Suara.com - Kapten Bhayangkara Solo FC, Indra Kahfi tak mempersoalkan soal pergantian nama klubnya, namun ada tanggung jawab besar yang harus diemban pemain karena membawa nama Kota Solo sebagai identitas baru.
"Tidak terlalu dipermasalahkan, tapi yang pasti tanggung jawab kami lebih berat sekarang. Kami harus jaga nama baik Bhayangkara dan Kota Solo pastinya," ujar Indra seperti dimuat Antara, Kamis (3/12/2020).
Sebelumnya, Bhayangkara FC memutuskan bermarkas di Kota Solo, Jawa Tengah pada lanjutan kompetisi Liga 1 2020-2021.
Selain memindahkan homebase, terdapat perubahan nama dengan menambahkan kata "Solo" sehingga menjadi Bhayangkara Solo FC.
Dengan perubahan itu, Indra harus berterima kasih kepada pihak yang memuluskan upaya Bhayangkara tersebut dengan mempersembahkan prestasi dan menjaga nama baik Kota Solo.
"Yang jelas, kami bicara prestasi dan juga demi mengharumkan nama baik Bhayangkara dan Kota Solo," kata Indra.
Seiring dengan pindahnya markas Bhayangkara dari Jakarta ke Solo, Indra menegaskan tidak akan memboyong keluarganya. Pasalnya, sang istri yang juga anggota polisi masih terikat tugas kedinasan di Jakarta dan memiliki bayi yang baru lahir.
"Kemungkinan saya sendiri ke Solo, istri sendiri ada ikatan dinas di Jakarta," tutur bek tengah kawakan berusia 34 tahun itu.
Bhayangkara Solo FC sendiri dijadwalkan mulai berlatih pada awal 2021. Saat ini tim masih diliburkan dari aktivitas latihan bersama dan manajemen tengah fokus pada proses perpindahan aset dan perlengkapan dari Jakarta ke Solo.
Baca Juga: Pacar Nurhidayat Pamer Foto Selfie Cantik, Netizen: Kylie Jenner Lokal!
[Antara]
Berita Terkait
-
Tabrak Tiang hingga Hilang Kesadaran, Ryuji Utomo Bagikan Kondisi Terkini
-
Persita Tangerang Optimalkan Pemulihan Fisik Pemain, Strategi Krusial Hadapi Bhayangkara FC
-
Bhayangkara FC Sedang On Fire, Persita Tangerang Fokus Pemulihan Kondisi Fisik
-
Cerita Sedih Radja Nainggolan: Saya Hidup Susah, Ayah Kabur karena Utang
-
Tumbang di Markas Bhayangkara FC, Ini Dalih Pelatih Persijap Jepara
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Snapdragon Paling Murah untuk Kebutuhan Sehari-hari, Mulai dari Rp 1 Jutaan
-
7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
Terkini
-
Setelah Kalah dari Zambia, Indonesia Bakal Hadapi Brasil! Lawan Mengerikan
-
Sukses Kalahkan Timnas Indonesia U-17, Pelatih Zambia Sindir Suporter Garuda
-
Breaking News! PSSI Umumkan 5 Kandidat Pelatih Timnas Indonesia
-
Brasil Pesta 7 Gol, Calon Lawan Timnas Indonesia U-17 Menggila
-
Bintang Timnas Indonesia U-17 Akui Disemprot Nova Arianto Gara-gara Lembek Lawan Zambia
-
Nova Arianto Minta Timnas Indonesia U-17 Tidak Lembek Saat Hadapi Brasil
-
Tak Ubah Formasi Lawan Brasil, Nova Arianto: Jangan Takut Sebelum Bertanding!
-
Dihabisi Zambia 1-3, Timnas Indonesia U-17 Belum di Level Piala Dunia?
-
Marselino Ferdinan Dibanjiri Dukungan Usai AS Trencin Dibantai di Liga Slovakia
-
Media Vietnam Sindir Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia Gagal di Pembuka Piala Dunia U-17 2025