara soal kompetisi Liga 1 yang ditunda hingga tahun depan. Lelaki yang akrab disapa RD itu berpendapat lebih baik Liga 1 dimulai saja dengan musim baru.
Seperti diketahui, PSSI telah mumutuskan menunda Liga 1 musim ini sampai dengan tahun depan. Keputusan itu dibuat setelah rapat Komite Eksekutif (Exco) PSSI digelar pada Rabu (28/10/2020). Hanya saja belum ada kepastian soal tanggal pelaksanaan Liga 1 di awal tahun depan.
RD berpendapat, dengan adanya pengumuman baru itu, ada dua pilihan yakni melanjutkan atau menggelar musim baru. Bagi mantan pelatih Persija Jakarta itu, lebih baik PSSI fokus mempersiapkan musim yang baru.
"Sebagai saran pribadi dari saya untuk PSSI. Saya lebih senang apabila mereka fokus ke kompetisi 2021 yang bisa dimulai Februari 2021 nanti," kata RD saat dihubungi awak media lewat sambungan telepon, Jumat (30/10/2020).
Bagi RD jika melanjutkan musim 2020 dianggapnya terlalu memaksakan diri karena jadwal yang dibuat bakal sangat padat.
Hal ini dikarenakan Liga 1 2020 baru berjalan tiga pekan. Masih banyak pertandingan yang harus dijalankan oleh peserta.
Apalagi, Indonesia sedang bersiap menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2021 yang dijadwalkan bergulir pada Mei tahun depan. Tentu, kompetisi harus selesai sebelum kejuaraan sepakbola junior dunia paling bergengsi itu dimulai.
"Saya rasa itu solusinya memulai musim baru. Kalau menggelar musim 2021, itu aman dan enak sekali. Sebelum Piala Dunia U-20, hitunglah putaran 1 selesai," tambah mantan juru racik Timnas Indonesia itu.
"Menjelang putaran kedua ada break Piala Dunia. Sambil pemain tetap latihan dan evaluasi terus menyiapkan untuk putaran kedua," pungkasnya.
Baca Juga: Timnas Indonesia U-19 Kembali Berlatih, Nova: Ada Tambahan Pemain
Sebelumnya Liga 1 2020 dijadwalkan kembali bergulir pada 1 Oktober. Namun, PSSI terpaksa menunda karena tidak mendapat izin keramaian dari Polri.
Kepolisian tak mengeluarkan izin karena masih tingginya angka penyebaran virus corona di Tanah Air. Selain itu, Polri sedang fokus mengamankan penyelenggaraan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak akhir tahun ini.
Berita Terkait
-
3 Pemain Top Dunia yang Pernah Dilatih John Herdman, Kini Tangani Timnas Indonesia
-
Kata-kata John Herdman yang Bisa Bikin Suporter Timnas Indonesia Merinding
-
Tak Kejar Gelar? John Herdman Ungkap Misi Sebenarnya di Piala AFF 2026
-
Kenapa John Herdman Tolak Honduras dan Pilih Indonesia? Singgung Soal Liga Profesional
-
John Herdman: Timnas Indonesia Layak Naik Kelas
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
Terkini
-
Kylian Mbappe Jadi Sosok Antagonis, Terang-terangan Berani Lawan Perintah Xabi Alonso
-
Xabi Alonso Dipecat, Real Madrid Panggil Pulang Sosok Penting Era Zidane dan Ancelotti
-
3 Pemain Top Dunia yang Pernah Dilatih John Herdman, Kini Tangani Timnas Indonesia
-
Kata-kata John Herdman yang Bisa Bikin Suporter Timnas Indonesia Merinding
-
Alasan Cesar Meylan Mau Jadi Asisten Pelatih Timnas Indonesia John Herdman
-
Terlempar ke Pot 3, Timnas Indonesia Terancam Masuk Grup Neraka di Piala AFF 2026
-
Persib Libas Persija! Umuh Muchtar: Ini Kemenangan yang Ditunggu Bandung
-
McKennie dan Thuram Tegaskan Mentalitas Juventus, Gol Penting tapi Kemenangan Nomor Satu
-
Martin Keown Kecam Gary Neville soal Kritik Pedas ke Gabriel Martinelli: Dasar Tukang Provok
-
Timnas Indonesia Butuh Banyak Pemain Top Eropa, John Herdman Mau Naturalisasi Lagi